• Beranda
  • ...
  • Sundul Bola
  • Patut Diapresiasi! Fans Jepang Bersih-Bersih Stadion Pasca Kemenangan Atas Jerman

dompetjadipeci
TS
dompetjadipeci
Patut Diapresiasi! Fans Jepang Bersih-Bersih Stadion Pasca Kemenangan Atas Jerman



Pertandingan Jepang melawan Jerman merupakan salah satu pertandingan fenomenal di tahun ini selain Argentina vs Arab Saudi. Tak ada yang menyangka negara sekuat Jerman yang telah memenangkan piala dunia 2014 tiba-tiba harus dikalahkan begitu saja oleh negara asia yang memiliki peringkat berada jauh dibawahnya. Di sisi lain pertandingan tersebut juga menjadi fenomenal karena adanya aksi mendukung LGBT yang dilakukan Jerman sebelum memulai pertandingan.

Karena fokus mendukung hak-hak LGBT, Jerman lupa bagaimana cara bermain sepak bola yang baik dan benar. Alhasil Jepang mampu membalikkan kedudukan setelah kalah 1-0 di awal pertandingan. Skor akhir 1-2 membuat Jerman terpukul dan banyak dihujat akibat terlalu fokusnya membela hak-hak LGBT ketimbabg fokus pada permainan sepakbola saja. Bahkan kapten kesebelasan sekaligus kiper Jerman yaitu Neuer harus diinspeksi berkali-kali oleh official agar tidak memakai atribut LGBT di lapangan.

Namun pada thread kali ini kita tak perlu membahas lebih jauh terkait drama-drama yang dilakukan negara Jerman pada piala dunia kali ini. Lebih baik kita apresiasi perbuatan positif dari para fans Jepang pasca kemenangan atas Jerman. Penasaran bagaimana penampakan kegiatan positif dari para fans Jepang tersebut, yuk cermati thread kali ini!




Setelah puas menyaksikan kemenangan Jepang atas Jerman pada kemarin sore. Para supporter Jepang berbondong-bondong bahu-membahu membantu membersihkan stadion sebagai balas budi atas puasnya menyaksikan kemenangan. Bila para supporter dari negara lain langsung pulang begitu saja setelah pertandingan berakhir, fans Jepang kali ini tidak. Mereka menunjukkan apresiasinya terhadap pertandingan dengan membantu memungut sampah berserakan.



Beberapa fans Jepang bahkan sudah membawa kantung sampah sendiri untuk memungut sampah-sampah yang berserakan di stadion. Kegiatan ini akhirnya menuai apresiasi dari berbagai media yang menyaksikan kejadiannya secara langsung. Kebanyakan dari mereka bahkan membersihkan dari ujung ke ujung tanpa pamrih, sampai lapangan benar-benar bersih. Bagi kebanyakan orang hal ini justru sungguh mengejutkan karena siapa yang mau capek-capek menghabiskan tenaga untuk membersihkan tanpa dibayar.



Dari yang diungkapkan para supporter jepang, Kegiatan bersih-bersih seperti ini bukanlah hal yang baru dan sudah menjadi tradisi para supporter bola di negeri merekaentah itu kalah atau menang. Jadi para supporter merasa bahwa sudah sepatutnya mereka membayar pertunjukkan sepakbola dengan membantu membersihkan lapangan sebagai wujud puasnya hati mereka menyaksikan pertandingan yang ciamik.



Disisi lain fans-fans Jerman meninggalkan sampah-sampah bahkan bendera Jerman itu sendiri pasca kekalahan melawan Jepang. Alhasil areal lapangan banyak ditemukan bendera Jerman yang tertinggal. Nampaknya bendera tersebut ditinggalkan bukan karena tidak sengaja. Banyak yang beranggapan bendera-bendera Jerman tersebut ditinggalkan karena ketidakpuasan atas permainan buruk kemarin sore. Banyak yang mengkritik Jerman terlalu fokus dengan LGBT ketimbang permainan sepakbola itu sendiri.

—oOo—

Itu dia pemandangannya bagaimana kegiatan positif yang dilakukan oleh fans Jepang pasca kemenangan melawan Jerman. Nampaknya kegiatan bersih-bersih yang dilakukan fans Jepang didasari atas tradisi turun temurun dari para supporter di negeri mereka dan bukan hal yang baru bagi mereka. Kalah atau menang mereka tetap bahu membahu membersihkan stadion. Tidak seperti supporter Indonesia yang bila kalah tumpah ruah ke lapangan.


Sumber : Disini
fachri15provocator3301provocator.3301
provocator.3301 dan 18 lainnya memberi reputasi
19
3.1K
93
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sundul Bola
Sundul Bola
icon
5.4KThread5.5KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.