Hirarahmi39
TS
Hirarahmi39
Dari Mana Olahraga Catur Berasal? Cari Tahu Sejarahnya di Sini!


Learn on Thread

emoticon-cystg


Catur identik dengan olahraganya para intelektual. Karena memang cara main permainan ini sangat membutuhkan kemampuan analisa strategi yang tinggi serta kemampuan matematika aljabar yang mumpuni. Permainan ini juga memiliki korelasi yang cukup erat dengan tingkat kecerdasan umum, yakni dengan korelasi rata-rata; 0,13 kemampuan visuospatial dan 0,35 kemampuan numerik.

Catur dimainkan oleh dua orang, menggunakan papan kotak berukuran 8x8 sebagai 'ring'pertandingan dan 16 anak catur sebagai pasukan tempur yang saling berperang. Kamus Universitas Cambridge mendefinisikan catur sebagai permainan yang dimainkan oleh dua orang di papan persegi, di mana setiap pemain memiliki 16 butir bidak yang dapat dipindahkan di papan dengan cara yang berbeda.

Catur tidak ada begitu saja. Ada sejarah panjang yang menyertai permainan ini sebelum dijadikan sebagai cabang olahraga dunia yang diturnamenkan secara internasional. Bagaimana sejarahnya? Itulah yang akan kita bahas di thread ini.

Seperti biasa, ulasan yang saya sampaikan sifatnya intisari atau tidak mendetail. Silakan Agan dan Sista searching di situs atau sumber yang legit, apabila ingin tahu lebih dalam terhadap topik yang dibahas.

Selamat Membaca
____________________________


Sejarah Permainan Catur


Bidak catur India

Catur sudah ada sejak lebih dari 1.400 tahun silam, diperkenalkan oleh orang-orang India sebagai permainan yang disebut chaturanga. Papan chaturangahampir mirip dengan catur modern, yakni dengan grid 8x8. Formasi anak caturnya diambil dari formasi pertempuran India, yaitu gajah, kereta, penunggang kuda, dan prajurit berjalan kaki.

Berangkat dari epos Mahabharata, yakni peristiwa kalahnya Yudhistira dari Sangkuni dalam permainan dadu, menyebutkan bahwa catur era itu dimainkan dengan cara melempar dadu yang terbuat dari gading.



Dari India, chaturanga diperkenalkan ke tanah Persia pada abad ke-10 Masehi. Mereka menyebutnya chatrang. Karena kebudayaan Islam yang kental, bentuk bidak catur pun diubah menjadi lebih abstrak. Hal ini berkaitan dengan larangan membuat patung atau benda apa saja yang menyerupai makhluk hidup, dalam hal ini adalah bidak yang serupa gajah, raja, kuda, dan lain-lain.

Setelah itu, catur pun perlahan-lahan menyebar ke berbagai negara dengan cepat. Mulai dari Arab, terus ke Cina, Jepang, lalu Asia Tenggara. Barulah di abad ke-12 dan ke-13 eksistensi catur muncul di Eropa, dibawa oleh orang-orang Muslim dari Kekaisaran Bizantium yang berhasil menginvasi Eropa. Dengan cepat, catur langsung menjadi favorit para bangsawan.

Di awal masa Renaisans, catur di Eropa menunjukkan masa keemasannya. Para ksatria muda bahkan diwajibkan untuk menguasai catur. Lantas karena catur selalu diiringi dengan judi dan pesta pora, gereja Katolik sempat melarang permainan ini, tapi tidak berhasil.

Revolusi Catur



Aturan catur yang asli/kuno sangat tidak praktis untuk dimainkan. Ketiadaan batasan waktu yang baku membuat permainan ini menghabiskan lebih kurang 14 jam untuk satu pertandingan, bahkan ada yang sampai berhari-hari.

Menyebarluasnya catur di Eropa telah mengilhami para pecatur handal untuk merevolusi aturan catur, mulai dari penetapan aturan main yang baku, waktu main yang dipersingkat, dan penggantian nama-nama bidak catur. Salah dua tokoh yang berpengaruh dalam revolusi catur adalah Ruy Lopez de Segura (Spanyol) dan Andre Danican Philidor (Amerika).

