ih.sul
TS
ih.sul
Apakah Industri Anime Akan Mati?


Baru saja saya menonton video Youtube Guru Gembul. Dalam salah satu videonya dia membahas tentang anime, siaran animasi khas dari Jepang, yang kemungkinan tak akan bertahan lama lagi. Itu video yang bagus sekali jadi saya ingin meringkas poin-poin pentingnya di sini.

Seperti yang kita ketahui, Jepang merupakan negara yang mengalami revolusi industri amat besar pada tahun 1868 (Restorasi Meiji). Saat itu Jepang mengumpulkan begitu banyak peneliti demi mewujudkan sebuah negara asia yang bisa mengalahkan negara-negara barat. Dan berhasil, Jepang pun menjadi salah satu negara terkuat di dunia.



Seusai perang dunia kedua, Jepang mulai menyerang negara-negara lain dengan produk-produk mereka dan menyebabkan Jepang mendapatkan keuntungan yang amat luar biasa dari seluruh dunia. Jepang tampaknya tak dapat dihentikan, mereka benar-benar menjadi negara superpower yang mendominasi dunia.

Namun, pada tahun 1990-an, industri Jepang menemui titik buntu.

Sebagai informasi, orang-orang Jepang merupakan orang yang amat workaholic dan kebiasaan bekerja keras sampai batas sudah diterapkan sejak usia yang amat dini. Kerja, kerja, dan kerja tak peduli seperti apa penyakit maupun keadaan yang menimpamu. Mau orangtuamu meninggal atau rumahmu kebakaran kamu harus tetap kerja.



Kebiasaan ini memberikan tekanan yang amat besar bagi masyarakat yang menyebabkan mereka stress, bunuh diri, hingga menjadi hikikomori alias NEET. Banyak orang bekerja seumur hidup sehingga tak punya waktu maupun biaya untuk menikah dan membesarkan anak. Akhirnya Jepang pun mengalami Lost Decade. Ini adalah peristiwa di mana tak ada generasi baru menggantikan generasi lama.

Hasilnya, Jepang pun mundur. Kebanyakan industri mereka sangat bergantung pada orang-orang yang sudah berumur tanpa adanya generasi muda yang bisa memunculkan ide-ide baru. Dunia terus berevolusi tetapi Jepang tak bisa mengikuti kemajuan sehingga tertinggal sedikit demi sedikit. Hal ini jugalah yang terjadi pada industri anime.



Siapa sutradara anime kesukaan Anda? Miyazaki Hayao? Makoto Shinkai? Adachi Shingo? Hideaki Anno? Siapa di antara mereka yang masih berumur di bawah 40? Tidak ada. Bahkan mangaka-mangaka paling top pun sudah semakin berumur sekarang. Karena tak ada generasi penerus, industri anime pun menuju jurang kegelapan.

Dan siapa yang mengambil kesempatan di saat-saat seperti ini? China dan Korea. China dengan Manhua dan Korea dengan Manhwa. Saat ini mereka memang belum memiliki teknologi dan kualitas yang sejajar dengan anime Jepang, tetapi perlahan-lahan arah pergerakan mereka bisa kita lihat. Kita bisa melihat bahwa Korea sudah menjalin hubungan yang cukup baik dengan industri anime Jepang, buktinya mereka memberikan 3 manhwa top mereka untuk diadaptasi oleh studio Jepang.



Tentunya hal itu juga bukan sekedar kerjasama melainkan juga kesempatan bagi Korea untuk belajar dan meniru bagaimana orang Jepang membuat anime dengan harapan mereka bisa membuat animasi sekelas itu suatu saat nanti.

Sedangkan untuk China, tampaknya mereka tengah berlomba untuk memberikan ‘investasi’ pada perusahaan-perusahaan anime yang nyaris bangkrut. Mereka mengambil alih studio anime dengan seluruh staffnya, memasukkan pegawa-pegawai dari China, dan membawa pulang pengetahuan tersebut kembali ke China. Tahu sendiri kan sehebat apa China dalam meniru suatu karya dan menjadikannya Made in China?



Pertanyaannya sekarang adalah, apakah Jepang akan berhasil menciptakan bibit-bibit unggul yang dapat kembali memajukan industri mereka atau apakah Jepang akan kalah oleh inovasi-inovasi dari Korea dan China? Well, kita tunggu saja.

sumur
pengennyusukaitoeinc4punk1950...
c4punk1950... dan 13 lainnya memberi reputasi
14
8.1K
102
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Anime & Manga Haven
Anime & Manga Haven
icon
6.5KThread8.5KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.