mabdulkarim
TS
mabdulkarim
Utusan AS untuk LGBTQI+ Akan ke RI, Komisi VIII DPR Minta Pemerintah Tegas




Ketua Komisi VIII DPR Ashabul Kahfi (Foto: Dok Istimewa)
Jakarta - Ketua Komisi VIII DPR Ashabul Kahfi buka suara soal Amerika Serikat (AS) yang mengumumkan utusan khusus mereka akan melakukan perjalanan ke Vietnam hingga Indonesia untuk memajukan HAM LGBTQI+. Kahfi meminta pemerintah tegas jika benar utusan tersebut berkunjung ke Indonesia.
Kahfi mengingatkan kalau Indonesia memiliki ideologi Pancasila yang menjadikan agama sebagai dasar kehidupan bernegara. Sementara itu, kata dia, agama-agama di Indonesia cenderung menolak LGBT sehingga itulah yang harus direpresentasikan pemerintah.

"Pertama, tentu semua negara memiliki ideologi, sebagai pandangan hidup yang mewarnai berbagai kehidupan berbangsa. Dalam konteks Indonesia, kita punya Pancasila. Dalam sila pertama, ada pengakuan Ketuhanan Yang Maha Esa, artinya agama merupakan salah satu sumber rujukan utama dalam berbangsa dan bernegara," ujarnya, Rabu (30/11/2022).

"Kedua, agama-agama yang ada di Indonesia, meyakini bahwa kecenderungan seksual kaum LGBT bertentangan dengan nilai dasar agama, sebagaimana termaktub dalam kitab suci. Jadi, jika negara, yang direpresentasikan Pemerintah bersikap tegas menolak pengakuan terhadap LGBT, hal itu merupakan artikulasi pengamalan Pancasila," lanjut Kahfi.

Kahfi tidak sepakat dengan pandangan yang mengaitkan LGBT dengan HAM. Dia menilai memaksakan ajaran yang bertentangan dengan keyakinan mayoritas itu bagian dari pelanggaran HAM.

"Ketiga, selama ini yang sering dijadikan argumen pendukung LGBT adalah HAM. Menurut saya, HAM itu juga tidak bersifat universal. Dalam konteks Indonesia, justru memaksakan ajaran yang bertentangan dengan keyakinan mayoritas, itu juga bagian dari pelanggaran HAM," ucapnya.

Kembali ke rencana utusan AS yang ingin ke Indonesia, Kahfi mempersilakan hal itu. Namun, menurutnya, utusan AS juga harus menghargai sikap Indonesia terhadap LGBT.

"Keempat, jika benar ada utusan khusus LGBT dari negara tertentu yang ingin datang berdialog seputar isu itu, silakan saja. Dalam sejarahnya, Indonesia ini lahir dan berkembang dengan dialog budaya yang sangat panjang. Kita terbuka untuk berdiskusi dan dialog bisa dengan siapa saja. Tapi tentu utusan tersebut juga harus datang dengan cara pandang menghargai ideologi bangsa kita. Sebagai seorang muslim, saya berpandangan diskusi tersebut juga bisa menjadi ruang dakwah menyampaikan apa yang kita yakini," ujarnya.

Kahfi meminta pemerintah tegas dalam menyatakan sikap ke utusan AS tersebut serta menolak jika adanya permintaan mengarah ke dukungan terhadap LGBT.

"Ya pemerintah harus tegas," ujarnya.

Soal Utusan AS ke Indonesia
Pemerintah AS sebelumnya mengatakan bahwa utusan khusus untuk memajukan hak asasi manusia (HAM) LGBTQI+ Jessica Stern akan melakukan perjalanan ke Vietnam hingga Indonesia. Stern disebut akan menemui pejabat pemerintah setempat dan perwakilan masyarakat sipil.

"Utusan Khusus Amerika Serikat untuk memajukan hak asasi manusia (HAM) LGBTQI+ Jessica Stern akan melakukan perjalanan ke Vietnam mulai tanggal 28 November-2 Desember, ke Filipina tanggal 3-6 Desember dan ke Indonesia 7-9 Desember," demikian rilis pers di situs pemerintah AS state.gov, seperti dilihat, Rabu (30/11/2022).

AS menyebut Stern akan bertemu dengan pejabat pemerintah serta perwakilan masyarakat sipil di Vietnam, Filipina dan Indonesia. Dia disebut akan mendiskusikan tentang hak LGBTQI+ (lesbian, gay, biseksual, transgender, queer, intersex dan tanda +, mewakili orang yang tidak mengidentifikasi gender atau orientasi seksual).

"Selama kunjungannya itu, Utusan Khusus Stern akan bertemu dengan pejabat pemerintah dan perwakilan dari masyarakat sipil untuk mendiskusikan hak asasi manusia, termasuk memajukan hak asasi LGBTQI+," jelasnya.

detikcom telah menghubungi Juru Bicara Kemlu RI Teuku Faizasyah terkait rencana kedatangan Jessica Stern ke Indonesia. Faizasyah mengatakan akan mengecek informasi tersebut.

"Ditanyakan dulu ya," kata Faizasyah saat dihubungi, Rabu (30/11)

https://news.detik.com/berita/d-6435...erintah-tegas.

Pertanyaan siapa pejabat pemerintah yang berani menerima utusan ini karena sudah banyak penolakan dari partai sampai MUI..
Salah satu agenda barat yang gencar masalah ini menyebarkan paham LGHDTV+ termasuk di Piala Dunia dengan alasan diversitas sampai mengancam keluar dari FIFA negara-negara Eropa
Ada kelompok yang membela LGHDTV+ karena dianggap bagian budaya Indonesia dengan keberadaan 5 gender di Bugis emoticon-Hammer2
Sikap Pemerintah belum terlalu jelas melarang karena dirancangan RKHUP, masalah ini tak dijelaskan dalam pasal 431yang menjelaskan perzinaan pada umumnya . Tapi dari prespektifku bisa dijerat saja tergantung bagaimana jaksa atau polisi bersikap
Isu Papua nggak dibawa utusan ini ya emoticon-Big Grin ?



PPP Tolak Keras Kedatangan Utusan Khusus LGBT dari Amerika Serikat

PPP Tolak Keras Kedatangan Utusan Khusus LGBT dari Amerika Serikat
Inkana Izatifiqa R Putri - detikNews
Kamis, 01 Des 2022 18:36 WIB

Foto: PPP
Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi PPP KH Muslich Zainal Abidin menolak rencana kunjungan utusan khusus LGBTQI+ dari Amerika Serikat Jessica Stern ke Indonesia. Menurutnya, kedatangan Jessica merupakan bentuk kampanye LGBT terselubung.
"Kami dengan tegas menolak kedatangan utusan khusus LGBTQ+ tersebut, dan kami juga meminta pemerintah Indonesia juga melakukan penolakan serupa," kata Muslich dalam keterangan tertulis, Kamis (1/12/2022).

Muslich juga menilai kunjungan ini dapat berdampak buruk bagi masyarakat Indonesia yang terkenal agamis. Di samping itu, hal ini juga tidak sesuai dengan asas Ketuhanan Yang Maha Esa yang merupakan salah satu nilai di Pancasila. Muslich pun mengatakan LGBTQ+ merupakan sebuah perilaku yang melanggar kodrat manusia yang telah diciptakan berpasang-pasangan.

"Agama merupakan bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat, sehingga LGBTQ+ yang tidak sesuai dengan agama manapun ini harus ditolak dengan keras dari Indonesia," kata Muslich.

Mengenai hal ini, Muslich juga meminta pemerintah untuk tidak ikut andil dalam polemik LGBTQ+. Pasalnya, ia menilai masih banyak urusan lain yang harus menjadi perhatian pemerintah seperti kemiskinan, PHK dan persoalan ekonomi akibat pandemi dan lainnya.

"Saya sebagai perwakilan DPR dari PPP yang merupakan satu-satunya partai Islam dengan tegas menolak kehadiran perwakilan LGBTQ+ Amerika ke Indonesia karena hal itu akan mencederai kepercayaan umat Islam Indonesia," pungkasnya.

(akn https://news.detik.com/berita/d-6437...erika-serikat.

