- Beranda
- The Lounge
Tempat Makan Sahabat Kantongnya Mahasiswa
...
TS
Boripp
Tempat Makan Sahabat Kantongnya Mahasiswa
Quote:
Quote:
Tempat Makan Sahabat Kantong Mahasiswa atau Perantauan Lainnya.
Quote:
Assalamua'laikum.
Di sini ane sekedar ingin berbagi info saja buat sahabat se-KASKUSyg sebentar lagi jadi mahasiswa dan "terpaksa" hidup di perantauan.
Kalo emang info sejenis ini sebenarnya agan-agan sendiri mungkin udah tau atau info ini udah ada sebelumnya di KASKUS a.k.a
Di sini ane sekedar ingin berbagi info saja buat sahabat se-KASKUSyg sebentar lagi jadi mahasiswa dan "terpaksa" hidup di perantauan.
Kalo emang info sejenis ini sebenarnya agan-agan sendiri mungkin udah tau atau info ini udah ada sebelumnya di KASKUS a.k.a
Quote:
Ane minta maaf
Spoiler for Perantauan:
Quote:
Kenapa sih ane share info ini buat agan-agan??
Karena ane berharap agan-agan semua dalam perantauan nanti bisa mengatur keuangan secara tepat, sehingga kebutuhan primer ataupun sekundernya dapat terpenuhi dengan baik. Dan nantinya semoga bermanfaat, bukan hanya untuk MAHASISWA aja, orang perantauan secara umumnya juga.
Karena ane berharap agan-agan semua dalam perantauan nanti bisa mengatur keuangan secara tepat, sehingga kebutuhan primer ataupun sekundernya dapat terpenuhi dengan baik. Dan nantinya semoga bermanfaat, bukan hanya untuk MAHASISWA aja, orang perantauan secara umumnya juga.
Quote:
Agan tentu tau kebutuhan primer manusia.
SANDANG, PANGAN, PAPANgan.
Disini ane mau ngebantu di bagian PANGANnya gan.
SANDANG, PANGAN, PAPANgan.
Disini ane mau ngebantu di bagian PANGANnya gan.
Spoiler for Pangan:
Quote:
Mahasiswa yang jauh dari rumah karena kuliah di luar kota biasanya diberi uang bulanan untuk hidup di kota perantauannya. Kadangkala uang yang diberikan bisa cukup dan tidak cukup. Kalau tidak cukup mahasiswa biasanya mensiasatinya dengan mengurangi biaya makan sehari-hari. Bisa dengan makan 2 kali sehari atau ke tempat yang bisa mengenyangkan perut dengan harga murah. Berikut ini tempat makan yang biasa dikunjungi mahasiswa:
Quote:
1. Angkringan
Spoiler for Angkringan:
Angkringan atau nasi kucing adalah tempat makan pinggir jalan yang biasa menggunakan gerobak. Makanan yang ada di angkringan dikemas dengan porsi yang sedikit karena itu biasa disebut nasi kucing. Jenis makanan yang ditawarkan adalah makanan yang merakyat seperti nasi dengan oseng-oseng tempe, sambal teri, dan bihun goreng. Di angkringan juga biasa ditawarkan berbagai jenis sate dan gorengan yang murah meriah. Harga seporsi nasi kucing sekitar Rp 1.000-1.500 dan gorengan dengan harga Rp 500/buah.
2. Warung Burjo atau Warkop
Spoiler for Burjo:
Warung burjo sudah sangat terkenal dikalangan mahasiswa karena sering dijadikan tempat makan sehari-hari mahasiswa. Hal itu karena menu yang ditawarkan beragam, mengenyangkan, dan harganya yang murah. Makanan yang terdapat di warung burjo antara lain bubur kacang hijau, nasi telur, nasi sarden, nasi goreng, mie instant, aneka gorengan, dan lain-lain. Harganya pun cukup bersahabat untuk kantong mahasiswa berkisar antara Rp 4.000-6.000 untuk makan besarnya.
3. Warteg atau Ramesan
Spoiler for Warteg:
Warteg adalah singkatan dari Warung Tegal. Warteg pada umumnya sama seperti rumah makan padang ada yang memperbolehkan pelanggan untuk mengambil nasi, sayur, sambal, dan kuah sepuasnya. Jenis lauk dan sayur di warteg lebih beragam dan lebih merakyat seperti makanan rumahan. Harga tidak jauh beda berkisar antara Rp 4.000-9.000 cukup untuk mengenyangkan perut.
