• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Manchester United Tampil Lebih Baik Setelah Ditinggal Ronaldo! Setuju Gan?

harrywjyyAvatar border
TS
harrywjyy
Manchester United Tampil Lebih Baik Setelah Ditinggal Ronaldo! Setuju Gan?

Sumber Gambar

Manchester United merupakan salah satu tim paling ditakuti di Inggris bahkan di Eropa. Pencapaiannya di berbagau kompetisi, gelar dan trofi yang mereka dapatkan sudah memenuhi lemari di Old Trafford. Ditambah fans fanatiknya yang kerap membuat gentar tim lawan yang bertandang ke Theater of Dream.

Tim ini juga tim jagoan TS di Eropa. Jelas karena tim ini menunjukkan permainan luar biasa walau pun sempat mengalami kemunduran selama satu dekade ini. Semenjak ditukangi Erik Ten Hag, MU telah menunjukkan perkembangan yang signifikan.

Apalagi seperti yang kita tahu, baru-baru ini setan merah baru saja ditinggal sang mega bintang Cristiano Ronaldo. Apakah ini akan merugikan skuad MU? Tentu tidak, hal ini justru adalah sesuatu yang diharapkan fans MU seperti TS. Sejak wawancaranya dengan Piers Morgan, TS sudah hilang respect dengan pemain ini.


Sumber Gambar

Pemain yang bermain untuk dirinya sendiri dan gila hormat. Seakan semua komponen tim termasuk pelatih harus hormat kepadanya. Seorang pemain yang merasa dirinya lebih besar daripada klub. Sayang sekali harus seperti ini akhir karir seorang pemain terbaik di dunia nomor 2 setelah Messi.

Ronaldo jelas membuat suasana internal MU menjadi buruk. TS tidak tahu pasti bagaimana keadaan klub pada saat Ronaldo masih berada di tim. Tapi dilihat dari komentar beberapa pemain setelah kepergian Ronaldo, mereka seakan lebih lega dan plong.

Salah satu pemain yang mengungkapkan kelegaannya adalah Eriksen. Ia mengakui bahwa kini suasana di Manchester United jauh lebih kondusif setelah Ronaldo hengkang. Meski begitu, ia tetap mengapresiasi Ronaldo atas kontribusi dan warisan yang ia tinggalkan di Old Trafford.


Sumber Gambar

Rekannya di timnas yakni Bruno Fernandes pun mengungkapkan hal yang sama. Ia merasa bahwa MU sekarang lebih bermain untuk tim. Tidak seperti beberapa waktu lalu di mana beberapa pemain bermain untuk dirinya sendiri.

Hal ini dibuktikan dengan beberapa kemenangan Mancehster United di beberapa laga seperti saat menang melawan Everton. Hingga kemenangan berharga di Derby Manchester. Duo Eriksen dan Bruno cukup berperan penting. Dan Rashford pelan-pelan kembali menunjukkan performa terbaiknya. Tidak lupa juga dengan Garnacho yang tampil apik di beberapa laga. Belum lagi keberadaan Casemiro.

Ronaldo datang ke MU sebagai bocah biasa yang diorbitkan oleh SAF. Dan kini bocah biasa itu sudah berubah total.


Sumber Gambar

Sebelumnya sudah banyak kelakuan buruk Ronaldo seperti meninggalkan pertandingan, tidak ikut latihan dan masih banyak lagi.

Dari skill sendiri Ronaldo sudah menurun, tapi gajinya begitu fantastis. Sudah gitu gila hormat pula. Di Eropa, sudah tidak ada tim besar yang mau menampung pemain semacam ini. Kecuali Manchester United. Tidak ada tempat untuk Ronaldo di Eropa.

Al-Nassr dan tanah Arab menjadi tempat yang cocok untuk Ronaldo. Tempat di mana namanya masih dielu-elukan. Tempat di mana semua pemain akan menghormati dia. Tempat di mana semua pemain akan mengoper ke arahnya. Tempat di mana ia bisa mencetak gol yang sebanyak mungkin. Tempat di mana ia akan mendapatkan semua yang ia inginkan.


Sumber Gambar

Ya, semoga saja permainan MU bisa konsisten dan perkembangan semakin meningkat hingga bisa menjuarai liga.

Masuk liga Indonesia cocok gak nih Ronaldo gan?emoticon-Bingung (S)

emoticon-Ngamuk

Sumber: Link Referensi 1, Link Referensi 2
Narasi dan Opini Pribadi


emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
ondapriatnaAvatar border
badspider8Avatar border
yukinon3870754Avatar border
yukinon3870754 dan 15 lainnya memberi reputasi
16
6.8K
104
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.