Sikap PPP. PKS kayaknya sama. PDIP sama Golkar dan Gerindra belum tahu sikapnya.MUI

MUI Tolak Kunjungan Utusan Khusus AS untuk LGBTQI+ ke Indonesia


Anwar Abbas (Foto: mui.or.id)
Jakarta - Majelis Ulama Indonesia (MUI) tegas menolak kedatangan utusan khusus Amerika Serikat (AS) untuk memajukan HAM LGBTQI+, Jessica Stern, ke Indonesia pekan depan. Jessica rencananya datang untuk bertemu sejumlah pejabat dan masyarakat sipil.
"Sehubungan dengan akan datangnya Jessica Stern utusan Khusus Amerika Serikat untuk memajukan hak asasi manusia (HAM) LGBTQI+ tanggal 7-9 Desember ke Indonesia maka MUI menyatakan menolak dengan tegas kehadiran dari utusan khusus tersebut," kata Wakil Ketua Umum MUI Anwar Abbas dalam keterangan tertulis, Kamis (1/12/2022).

Anwar mengatakan penolakan bukan berarti MUI tidak menghormati tamu dari negara lain. Namun MUI menilai kedatangan Jessica dapat merusak nilai luhur agama dan budaya.

"Sebagai bangsa yang beragama dan beradab kita disuruh untuk menghormati tamu. Tapi kita juga tidak bisa menerima tamu yang tujuannya datang ke sini adalah untuk merusak dan mengacak-acak nilai-nilai luhur dari agama dan budaya bangsa kita," kata Anwar.

"Karena kita tahu dari enam agama yang diakui di negeri ini tidak ada satupun yang mentolerir praktik LGBTQ+ tersebut," sambung Anwar.

Menurut Anwar, praktik LGBTQ bisa mendorong manusia pada kepunahan. Karena dalam praktiknya, tidak akan ada proses reproduksi.

"Bahkan tidak hanya sampai di situ, perilaku LGBT tersebut juga sangat berbahaya karena anti manusia dan kemanusiaan, sebab jika perilaku tersebut dibiarkan, maka dia akan bisa membuat umat manusia punah," kata Anwar.

"Karena sudah merupakan fitrah laki-laki kalau kimpoi dengan laki-laki dan atau perempuan kimpoi dengan perempuan maka dia sudah pasti tidak akan bisa melahirkan keturunan, sehingga kalau praktik tersebut dibiarkan berkembang, maka dia akan bisa membuat manusia punah," tambahnya.

Utusan Khusus AS Bakal ke Indonesia
Sebelumnya, pemerintah AS mengatakan utusan khusus AS untuk memajukan HAM LGBTQI+, Jessica Stern, akan melakukan perjalanan ke Vietnam hingga Indonesia. Stern disebut akan menemui pejabat pemerintah setempat dan perwakilan masyarakat sipil.

"Utusan Khusus Amerika Serikat untuk memajukan hak asasi manusia (HAM) LGBTQI+ Jessica Stern akan melakukan perjalanan ke Vietnam mulai tanggal 28 November-2 Desember, ke Filipina tanggal 3-6 Desember dan ke Indonesia 7-9 Desember," demikian rilis pers di situs pemerintah AS state.gov, seperti dilihat, Rabu (30/11).

AS menyebut Stern akan bertemu dengan pejabat pemerintah serta perwakilan masyarakat sipil di Vietnam, Filipina dan Indonesia. Dia disebut akan mendiskusikan tentang hak LGBTQI+ (lesbian, gay, biseksual, transgender, queer, intersex dan tanda +, mewakili orang yang tidak mengidentifikasi gender atau orientasi seksual).

"Selama kunjungannya itu, Utusan Khusus Stern akan bertemu dengan pejabat pemerintah dan perwakilan dari masyarakat sipil untuk mendiskusikan hak asasi manusia, termasuk memajukan hak asasi LGBTQI+," jelasnya.

https://news.detik.com/berita/d-6436...-ke-indonesia.


areszzjayaldonisticjiresh
jiresh dan 8 lainnya memberi reputasi
9
3K
89
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.2KThread39.8KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.