lusfdlrrhmnAvatar border
TS
lusfdlrrhmn
Depok Memiliki Bangunan Yang Bersejarah? Serius? Yukk Sokin.


halo sobat sobat, sudah lama kita tidak bertemu kembali heheh, kali ini laksamana mau membahas nih tentang bangunan bersejarah yang ada di kota depok nih sobat, karena depok adalah salah satu kota yang mempunyai sejarah dengan masa kolonialisme. Kira kira apa aja ya, yukk sokin.


1. Jembatan Panus


ok yang pertama ada jembatan panus nih sobat, jembatan yang mempunyai panjang 100 meter ini dibangun oleh ir. Andre laurens lho sobat, asal muasal jembatan ini dinamai dengan jembatan panus adalah karena pada masa kolonialisme ada warga belanda yang menghuni di dekat jembatan tersebut, namanya adalah stevanus leander dan masyarakat menyebutnya dengan panus. Namun jembatan tersebut memiliki nilai mistis yang tinggi lho sobat. Agak serem si kebetulan laksamana suka lewat situ hihihi.


2. Tugu Monumen Chastellain


nah selanjutnya ada tugu monumen C. Chastellain. Tugu ini terletak di jalan Pemuda, Kecamatan Pancoran Mas, Depok. Uniknya monumen ini pernah dibangun pada jaman kolonialisme lho, akan tetapi dengan alasan yang simpang siur monumen tugu tersebut dihancurkan dan dibangun kembali. Tujuan dibangunnya monumen tugu C. Chastellain adalah mengenang jasa beliau yang berperan penting dalam pejuang kemanusiaan pada masa itu, padahal beliau adalah penjajah yang pernah bekerja di VOC. Sejujurnya emang aestetik si tugunya.


3. GPIB Imanuel Kota Depok


nah ini adalah salah satu bangunan yang tertua di kota depok, Greja Imanuel atau GPIB imanuel berdiri sejak 1714 yang di kelola oleh LCC Lembaga C. Chastellain, bangunan ini memiliki nilai sejarah yang kental mengingat bangunan ini sudah berdiri selama 300 tahun. Keren ya sobat.


4. Rumah cimanggis


selanjutnya ada rumah cimanggis, sesuai dengan namanya rumah tersebut berada di daerah cimanggis sobat, rumah tersebut peninggalan dari istri gubernur jendral VOC pada saat itu, diperkirakan bahwa rumah tersebut dibangun pada 1775 hingga 1778, yang menjadikan tempat tersebut memiliki nilai sejarah yang sangat kental.


5. Tugu Gong Bolong


selanjutnya adalah tugu gong bolong, tugu tersebut terletak di daerah tanah baru sobat, gong tersebut diambil dari cerita masyarakat yang konon katanya sering terdengar suara gamelan, dan setelah gongnya berhasil diangkat alat musik lainnya sudah hilang. Agak agak creapy ya agan agan.


Soo gimana seru gak wkwkwk, itu dia tempat bersejarah di kota depok, sebenernya masih ada lagi dan masih banyak tapi kita akan bahas di lain kesempatan, cyaa in next post.
bang.toyipAvatar border
screamo37Avatar border
zharkiAvatar border
zharki dan 8 lainnya memberi reputasi
9
1.9K
19
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sejarah & Xenology
Sejarah & Xenology
icon
6.5KThread10.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.