percivalshredAvatar border
TS
percivalshred
[NOTEBOOK] FORSA FS 9980 Power of Gamers
Ane mau me-review notebook gaming keluaran terbaru dari Forsa yaitu Forsa FS 9980. Forsa FS 9980 ini merupakan OEM dari Micro Star International (MSI MS-16F2 Barebone)

Spesifikasi:
- Processor : Intel® Core™ i7-2630QM Processor Sandy Bridge (2.00 GHz, 6MB L3 Cache) ES
- Graphic Card : NVIDIA GeForce GTX 570M (1,5GB GDDR5 VRAM, 192bit)
- Screen Size : 15,6” LED Full HD 1920X1080
- Hard Drive : 500GB SATA 2,5” 7200rpm (ada 1 slot Hardisk tambahan untuk upgrade)
- Memory : 8GB (2x4GB) RAM DDR3 PC10700/1333MHz SODIMM(4 slot untuk upgrade, up to 16GB)
- Optical Drive : DVD RW Super Multi
- Card Reader : SD, MS, MMC, XD
- Interface Provided : 2x USB 2.0, 2x USB 3.0, D-Sub, LAN, Audio, HDMI, E-Sata,
- Web Cam : 3 MP
- Internal Speaker : 2 speaker + 1 subwoofer
- O/S : DOS (ane install Windows 7 Ultimate emoticon-Big Grin)
- Battery Type: Rechargeable Lithium-ion Battery 9-Cell
- Power Supply : External AC Adapter 150W, 19,5V
- Dimension : 395.4 (W) x 267.7 (D) x 55.6 (H) mm
- Weight : 3,5 kg (dengan baterai)

Kisaran harga : Rp 10.000.000 – Rp 11.000.000 (per Nopember 2011)

Tampilan:
Spoiler for FS 9980:

Spoiler for Panel Kiri & Kanan:

Spoiler for Panel Belakang:

Spoiler for Keyboard & Touchpad:

Spoiler for Bag. Bawah & Charger:


Perbandingan Display by request (sebagai pembanding digunakan notebook HP)
Spoiler for wallpaper:

Spoiler for Game:

Hasilnya tidak jauh berbeda. Secara resolusi tidak bisa dibandingkan (Forsa 15,6", HP 14") tapi secara tone warna nampaknya tidak ada perbedaan berarti
===============================================
Performance Test
Windows 7 Experience Index (1.0-7.9)
Spoiler for Result:

PC Mark Vantage (tes performa CPU)
Spoiler for Result:

3D Mark 11(tes performa VGA)
Spoiler for Result:

CPUZ & GPUZ
Spoiler for Result:

3D Mark06by request
Spoiler for Result:

3D Mark Vantageby request
Spoiler for Result:

Gaming Performance
Resident Evil 5
Setting Default : DirectX10, 1280x720, V-Sync=off, AA=off, Motion Blur=off, Detail=high
Spoiler for Default:

Setting Ultra : DirectX10, 1920x1080, V-Sync=on, AA C16XQ, Motion Blur =on, Detail=high
Spoiler for Ultra:


Modern Warfare 3(with fraps)
Spoiler for MW3:
Spoiler for Result:


Battlefield 3(Fraps)
Spoiler for Setting Ultra:

Spoiler for Skrinsut:

Spoiler for Result:

Battery Life
Idle(didiamkan dengan tingkat brightness paling rendah) power plan balanced : ±4 jam 35 menit
Browsing & Download (Internet WLAN)brightness 50%, power plan balanced : ±3jam 30menit
DVD Playback brightness 50%, power plan balanced : ± 3jam 30menit

Temperatur/Suhu
Main game berat selama 1 jam
Spoiler for Result:

Kualitas Audio/Speaker
Forsa FS 9980 ini dilengkapi dengan 2 speaker masing-masing 1 di sudut kiri dan 1 di sudut kanan dekat panel monitor. Ditambah 1 subwoofer di bagian bawah laptop. Jadi bisa dibilang FS 9980 dipersenjatai sistem speaker 2.1 mini.
Adanya subwoofer membuat suara yg dihasilkan lebih "fat"/"nge-bass". Tidak "kering"/"cempreng" seperti kebanyakan speaker internal laptop lainnya.
Dalam benak ane, kalau volume suaranya di full kan pasti bassnya pecah. Ternyata tidak. Suara bass-nya masih bisa dinikmati dengan baik (meskipun tidak menggelegar, tapi untuk ukuran laptop sudah diatas rata2).
Minusnya, brand speaker nya tidak jelas. Sampai sekarang ane gk tau merk speaker yg dipakai apa emoticon-HammerJuga tidak dilengkapi dengan sistem audio tambahan seperti DTS, Dynaudio, THX, Dolby, dll. Tapi bagi ane cukup dengan menginstall SRS, suara yg dihasilkan sudah melebihi ekspektasi ane akan suara speaker internal laptop. Mantap deh pokoknya. Kalo bisa kasih nilai dari 1-10, ane kasih 8,5 untuk suaranya.

Kelebihan
+ Harga tergolong murah untuk spek seperti itu
+ Performa gaming sangat mumpuni
+ Baterai tahan lama
+ Internal speaker mantap karena sudah dilengkapi subwoofer sehingga suara lebih nge-bass
+ Upgradable (Procie, VGA, RAM, Hard Disk)

Kekurangan

(-) Tampilan biasa saja untuk laptop kelas gaming
(-) Berat, ribet dibawa kemana-mana (chargernya juga super gede emoticon-Hammer )
(-) Cenderung mudah panas kalau dipake main game (1 jam bisa tembus 70RC)
(-) Prosesor yg dipakai berupa Engineering Sample (prosesor percobaan)
(-) Merk kurang terkenal emoticon-Stick Out Tongue

Bukti kalau Forsa FS 9980 merupakan OEM dari MSI
Spoiler for Bukti:


====================================================
Demikian review dari ane. Semoga bermanfaat bagi kaskuser semua.
Ditunggu kritik & sarannya
Kalau ada yg mau menambahkan pengalaman memakai Forsa FS 9980, jangan ragu silakan di post disini. Terima Kasih emoticon-Angkat Beer

TAMBAHANemoticon-thumbsup:emoticon-thumbsup:
Dalemanby Osideus
Perbandingan dengan MSI GT 663 & Tips by rasul.HDMI
Hard Disk FORSA FS 9980 by rasul.HDMI
Sekilas tentang Prosesor ES by bledavik
SKYRIM Benchmark by TS
DRAGON AGE 2 Benchmark by TS
EXTRA REVIEW by TS
Supplemental Review by rasul.HDMI
TIPS SEDERHANA by TS
REVIEW 1 BULAN PEMAKAIAN by TS
DIRT 3 Benchmark
Review Bulan Kedua by TS
0
36.8K
414
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hardware Review Lab
Hardware Review LabKASKUS Official
2.2KThread982Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.