- Beranda
- Green Lifestyle
Mari Menerapkan Program Goes To School/Campus
...
TS
wachidR
Mari Menerapkan Program Goes To School/Campus
Quote:
Topik yang di bahas :
Menerapkan Program ' Goes To School/Campus '
Tujuan:
Untuk Memberitahukan Pentingnya Bersepeda dan Mengurangi Jumlah Kendaraan Yang Berada di Indonesia ini, demi tercapainya Negara bebas dari polusi. Dan juga pentingnya menerapkan program goes to school di sekolah sekolah maupun kampus
LATAR BELAKANG :
Sebelum membaca keseluruhan thread ane ini, ane ingin bertanya kepada juragan dan sista sekalian. Naik apakah agan atau sista kalau berangkat sekolah/ke kampus/kerja? Jujur dari ane pribadi, ane berangkat ke sekolah naik kendaraan roda dua maklum jarak antara rumah ane dengan sekolah lumayan jauh, sekitar 8 km. Yang menjadi pertanyaan ane adalah, adakah yang naik sepeda? atau jalan kaki?
Sebelumnya tau kah Mengapa orang Jepang Umurnya Panjang dan Produktif bekerja?
Pernah dengar ga? Kalau orang jepang punya kebiasaan jalan kaki, kalau jarak yang ditempuh masih sekitar 1 2 km mereka memilih jalan kaki, bahkan kalau ke kantor menggunakan bus ada yang sengaja berhenti 1 km dari kantornya hanya untuk jalan kaki dan ini rutin. bayangkan setiap hari jalan kaki 1 km pasti sehat kan?
Tapi sebaliknya kalau orang kita yaitu orang indonesia, kalau pergi dengan jarak cukup dekat. Kemana mana pasti menggunakan kendaraan. Kendaraaan yang di maksud ini yaitu kendaraan yang memakai bahan bakar (bensin) . gimana mau sehat kalau gitu caranya
Apa yang di maksud GO GREEN? Dan SAVE GREEN?
Taukah agan dan sist sekalian? Kalau kemacetan banyak merugikan kita sendiri maupun orang lain dan juga lingkungan? Mungkin dari segi waktu, waktu kita terbuang sia sia karena kemacetan,benar begitu bukan?
Dan dari segi lingkungan menurut ane dirugikan juga, kenapa? Karena arti dari SAVE GREEN menurut ane itu adalah menyelamatkan lingkungan yang hijau nan asri, yang tidak tercampur oleh polusi yaitu polusi yang di sebabkan banyaknya kendaraan sehingga asap knalpot dari kendaraan tersebut terisap oleh kita. Itu sangatlah tidak baik bagi kesehatan
Menerapkan Program ' Goes To School/Campus '
Tujuan:
Untuk Memberitahukan Pentingnya Bersepeda dan Mengurangi Jumlah Kendaraan Yang Berada di Indonesia ini, demi tercapainya Negara bebas dari polusi. Dan juga pentingnya menerapkan program goes to school di sekolah sekolah maupun kampus
LATAR BELAKANG :
Sebelum membaca keseluruhan thread ane ini, ane ingin bertanya kepada juragan dan sista sekalian. Naik apakah agan atau sista kalau berangkat sekolah/ke kampus/kerja? Jujur dari ane pribadi, ane berangkat ke sekolah naik kendaraan roda dua maklum jarak antara rumah ane dengan sekolah lumayan jauh, sekitar 8 km. Yang menjadi pertanyaan ane adalah, adakah yang naik sepeda? atau jalan kaki?
Sebelumnya tau kah Mengapa orang Jepang Umurnya Panjang dan Produktif bekerja?
Pernah dengar ga? Kalau orang jepang punya kebiasaan jalan kaki, kalau jarak yang ditempuh masih sekitar 1 2 km mereka memilih jalan kaki, bahkan kalau ke kantor menggunakan bus ada yang sengaja berhenti 1 km dari kantornya hanya untuk jalan kaki dan ini rutin. bayangkan setiap hari jalan kaki 1 km pasti sehat kan?
Tapi sebaliknya kalau orang kita yaitu orang indonesia, kalau pergi dengan jarak cukup dekat. Kemana mana pasti menggunakan kendaraan. Kendaraaan yang di maksud ini yaitu kendaraan yang memakai bahan bakar (bensin) . gimana mau sehat kalau gitu caranya
Apa yang di maksud GO GREEN? Dan SAVE GREEN?
Taukah agan dan sist sekalian? Kalau kemacetan banyak merugikan kita sendiri maupun orang lain dan juga lingkungan? Mungkin dari segi waktu, waktu kita terbuang sia sia karena kemacetan,benar begitu bukan?
Dan dari segi lingkungan menurut ane dirugikan juga, kenapa? Karena arti dari SAVE GREEN menurut ane itu adalah menyelamatkan lingkungan yang hijau nan asri, yang tidak tercampur oleh polusi yaitu polusi yang di sebabkan banyaknya kendaraan sehingga asap knalpot dari kendaraan tersebut terisap oleh kita. Itu sangatlah tidak baik bagi kesehatan
Quote:
Quote:
Pelajar Diharapkan Bersepeda Ke Sekolah
Quote:
Dalam rangka mendukung program Pemprov. DKI Jakarta yaitu langit biru, lingkungan dan taman, dan memasyarakatkan bersepeda sehat serta melanjutan kegiatan Goes to school, sanggar 08 yang dipimpin SMA 87 melanjutkan program Goes to school bersama komunitas sepeda lainnya bersepeda sehat. Yang diikuti lebih dari 1.500 murid SMP, SMA dan SMK yang berada di Jakarta Selatan dan komunitas sepeda dengan start dari SMA 87 dengan finis SMA Khartika Bintaro.
Ketua DPP Komite Sepeda Indonesa, Syahrul Effendi, mengatakan Goes to school untuk menggelorakan masyarakat bersepeda khususnya sekolah, ini untuk membuktikan system Rayon yang dibuat Sanggar yang memilki keanggotaan 10 sampai 15 sekolah, katanya usai memberangkatkan sepeda sehat di SMA 87 Bintaro Jaksel, Sabtu (5/2).
"Dengan gerakan bersepeda ini akan menjadikan sepeda sebagai angkutan bagi pelajar sekolah, dan Saya berharap bagi pelajar jarak rumah ke sekolah 3 sampai 5 km cukup bersepeda ke sekolah. Ini sangat memberikan kontribusi yang positif yaitu, bisa mengurangi kemacetan lalulintas dan menciptakan iklim yang sekolah sehat dan bagaimana kita mengurangi emisi. Jawabnya hanya ada satu, bersepeda, ujarnya.
"Saya berharap dengan Goes to School akan menjadikan gerakan ini ke seluruh Indonesa karena semangat bersepeda sudah dimiliki bangsa kita yang sudah sadar perlunya lingkungan yang sehat,tambah Syahrul.
Di kesempatan yang sama kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Taufik Yudimulyanto mengatakan berharap kekompakan dan keseimbangan seperti kita bersepeda. Terutama keseimbangan antara kesehatan, belajar dan tentu saja dengan prestasi kita. Dengan menjaga keseimbangan dan kedepan pendidikan lebih maju lagi dan kesehatan lebih baik lagi.
sumber
Ketua DPP Komite Sepeda Indonesa, Syahrul Effendi, mengatakan Goes to school untuk menggelorakan masyarakat bersepeda khususnya sekolah, ini untuk membuktikan system Rayon yang dibuat Sanggar yang memilki keanggotaan 10 sampai 15 sekolah, katanya usai memberangkatkan sepeda sehat di SMA 87 Bintaro Jaksel, Sabtu (5/2).
"Dengan gerakan bersepeda ini akan menjadikan sepeda sebagai angkutan bagi pelajar sekolah, dan Saya berharap bagi pelajar jarak rumah ke sekolah 3 sampai 5 km cukup bersepeda ke sekolah. Ini sangat memberikan kontribusi yang positif yaitu, bisa mengurangi kemacetan lalulintas dan menciptakan iklim yang sekolah sehat dan bagaimana kita mengurangi emisi. Jawabnya hanya ada satu, bersepeda, ujarnya.
"Saya berharap dengan Goes to School akan menjadikan gerakan ini ke seluruh Indonesa karena semangat bersepeda sudah dimiliki bangsa kita yang sudah sadar perlunya lingkungan yang sehat,tambah Syahrul.
Di kesempatan yang sama kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Taufik Yudimulyanto mengatakan berharap kekompakan dan keseimbangan seperti kita bersepeda. Terutama keseimbangan antara kesehatan, belajar dan tentu saja dengan prestasi kita. Dengan menjaga keseimbangan dan kedepan pendidikan lebih maju lagi dan kesehatan lebih baik lagi.
sumber
Quote:
Quote:
Disediakan 200 Sepeda, UGM Meluncurkan Layanan Sepeda Kampus
Quote:
Dalam rangka mewujudkan kampus educopolis dan menggalakkan budaya bersepeda di kalangan civitas akademika, UGM meluncurkan layanan sepeda kampus 'UGM Ngepit'. Peresmian dilakukan oleh Rektor UGM, Prof. Ir. Sudjarwadi, M.Eng., Ph.D., Kamis (14/7), di halaman Balairung UGM. Rektor dalam sambutannya mengatakan dengan gerakan 'UGM Ngepit' ini diharapkan dapat menjadikan masa depan yang lebih baik. Dengan penggunaan sepeda di lingkungan kampus, di samping menyehatkan jasmani juga diharapkan akan meningkatkan silaturahim antarmahasiswa sebagai calon pemimpin bangsa pada berbagai keahlian, katanya.
Diharapkan Rektor, rintisan sepeda kampus ini mampu membawa efek positif bagi UGM dan masyarakat luas. Selain itu, juga dapat menciptakan gaya hidup baru dalam belajar di kalangan mahasiswa. Harapannya dengan adanya sepeda kampus ini bisa tercipta gaya hidup baru yang lebih sehat bagi mahasiswa dan mahasiswa angkatan baru 2011 bisa menjadi pelopor dalam upaya membangun gaya hidup baru ini, tutur Rektor.
Sementara itu, Direktur Pengelolaan dan Pemeliharaan Aset (DPPA) UGM, Dr. Ing. Singgih Hawibowo, dalam laporannya menyebutkan upaya penyediaan sepeda yang dapat dipinjam secara gratis di lingkungan kampus UGM telah dirintis sejak tahun 2005 oleh Pusat Studi Transportasi dan Logistik, Pusat Studi Pariwisata, dan Pusat Studi Lingkungan Hidup, yang dikenal dengan program 'Sepeda Hijau'. Program Sepeda Hijau ini mendapat sambutan positif. Untuk itu, layanan sepeda kampus diluncurkan sebagai upaya untuk memberikan layanan penggunaan yang jumlahnya semakin meningkat, terangnya.
Diharapkan Rektor, rintisan sepeda kampus ini mampu membawa efek positif bagi UGM dan masyarakat luas. Selain itu, juga dapat menciptakan gaya hidup baru dalam belajar di kalangan mahasiswa. Harapannya dengan adanya sepeda kampus ini bisa tercipta gaya hidup baru yang lebih sehat bagi mahasiswa dan mahasiswa angkatan baru 2011 bisa menjadi pelopor dalam upaya membangun gaya hidup baru ini, tutur Rektor.
Sementara itu, Direktur Pengelolaan dan Pemeliharaan Aset (DPPA) UGM, Dr. Ing. Singgih Hawibowo, dalam laporannya menyebutkan upaya penyediaan sepeda yang dapat dipinjam secara gratis di lingkungan kampus UGM telah dirintis sejak tahun 2005 oleh Pusat Studi Transportasi dan Logistik, Pusat Studi Pariwisata, dan Pusat Studi Lingkungan Hidup, yang dikenal dengan program 'Sepeda Hijau'. Program Sepeda Hijau ini mendapat sambutan positif. Untuk itu, layanan sepeda kampus diluncurkan sebagai upaya untuk memberikan layanan penggunaan yang jumlahnya semakin meningkat, terangnya.
Quote:
Singgih mengatakan layanan sepada kampus disediakan untuk dipinjam oleh mahasiswa, tenaga pendidik dan kependidikan, serta tamu. Dalam peresmian ini, UGM menyediakan 200 unit sepeda kampus dan 20 rak sepeda bantuan PT Gama Multi Usaha Mandiri (GMUM). Stasiun-stasiun sepeda kampus disediakan pada lokasi yang tidak terlalu jauh dari lokasi perpindahan moda transportasi, seperti dekat halte bus dan area parkir, yakni di Hutan Biologi serta area parkir Lembah UGM. Stasiun sepeda kampus juga disediakan di lokasi yang banyak dikunjungi mahasiswa, seperti perpustakaan dan Gelanggang Mahasiswa. Di samping itu, sepeda juga disediakan di sejumlah kluster, antara lain, kluster teknik, kesehatan, vokasi, dan fauna.
Saat ini, telah disiapkan delapan lokasi stasiun sepeda kampus dan ke depan akan dilengkapi dengan beberapa substasiun, antara lain, GMC Health Center, dan Asrama Mahasiswa Bulaksumur Residence. Mudah-mudahan layanan sepeda kampus ini akan memperoleh sambutan positif dari segenap warga UGM, khususnya mahasiswa baru angkatan 2011 yang telah menyatakan diri untuk tidak membawa kendaraan bermotor ke kampus," ujar Singgih.
Saat ini, telah disiapkan delapan lokasi stasiun sepeda kampus dan ke depan akan dilengkapi dengan beberapa substasiun, antara lain, GMC Health Center, dan Asrama Mahasiswa Bulaksumur Residence. Mudah-mudahan layanan sepeda kampus ini akan memperoleh sambutan positif dari segenap warga UGM, khususnya mahasiswa baru angkatan 2011 yang telah menyatakan diri untuk tidak membawa kendaraan bermotor ke kampus," ujar Singgih.
Quote:
Rintisan sepeda kampus diharapkan Singgih dapat membawa beberapa efek bola salju, di antaranya ialah meningkatnya jumlah mahasiswa yang bersepeda, bertambahnya jumlah perusahaan mitra perguruan tinggi yang bersedia mendukung penyediaan sepeda dan rak sepeda, serta meningkatnya jumlah pengguna sepeda dari kalangan civitas akademika dalam suatu jumlah yang dapat menjadi pendorong bagi perbaikan sarana dan prasarana umum berkaitan dengan keselamatan dan kenyamanan pengguna sepeda dan pejalan kaki, khususnya di DIY. Semoga gerakan bersepeda ini dapat berlangsung secara berkelanjutan dan berefek bola salju ke lingkungan yang lebih luas, pungkasnya.
Usai peresmian, Rektor beserta jajaran pimpinan dan sejumlah warga UGM bersepeda bersama berkeliling kampus UGM. Layanan sepeda kampus dibuka pada hari kerja Senin-Kamis pukul 06.30-16.00. Pada hari Jumat, pelayanan dibuka pada pukul 06.30-15.00. Untuk menggunakan fasilitas ini terlebih dahulu harus mendaftar di stasiun sepeda kampus. Setelah terdaftar, sepeda langsung dapat digunakan untuk perjalanan antarstasiun sepeda kampus. (Humas UGM/Ika)
sumber
Usai peresmian, Rektor beserta jajaran pimpinan dan sejumlah warga UGM bersepeda bersama berkeliling kampus UGM. Layanan sepeda kampus dibuka pada hari kerja Senin-Kamis pukul 06.30-16.00. Pada hari Jumat, pelayanan dibuka pada pukul 06.30-15.00. Untuk menggunakan fasilitas ini terlebih dahulu harus mendaftar di stasiun sepeda kampus. Setelah terdaftar, sepeda langsung dapat digunakan untuk perjalanan antarstasiun sepeda kampus. (Humas UGM/Ika)
sumber
Bersambung Di Bawah
0
36.4K
Kutip
4.3K
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Green Lifestyle
3KThread•3.3KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya