• Beranda
  • ...
  • Militer
  • Semakin Mantap, Jet Tempur TF-X Sukses Uji Coba Taxii, Siap Terbang Tahun Ini

si.matamalaikat
TS
si.matamalaikat
Semakin Mantap, Jet Tempur TF-X Sukses Uji Coba Taxii, Siap Terbang Tahun Ini
Quote:


Seolah tak mau kalah dari proyek jet tempur KF-X besutan Korea Selatan, Turkiye pun kini bergerak cepat untuk menuntaskan program jet tempur TF-X Gan. Dan yang terbaru prototype TF-X sukses melakukan uji taxii. Taxii sendiri adalah pengujian pergerakan pesawat di landasan pacu memakai tenaga dari mesinnya sendiri.

Menurut artikel media Turkiye SavunmaSanayiST.com, pesawat melakukan uji taxii pada 16 Maret 2023, di mana pesawat bergerak maju di landasan pacu dengan mesinnya sendiri untuk beberapa saat. Sementara itu pada 18 Maret 2023 dilakukan acara roll-out, di mana untuk pertama kalinya prototype pertama TF-X keluar dari hangar dan ditampilkan ke publik dan awak media.

Masih dari artikel yang sama Gan, setelah melakukan uji taxii, rencananya TF-X akan melakukan penerbangan perdana pada tahun ini. Tidak disebutkan secara pasti kapan tepatnya jadwal penerbangan tersebut, tetapi SavunmaSanayiST.comdalam artikelnya kemungkinan penerbangan bisa dilakukan pada akhir tahun 2023. Tetapi sebelumnya pesawat dijadwalkan terbang pada 2026, dan sekarang penerbangan pesawat ternyata bisa dipercepat.

Quote:


Kedepannya Turkish Aerospace Industries (TUSAS) akan membuat 3 protoype TF-X, yang diberi kode MMU Block 0. Produksi 3 prototype MMU Block 0 direncanakan selesai pada akhir tahun 2026. Pada tahun 2029, direncanakan untuk memulai aktivitas produksi konfigurasi MMU Block I dan mengirimkan 10 MMU Block IA/C ke Angkatan Udara Turkiye. Sementara itu, pesawat TF-X dijadwalkan dapat bertugas pada 2030.

Dari sisi mesin, tampak dari beberapa foto yang beredar memperlihatkan nozzle knalpot TF-X serupa dengan milik F110, mesin buatan General Electric dari Amerika. Beberapa analis mengatakan jika Turkiye tampaknya berhasil memasang mesin F110 ke TF-X. Sekitar setahun yang lalu, beberapa mesin F-110 telah dikirim ke Turkiye. Meski hubungan AS-Turkiye sedang tidak baik, tampaknya Negeri Ottoman masih bisa melobi Paman Sam demi mendapatkan mesin jet tersebut.

Rencananya kelak beberapa mesin akan dirakit di bawah lisensi secara lokal oleh TUSAS Engine Industries (TEI). Setelah merakit mesin tersebut untuk produksi awal TF-X, Turkiye berencana untuk beralih ke mesin yang diproduksi di dalam negeri yang saat ini masih dalam tahap pengembangan. Kelak mesin buatan dalam negeri tersebut juga akan diproduksi oleh TEI.

Sebelum memilih mesin F-110, sebelumnya Turkiye hendak memakai mesin jet buatan Rolls-Royce, tetapi karena masalah hak kekayaan intelektual membuat mesin itu ditinggalkan. Ada juga gosip yang menyebut jika Rusia akan jadi pemasok mesinnya, tetapi dengan invasi mereka ke Ukraina, maka opsi memakai mesin dari Rusia bukanlah hal yang logis.

Quote:


Sebagai penutup Gan, ada desain yang unik dari TF-X yakni terpasangnya dua sistem sensor di bagian depan pesawat. Sistem yang dimaksud adalah electro-optical targeting system (EOTS)yang ada di atas hidung dan sistem sensor infrared search and track (IRST) di bawah badan pesawat bagian depan. Pengaturan sistem ini unik dan berbeda di antara desain jet tempur canggih yang diketahui saat ini atau dalam pengembangan.

Sistem sensor di atas hidung mengingatkan kita dengan desain jet tempur Rusia, sementara sensor di bawah badan pesawat tampak sama dengan posisi sensor milik F-35 buatan Amerika. Tampakmya Turkiye ingin berkeperimen menggabungkan dua desain sensor tersebut.

Proyek TF-X sendiri sudah dimulai pada Desember 2010, dan secara resmi proyek ini diluncurkan pada 5 Agustus 2016. Dan setelah Turkiye ditendang dari program F-35, proyek TF-X semakin mendapat perhatian khusus. Selain itu pihak TAI sebagai pihak manufaktur ternyata bisa melakukan penerbangan perdana pesawat pada tahun ini. Untuk tahap awal, TF-X akan dikembangkan sebagai pesawat generasi 4,5 dan kelak akan dibuat menjadi pesawat generasi 5 sepenuhnya.



----------------




Referensi Tulisan: TheDrive.com& SavunmaSanayiST.com
Sumber Foto: sudah tertera di atas
Diubah oleh si.matamalaikat 05-05-2023 08:27
indrag057ushirota69banditos
69banditos dan 13 lainnya memberi reputasi
14
2.8K
25
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer
Militer
icon
19.9KThread6.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.