4. Rumah Makan Padang
Spoiler for R.M Padang:
Rumah Makan Padang adalah salah satu tujuan tempat makan favorit mahasiswa karena makanan yang mengenyangkan, beragam, dan tentunya harga yang murah. Rumah makan ini selalu terkenal dengan citarasanya yang pedas. Selain itu, lauk yang ditawarkan beragam identik dengan masakan padang, harganya pun berbeda-beda sekitar Rp 4.000-9.000 untuk lauk perkedel sampai daging rendang.
5. Warung Lamongan atau Warung Pecel Lele
Spoiler for Lamongan:
Bagi orang yang biasa keluar malam tidak akan asing lagi dengan kuliner malam khas Lamongan. Tampilan warung tenda juga khas dengan dinding kain yang penuh gambar dan tulisan sehingga cukup menarik bagi yang melihatnya. Menu warung makan tenda ala Lamongan ini hampir sama disemua tempat, misalnya untuk lauknya ada Ayam, Bebek, Burung, Lele dan juga Tempe. Sedangkan nasinya ada pilihan nasi putih dan juga nasi uduk. Sedangkan minumnya ada es teh manis, es jeruk, dll. Kisaran harga ketika makan di warung ini adalah Rp 5.000-8.000.
6. Warung Nasi Goreng
Spoiler for Nasi Goreng:
Masakan nasional Indonesia ini tidak mengenal batasan kelas sosial. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana di warung tepi jalan, gerobak penjaja keliling, hingga restoran. Beberapa penjual menyediakan nasi goreng istimewa versi mereka sendiri, seperti Nasi Goreng Kambing Pete, Nasi Goreng Teri Medan, Nasi Goreng Aceh, Nasi Goreng Udang, dll. Untuk warung nasi goreng tepi jalan atau kaki lima, harganya cukup murah, kisaran Rp 6.500-8.000
7. Warung Nasi Kuning
Spoiler for Nasi Kuning:
Warung yang sangat dicari ketika pagi. Karena selain murah, nasi kuning sendiri disajikan dengan minimalis, sehingga gampang diterima perut. Rp 2.000-4.000 disiapkan untuk bisa menikmatinya.
8. Warung Sate
Spoiler for Sate:
Bagi penggemar daging, warung ini tentu tidak aneh. Ada sate kambing, sapi, ayam, kelinci, dll. Namun, untuk menikmatinya perlu disiapkan dana yang tidak sedikit, antara Rp 8.000-12.000 karena daging merupakan bahan pokok yang mahal.
Keterangan:
BIRU= Murah
HIJAU = Sedang
MERAH = Mahal
Quote:
Itu semua tempat favorit ane gan buat ngisi perut
Semoga bermanfaat ya gan.
Semoga bermanfaat ya gan.
Quote:
Hargai kerja keras TS denganCOMMENT
Jika berkenan dan bagi agan yg ISO
Jika berkenan dan bagi agan yg ISO
Quote:
Tidak berharap yg meluncur
Quote:
KESIMPULAN
Spoiler for After Voting:
Setelah di adakan voting tersebut, ane tau kebanyakan agan-agan yg merantau ataupun tidak, banyak yg suka makan di warteg atau ramesan. Hampir 45%.
Warteg dikatakan murah, itu relatif, tergantung di kota mana anda tinggal. Warung ini pun cukup dikenal masyarakat setiap pelosok negri, karena penyebaranya yg luas, hampir sama dengan R.M Padang. Hanya keunggulannya, warteg sedari dulu sudah terkenal murah. Walaupun sekarang ada pula warteg yg mematok harga yg tinggi.
Warteg dikatakan murah, itu relatif, tergantung di kota mana anda tinggal. Warung ini pun cukup dikenal masyarakat setiap pelosok negri, karena penyebaranya yg luas, hampir sama dengan R.M Padang. Hanya keunggulannya, warteg sedari dulu sudah terkenal murah. Walaupun sekarang ada pula warteg yg mematok harga yg tinggi.
Quote:
Waduh ane beneran dikasih bungkusangan
Spoiler for Bungkusan:
Makasih sebesar-besarnya buat agan yg udah kasih ane dan semen ataupun abu gosoknya, ane ngerasa dihargai dengan itu gan
Quote:
Ane juga mau ucapin:
Quote:
MOHON MAAF LAHIR DAN BATIN.
SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA.
SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA.
Quote:
Sekedar informasi aja gan
Spoiler for Tambahan:
TS ngerantaunya di Purwokerto, Jateng
Quote:
Ane sebenernya pengen nyantumin post agan dimari, tapi karakternya udah ga kebagian gan.
Quote:
TERIMA KASIH
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 4245 suara
Agan seneng makan di mana??
Angkringan
23%Warung Burjo atau Warkop
15%Warteg atau Ramesan
42%R.M. Padang
20%0
77.6K
Kutip
2.7K
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
925.2KThread•91.3KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya