• Beranda
  • ...
  • Militer
  • Dua Helikopter Black Hawk US Army Tabrakan di Udara, 9 Orang Meninggal Dunia

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Dua Helikopter Black Hawk US Army Tabrakan di Udara, 9 Orang Meninggal Dunia
Quote:


Dunia penerbangan militer kembali berduka Gan, pasalnya dua helikopter HH-60 Black Hawk milik US Army dilaporkan bertabrakan dan kemudian jatuh. Mengutip artikel ABC News, insiden itu terjadi pada hari Rabu (29/03/2023) sekitar pukul 10 malam di Trigg County, Kentucky. Lokasi jatuhnya helikopter ini sebenarnya tak jauh dari markas mereka (40 km dari markas US Army di Fort Campbell), di mana tempat tersebut merupakan wilayah perbatasan antara Kentucky dan Tennessee. Dalam insiden tersebut 9 orang personel seluruhnya dikonfirmasi meninggal dunia.

Saat ini pihak US Army masih melakukan penyelidikan terkait insiden tersebut, mereka menyebut fokus utama adalah mengevakuasi para korban meninggal dunia serta memberitahu keluarga mereka. Black Hawk yang terlibat kecelakaan berasal dari 101st Airborne Division, yang bermarkas di Fort Campbell. Merupakan satu-satunya divisi serangan udara milik US Army.

Menurut keterangan US Army, dalam misi rutin yang dilaksanakan pada 29 Maret lalu, dua helikopter HH-60 Black Hawk sedang melakukan latihan yang disebut sebagai multi-ship formation, dan selama misi tersebut para personel telah dilengkapi dengan night vision gogglesuntuk operasi di malam hari. Salah satu helikopter membawa 4 personel, sementara satunya lagi membawa 5 personel.

Dilihat dari foto yang beredar, kemungkinan setelah bertabrakan keduanya menghantam tanah dengan keras dan menimbulkan ledakan. Beberapa warga disekitar lokasi kejadian melaporkan mendengar dua kali ledakan, dalam insiden ini tidak dilaporkan adanya kerusakan pada rumah warga yang tinggal tak jauh dari lokasi kecelakaan.

Quote:


Sebagai tambahan informasi, helikopter Black Hawk dapat mengangkut 11 orang pasukan infantri, sementara model HH-60 yang mengalami kecelakaan kemarin juga dapat digunakan untuk melakukan misi lain; seperti serangan udara serta evakuasi medis.

Nahasnya, kecelakaan yang menimpa Black Hawk sudah terjadi dua kali dalam kurun waktu sebulan terkahir Gan. Kecelakaan pertama yang menimpa Black Hawk terjadi pada 15 Februari 2023, waktu itu helikopter yang diterbangkan personel dari Garda Nasional Tennessee jatuh di jalan raya Alabama. Kecelakaan itu terjadi di Highway 53 dekat persimpangan Burrell Road di Madison County, perbatasan Alabama-Tennessee. Dalam insiden ini dua orang pilot meninggal dunia.

Quote:


Ada beberapa faktor yang menyebabkan kecelakaan dalam sebuah latihan penerbangan militer Gan, mulai dari cuaca, kesalahan pilot hingga kerusakan pada komponen pesawat. Di sisi lain, latihan menerbangkan pesawat atau helikopter militer bukan perkara mudah, para personel yang bertugas juga bertaruh nyawa dalam latihan tersebut. Meski mereka sebenarnya sudah berpengalaman, terkadang mereka pun juga melakukan salah perhitungan saat terbang, yang pada akhirnya menyebabkan kecelakaan.

Contoh kasus pada 2018, tujuh prajurit meninggal dunia ketika helikopter HH-60G Pave Hawk yang dioperasikan USAF jatuh di Irak. Investigasi militer kemudian menemukan bahwa, kecelakaan terjadi akibat kesalahan pilot, di mana helikopter tersebut menabrak kabel baja yang digantung secara horizontal di antara dua bangunan.

Pada insiden 2018, Pave Hawk milik USAF hendak melakukan operasi pendaratan pada malam hari, karena pencahayaan yang kurang saat helikopter terbang rendah, Pave Hawk terbang melewati area pendaratan yang sudah ditentukan. Nahasnya, akibat terlalu gelap, perangkan night vision goggles yang dipakai pilot tidak dapat mendeteksi keberadaan kabel baja yang membentang horizontal di depannya. Helikopter menabrak kabel tersebut dan kemudian helikopter jatuh.

Berdasarkan insiden 2018, kemungkinan perangkat night vision gogglesyang dipakai pilot Black Hawk US Army bisa jadi mengalami masalah, sehingga tidak bisa mendeteksi posisi helikopter yang satunya, yang pada akhirnya menyebabkan keduanya bertabrakan. Ini hanya analis TS saja, tentu kita berharap hasil penyelidikan kecelakaan ini bisa segera terungkap. Selain itu opsi grounded untuk Black Hawk mungkin bisa diterapkan untuk memeriksa kondisi keseluruhan armada helikopter tersebut.



-------------




Referensi Tulisan: The New York Times& ABC News
Sumber Foto: sudah tertera
Diubah oleh si.matamalaikat 02-04-2023 06:46
MasterSimsAvatar border
69banditosAvatar border
bukan.bomatAvatar border
bukan.bomat dan 13 lainnya memberi reputasi
14
2.9K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer
Militer
icon
19.9KThread6.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.