CrouchingTiger
TS
CrouchingTiger
Nonton TV Jarak Dekat Bisa Rusak Mata, Fakta atau Hoax?


GanSis! Jauh sebelum internet ada dan masuk ke Indonesia, nonton televisi adalah salah satu kegiatan paling menyenangkan, yes. Jaman ane kecil dulu sih, banyak banget acara edukatif yang seru buat ditonton. Gak tau ya kalo sekarang hehe. 

Nah, siapa nih yang dulu pas masih kecil, sering ditegur nyokap gara-gara nonton TV-nya kedeketan? Kalo ane sih dulu diomonginnya, “jangan deket-deket kalo nonton TV! Nanti matanya rusak!” 

Tapi, beneran gak sih kalo nonton TV terlalu deket tuh bisa bikin mata kita rusak? Atau cuma hoax semata? Daripada penasaran, mending kita bahas aja deh, GanSis!

Oke, awalnya pernyataan kalo televisi bikin mata rusak itu dimulai omongan orang dulu. Dikutip dari situs HelloSehat, sebelum tahun 1950-an, emang ada banyak TV cembung yang memancarkan sinar radiasi yang bahaya buat mata. Nah, karena itu, ilmuwan terus melakukan penelitian buat mengatasi masalah ini, sampai akhirnya terciptalah layar televisi yang ada saat ini. 


Kalo menurut Food and Drug Administration (FDA), dilansir dari situs GoodDoctor, masalah radiasi yang berbahaya dari layar TV itu sudah berhasil diatasi sejak teknologi LED dan plasma muncul. Sampai saat ini pun, belum ada penelitian yang menunjukkan bukti kalau kerusakan mata itu bisa disebabkan oleh nonton TV jarak dekat. 

Cuma, ketika kita terlalu lama menonton TV atau menatap layar laptop dalam kurun waktu yang lama, hal ini bisa menimbulkan ketegangan sementara di mata kita. Makanya, kita disarankan untuk mengistirahatkan mata kita setiap beberapa jam sekali. Selain itu, meski layar televisi saat ini tergolong aman, tapi para ahli tetap menyarankan jarak aman supaya mata kita tetap sehat.

Dilansir dari Very Well Health, kita dianjurkan untuk menonton televisi dengan jarak 3-4 meter dari layar, untuk mencegah munculnya ketegangan atau kelelahan pada mata kita.

Jadi, nonton televisi dalam jarak dekat emang nggak berbahaya, ya. Cuma, untuk menjaga supaya mata kita nggak cepet tegang atau lelah, sebaiknya kita tetap menjaga jarak aman dan memperhatikan durasi kita dalam menonton TV.


tarraqnlembur.kolotT.G.I.F.
T.G.I.F. dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1.2K
6
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Hansip Hoax
Hansip Hoax
502Thread4KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.