superseiya99Avatar border
TS
superseiya99
Dramatisasi Sejarah
emoticon-I Love Indonesia (S) Dramatisasi Sejarah emoticon-I Love Indonesia (S)
1.\tSumpah Palapa
Sejarah seringkali salah dipahami,kadang sedikit dilebih-lebihkan. Dulu waktu SD ane mikir Gajah Mada orang yang punya komitmen tinggi karena bersumpah tidak makan buah palapa atau akan berpuasa sebelum bisa mempersatukan Nusantara. Ya mungkin itu yang diajarin di sekolahan. Padahal kenyataanya Gajah Mada hanya ingin menaklukan kerajaan-kerajaan atau daera-daerah di Nusantara emoticon-Cape d...

Di wikipedia ditulis gini :
Sumpah Palapa adalah suatu pernyataan/sumpah yang dikemukakan oleh Gajah Mada pada upacara pengangkatannya menjadi Patih Amangkubhumi Majapahit, tahun 1258 Saka (1336 M).
Sumpah Palapa ini ditemukan pada teks Jawa Pertengahan Pararaton, yang berbunyi,
Sira Gajah Madapatih Amangkubhumi tan ayun amuktia palapa, sira Gajah Mada: "Lamun huwus kalah nusantara isun amukti palapa, lamun kalah ring Gurun, ring Seran, Tañjung Pura, ring Haru, ring Pahang, Dompo, ring Bali, Sunda, Palembang, Tumasik, samana isun amukti palapa".
Terjemahannya,
Beliau Gajah Mada Patih Amangkubumi tidak ingin melepaskan puasa. Ia Gajah Mada, "Jika telah mengalahkan Nusantara, saya (baru akan) melepaskan puasa. Jika mengalahkan Gurun, Seram, Tanjung Pura, Haru, Pahang, Dompo, Bali, Sunda, Palembang, Tumasik, demikianlah saya (baru akan) melepaskan puasa".

Dimanapun kita tahu kan?mempersatukan beda dengan mengalahkan. Kalau mempersatukan = mengalahkan maka Amerika,Inggris dan lainya juga udah mempersatukan dunia dong?tidak logis!! emoticon-Cape d... (S)

2.\tKebangkitan Nasional
Lagi-lagi,dulu ane di SD,SMP dan SMA sering diceritain bahwa Hari Kebangkitan Nasional berakar dari lahirnya Budi Oetomo 20 Mei 1908. Dari penjelasan itu ane mulai diajarin bahwa dulu para pelajar STOVIA (sekolah kedokteran waktu itu) mulai berpikir bahwa perjuangan harus dilakukan secara kolektif oleh seluruh bangsa Indonesia. Jadilah waktu itu Dr.Soetomo mendirikan Budi Oetomo. Namun pandangan ane segera berubah belakangan ini.Di buku Api Sejarah yang sangat fenomenal itu mulai memahami dari berbagai artikel sejarah yang ilmiah bahwa waktu itu Budi Oetomo tidak pernah menghendaki apa yang disebut persatuan Indonesia apalagi kemerdekaan Indonesia. Waktu itu mereka hanya memperjuangkan bahasa dan pulau jawa. Lah kok sampai sekarang masih diperingati?tanya kenapa,yang penasaran coba deh agan-agan baca buku api sejarah,pasti ngerti.

3.\tHardiknas
Hardiknas kita peringati setiap 2 Mei karena merupakan hari kelahiran Ki Hajar Dewantara yang mendirikan Taman Siswa. Ane kok kurang setuju ya karena Taman Siswa kan baru muncul belakangan. Jauh sebelum itu RA Kartini udah mendirikan sekolah untuk kaum perempuan dan KH Ahmad Dahlan udah mendirikan banyak sekolah Muhammadiyah. Dan lagi yang paling penting,eksistensi Taman Siswa sampai sekarang tidak kuat,bahkan kalah jauh dari Muhamadiyah yang udah punya ratusan sekolah dan puluhan universitas. Ya kalau Taman Siswa cikal bakal kebangkitan pendidikan secara nasional,sebaiknya kita tinjau ulang deh?emoticon-Cape d... (S)

4.\tHari Pahlawan
10 November kita peringati sebagai hari pahlawan karena waktu itu arek-arek Suroboyo berhasil mengalahkan tentara sekutu yang udah mengultimatum kota Surabaya untuk menyerah. Tapi waktu itu para pejuan Surabaya yang dipimpin oleh bung Tomo melawan dengan penuh semangat. Ane sangat yakin cerita itu bener,tapi kok baru pada tahun 2008 dikukuhkan sebagai pahlawan ya,apa perlu waktu selama itu,,logika yang aneh,emoticon-Cape d... (S)

Lain-lainnya nanti menyusul ya !!!mari jujur dan ilmiah dalam bersejarah!
0
11.4K
80
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sejarah & Xenology
Sejarah & XenologyKASKUS Official
6.5KThread10.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.