Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

vulcano.hunterAvatar border
TS
vulcano.hunter
[CURHAT] Periode Letusan2 Gunungapi Telah Tiba?
oleh: jenggot
untuk: umum & netters


====================
sebelumnya saya mohon ijin untuk curhat disini. sampai jam delapan malam tadi sebenarnya baik2 saja, tetapi ketika mendapat informasi jika sore tadi ada rapat khusus PVMBG dengan pak beye, jadinya ikut gelisah....
====================



entah suatu kebetulan atau tidak, selepas letusan papandayan 2002 yang cukup hebat (saat itu saya berada 600 meter dari pusat letusan & langsung berlari tunggang langgang bersama rekan2 media SCTV & wartawan Antara ketika terjadi letusan 12 november yang menghancurkan kubah tenggara papandayan), lalu letusan merapi 2006 yg kebetulan 2 hari sebelumnya saya berada di puncak garuda dalam rangka dokumentasi kubah 2001 dan terakhir oktober 2010 kemarin saya pun diberi kesempatan melihat dan merasakan langsung dahsyatnya suara dentuman sebuah letusan eksplosif gunung merapi. hari ini gunung guntur & papandayan menjadi topik khusus antara presiden SBY dan PVMBG sore tadi (16:00WIB).

saya pribadi melihat trend letusan gunungapi di indonesia meningkat cukup drastis paling tidak sejak letusan papandayan november tahun 2002. silahkan browsing saja berapa jumlahnya & buatlah statistiknya berdasar wilayah, kekuatan letusan & kerugian materialnya. bahkan setelah gempa aceh 2004 yang mengacaukan sistem tektonik eurasia, indoaustralia & saya kira pasific di regional utara sulawesi letusan2 gunungapi di indonesia semakin sering terjadi. anehnya, pola ini (kuantitas & sebaran letusan gunungapi dalam satu periode pendek) belum saya temukan dalam sejarah vulkanik indonesia dalam 100 tahun terakhir. artinya apa yang terjadi dalam 10 tahun ini adalah sebuah hal yang "spesial". mungkin bumi pertiwi sedang pesta kembang api, sehingga letusan gunungapi saling sahut menyahut dari aceh hingga sulawesi.

kembali ke gunung guntur....
saya pribadi tidak terlalu khawatir dengan aktivitas vulkanik g.guntur, karena tipe letusan terakhirnya (1840-1841) tidak eksplosif, dan jikapun terjadi anomali seismik dalam waktu dekat ini, saya kira lebih karena tumpang tindih tektonovulkanik dataran tinggi leles - Garut saja. hanya memang jika gunung guntur harus meletus dalam waktu dekat ini (1-5 tahun kedepan) maka energi letusannya sangat besar karena sudah terakumulasi sejak tahun 1840 dan sangat berbahaya! mengapa? karena populasi disekitarnya sudah lebih dari 700.000 manusia!

jadi mengukur tingkat bahaya sebuah letusan gunungapi tidak berdasar besar/dahsyatnya letusan, tetapi berapa populasi di sekitar gunungapi tersebut yang akan terkena dampak langsung pada sebuah letusan primer. meskipun sebuah gunungapi meletus dengan VEI=6 sekalipun tapi jika terjadi di daerah tanpa populasi maka tidaklah menjadi bahaya primer. (hanya bahaya sekunder berkaitan dengan anomali cuaca beberapa waktu kemudian).

pada letusan terakhir 160 tahun yang lalu terjadi dalam komposisi SiO2 52% dengan aliran lava menuju cipanas dengan jenis lava yang encer dan tidak terlalu membahayakan (saat itu), tetapi bukan tidak mungkin saat ini gunung guntur sudah mengalami perubahan fase dari basa ke asam dan bersiap dengan letusan eksplosif seperti merapi. entahlah hanya Tuhan yang tau, tapi tidak ada salahnya kita bersiap sejak dini dengan informasi dan pengetahuan.


bagaimana dengan papandayan kali ini (2011) ?
saya no comment jika ditanya apakah papandayan akan segera meletus dalam waktu dekat. yang pasti saat ini semua penggiat kegunungapian sedang bekerja keras menghitung, menerawang dan mengkalkulasikan apa yang akan terjadi terhadap gunung ini dalam waktu dekat ini. yang jelas saat ini gunung papandayan sedang sakit & mari kita berdoa semoga lekas sembuh. teatpi jika sakitnya semakin parah & akhirnya pecah dalam sebuah letusan, semoga letusan papandayan kedepan terjadi secara gradual dengan pelepasan energi yang konstan sehingga apa yang terjadi tidak lebih dari letusan tahun 2002 yang lalu.

hanya saja kita tidak boleh melupakan sejarah the worst case scenario papandayan tahun 1772, dimana letusan tahun itu adalah letusan terbesar & paling mematikan yang pernah terjadi di tanah jawa. saat itu gunung papandayan memiliki ketinggian lebih dari 3000 meter dan dan sepertiga puncak gunungnya terlontar ke angkasa dalam sebuah letusan plinian dan menyapu lebih dari 40 desa dibawahnya dengan korban jiwa ribuan orang!

hope for the best & prepare for the worst...

salam.


update 14 agustus 2011:
status papandayan
himbauan bagi pendaki
skenario letusan papandayan
0
7.7K
107
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Outdoor Adventure & Nature Clubs
Outdoor Adventure & Nature ClubsKASKUS Official
2.9KThread4.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.