Lalu pada tahun 1924, menimbang tingginya minat terhadap olahraga catur dari berbagai negara, maka dibentuklah FIDE ( Fédération Internationale dés Enchés). Federasi inilah yang menaungi olahraga catur di dunia. Mereka menetapkan aturan, menyelenggarakan turnamen dua tahunan internasional, serta berbagai ajang penghargaan dan kejuaraan catur lainnya.

Berikut adalah aturan dasar permainan catur menurut FIDE:

* Dalam permainan catur, pemain harus bersikap sportif dengan tidak boleh menggangu konsentrasi lawan yang sedang berpikir. Pemian catur juga harus berjiwa atlet dengan selalu berpedoman pada semboyan Catur Gen’s Una Sumus yang memiliki arti “Kita Satu Keluarga”.

* Dalam permainan catur, antara kedua pemain harus melangkah bergantian, yaitu pemain dengan bidak atau catur berwarna putih  berjalan duluan, kemudian pemain dengan bidak atau buah catur berwarna hitam.

* Bidak yang sudah dipegang harus di jalankan, kecuali bidak tersebut tidak mungkin untuk dijalankan.

* Langkah dinyatakan sudah selesai ketika tangan sudah melepaskan buah yang dipegang.

* Bidak yang dipegang, dan menyentuh bidak lawan, harus dipukul, kecuali bidak tersebut tidak mungkin untuk dipukul.

* Terdapat dua cara dalam Rokade, yaitu Rokade Panjang dan Rokade Pendek. Raja harus di pegang terlebih dahulu, dengan ketentuan raja tidak diancam oleh buah Lawan.

* Ketika Raja dalam keaadaan terancam, dan lawan salah melangkah, maka langkah tersebut dapat diulang (langkah lain).

* Pion yang terdorong dua langkah, sejajar dengan buah lawan, pemain yang bersangkutan bebas untuk menentukan apakah akan dipukul atau tidak.

* Pion Promosi, atau petak akhir harus diganti, penentuannya terserah pemain yang bersangkutan.

* Skak atau Ster, boleh dibilang dan boleh juga tidak dibilang.

* Bidak yang dinyatakan Mat, yaitu apabila lawan menyerah, Raja lawan Mat, waktu untuk berpikir sudah habis (jarum jam jatuh).

* Bidak yang dinyatakan Remis (Draw), yaitu berdasarkan persetujuan dari kedua belah pihak, (Skak abadi 3 kali berturut–turut, bangunan sama 3 kali berturut- turut, tidak saling memukul selama 40 langkah).

Istilah pada Anak Catur



Para pecatur memainkan 16 anak catur yang terbuat dari kayu dan lapisan kain flanel di bagian bawah atau kakinya. Setiap anak catur memiliki ukuran, dan nama yang berbeda-beda. Berikut perinciannya:

• Raja: diameter min 36 mm dan tinggi min 100 mm.
• Menteri: diameter min 36 mm dan tinggi min 82 mm.
• Gajah: diameter min 34 mm dan tinggi min 75 mm.
• Kuda: diameter min 32 mm dan tinggi 65 mm.
• Pion: diameter min 30 mm dan tinggi min 48 mm.

Asal Istilah Skakmat



Skakmat (Inggris: checkmate) adalah sebutan untuk kondisi di mana raja berada pada posisi skak atau terancam, yang membuat pecatur tidak memiliki pilihan selain menyerah.

Tahukah kamu? Ternyata istilah skakmat diambil dari frasa Persia "Shah Mat!" yang berarti "Raja tidak berdaya!". "Shah" adalah sebutan untuk raja, dan "Mat" berarti "tetap", " terkejut", dan "kehilangan".

Istilah inilah yang kemudian dikembangkan menjadi "checkmate" atau "skakmat" dalam bahasa Indonesia.

Tiga Tokoh Legendaris Dunia Catur

Sebetulnya ada beberapa tokoh lain yang berpengaruh besar dalam dunia catur. Namun pada thread kali ini, kita cukup bahas 3 nama saja. Berikut penjelasannya!

1. Paul Morphy



Paul Charles Morphy lahir di New Orleans pada 22 Juni 1837. Ia dikenal sebagai Juara Dunia Catur (tidak resmi). Morphy sudah memiliki bakat catur sejak kecil, dengan modal melihat pertandingan antara ayah dan pamannya. Orang tuanya yang menyadari ketertarikan Morphy pada catur, mulai mendukung Morphy untuk mengembangkan bakatnya.

Kemenangan mengesankan Morphy pertama kali adalah ketika dirinya mengalahkan Johann Lowenthal (master catur Hongaria), di tahun 1850 di usia 12 tahun. Sejak saat itu, Morphy sering diundang untuk bertanding catur dan ia selalu keluar sebagai pemenang.

Gaya permainan Morphy menjadi sangat terkenal, yang kemudian dikenal dengan istilah catur romantis nan agresif. Kelihaiannya ini membuat Morphy menjadi sangat terkenal dan memiliki banyak penggemar.

Bahkan ketika Morphy memutuskan untuk pensiun dari dunia catur di usia 22 tahun, lalu memutuskan untuk mendirikan firma hukum, orang-orang tetap datang kepadanya untuk membicarakan catur (alih-alih soal hukum).

Hal itu membuat usaha hukum Morphy berjalan dengan tidak cemerlang. Tapi tidak masalah. Setelah kegagalan di bidang hukum itu, Morphy tidak melakukan apa-apa lagi selain bersantai di rumahnya, menikmati kekayaan orangtuanya yang melimpah, hingga dirinya meninggal dunia di usia 42 tahun karena stroke pada 10 Juli 1884.

2. Willhem Steinitz



Tahta Morphy sebagai Raja Catur digantikan oleh Willhem Steinitz. Stein berasal dari keluarga Yahudi Wina-Hongaria yang lahir pada 17 Mei 1836. Ia memegang predikat Juara Catur Dunia Pertama (resmi) dan bertahan sepanjang 1886-1894. Ia jugalah yang mengedepankan gaya permainan yang tenang dan elegan, sebab dirinya kurang suka dengan teknik Morphy yang agresif (walaupun romantis). Masa kejayaan Stein berakhir setelah ia dikalahkan oleh Emmanuel Lasker dengan skor 10:5.

3. Emmanuel Lasker



Emmanuel Lasker (24 Desember 1868 - 11 Januari 1941), memegang prediket Juara Catur Dunia selama 27 tahun setelah mengalahkan Steinitz (1894 sampai 1921). Lasker terkenal dengan cara bermainnya yang penuh trik dan taktik psikologis. Salah satu tekniknya yang paling terkenal adalah, terlihat pura-pura lupa atau sengaja bermain kurang bagus untuk mengecoh lawan. Ketika lawan terkecoh, barulah Lasker menyerang lawannya dengan agresif. Lasker juga dikenal sebagai Pemain Catur Terkuat Sepanjang Masa.

Catur Masuk ke Indonesia



Catur masuk ke Nusantara melalui kolonial Belanda. Kala itu hanya orang Belanda dan bangsawan yang bermain catur, lalu lambat laun diikuti oleh rakyat biasa. Akhir abad ke-19, klub-klub catur bermunculan di berbagai daerah, seperti di Surabaya, Magelang, Yogyakarta, dan Bandung.

Tahun 1915, Nederlandsch Indische Schaakbond (NISB) - Perkumpulan Catur Indonesia-Belanda - di Yogyakarta, menjadi perkumpulan catur pertama di Indonesia. Namun, ketika penjajahan Jepang, catur sama sekali dilarang di Indonesia.

Lalu setelah proklamasi kemerdekaan, catur kembali diizinkan di Indonesia. Kemudian didirkanlah Persatoean Tjatoer Seloeroeh Indonesia (PERTJASI) pada 1948, dan sekarang disebut PERCASI. Persatuan inilah yang menaungi olahraga catur di Indonesia sampe saat ini.

Sekian
____________________________


Penulis: Hirarahmi
Gambar: Google Image
Sumber: 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10
Diubah oleh Hirarahmi39 08-12-2022 10:56
bang.toyipfathroniGttkaca2
Gttkaca2 dan 15 lainnya memberi reputasi
14
6K
91
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sejarah & Xenology
Sejarah & Xenology
icon
6.5KThread10.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.