• Beranda
  • ...
  • Militer
  • Mountain Light Tank - Mengenal Varian Tank yang Sedang Dikembangkan India

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Mountain Light Tank - Mengenal Varian Tank yang Sedang Dikembangkan India
Quote:


Agan tentu sudah familiar dengan istilah light tank, ini adalah jenis tank dengan tonase yang lebih ringan dibandingkan main battle tank.Tetapi India pada 3 Maret 2022 telah mengumumkan akan meluncurkan prototype tank ringan yang diberi nama mountain light tank pada tahun 2023. Karena ada kata mountain di sini, maka dipastikan jika tank tersebut bakal beroperasi di wilayah pegununungan (dataran tinggi).

Sementara itu, pihak Angkatan Darat India sendiri melalui Project Zorawar; sedang berupaya mencari tank ringan dengan bobot 25 ton dan punya kemampuan seperti tank tradisional untuk kebutuhan mereka di wilayah dataran tinggi. Lantas mengapa India menginginkan tank dengan spesfiikasi untuk beroperasi di dataran tinggi ? Jawabannya adalah untuk melawan ancamn China di area perbatasan, salah satunya adalah di Ladakh; perbatasan kedua negara yang merupakan wilayah dataran tinggi.

Sejak konflik di wilayah perbatasan memanas pada musim panas 2020, Angkatan Darat India telah berupaya untuk mencari tank yang berukuran lebih ringan. Menurut Request for Information (RFI), Angkatan Darat India menginginkan untuk membeli 350 tank ringan dalam kategori berat 25 ton, hal tersebut dirilis oleh Direktorat Jenderal Pasukan Mekanik pada April 2021 atas nama Kementerian Pertahanan.

Namun, negara tersebut kini telah memutuskan untuk mengembangkan tank ringan sendiri daripada mengimpornya. Tetapi produksi dan pemeliharaan armada tank impor India telah terhambat oleh gangguan dalam rantai pasokan dunia untuk komponen terkait pertahanan yang disebabkan oleh perang Rusia-Ukraina yang sedang berlangsung. Maka dari itu mereka memilih membuat tank sendiri, padahal awalnya India ingin membeli tank ringan Sprut SDM1 buatan Rusia.

Quote:


Sementara itu mantan pejabat Angkatan Darat India Letnan Kolonel JS Sodhi mengatakan kepada eurasiantimes.com, “Tank ringan dapat meningkatkan potensi tempur di High Altitude Areas (HAA) karena mereka dapat dibuat khusus untuk infrastruktur yang ada seperti jembatan dan jalan dan akan memiliki kekuatan besar serta kemampuan manuver untuk memberikan keunggulan tempur yang lebih baik bagi Angkatan Darat India."

Sementara itu perusahaan lokal asal India L&T telah ditunjuk untuk mengembangkan prototype tank ringan untuk India, di mana perusahaan itu akan bekerja sama dengan kementerian pertahanan. Sementara itu, persyaratan tank ringan yang diinginkan Angkatan Darat India juga sangat ketat. Pasalnya tank tersebut harus dilengkapi loitering munition, artificial intelligence (AI), drone taktis yang terintegrasi untuk misi pengintaian, dan juga pemasangan active defense systemuntuk pertahanan diri.



India Tidak Memiliki Tank Ringan


India memang tidak memiliki tank ringan untuk beroperasi di dataran tinggi untuk saat ini, mereka memang punya T-90S Bhisma dan T-72M1 Ajeya; tetapi bobot kedua tank itu sekitar 46 ton. Sementara tank Arjun Mk1.1A punya bobot 68 ton. Dengan bobot yang berat, sangat tidak memungkinkan bagi ketiga tank di atas untuk dioperasikan di wilayah dataran tinggi.

Di sisi lain, China justru telah bergerak maju dengan memproduksi berbagai jenis kendaraan tempur berbobot medium hingga ringan. Salah satunya adalah ZTQ-15 (Type 15), tank ringan yang memiliki bobot sekitar 33 ton dan telah disiagakan di Ladakh; dekat perbatasan India. Type 15 sendiri dibuat oleh Norinco dan pertama kali tampil di Zhuhai Air Show pada November 2016.

Persenjataan utamanya adalah meriam kaliber 105 mm dengan jarak tembak maksimum 3.000 meter. Total ada 38 amunisi yang bisa dibawa Type 15, beberapa diantaranya adalah Armour-Piercing Fin-Stabilized Discarding Sabot (APFSDS), High-Explosive Anti-Tank (HEAT) dan High Explosive (HE).Jika memakai amunisi HEAT (High Explosive Anti-Tank) dengan hulu ledak tandem, maka jangkauan tembaknya bisa tembus sampai 5.000 m. Sementara itu, hulu ledak dari munisi ini juga efektiv untuk menembus armor ERA (reactive armor) milik tank lawan. Untuk senjata sekunder adalah satu senapan mesin berat 12.7 mm dan sebuah peluncur granat.

Quote:


Lambung dan turret tank telah dibuat dengan baja yang dilas dan memberikan perlindungan terhadap tembakan senjata ringan dan serpihan proyektil artileri. Untuk perlindungan tambahan, Type 15 bisa dipasangi armor komposit atau explosive reactive armor (ERA).

Tank ringan buatan China ini ditenagai mesin diesel berkekuatan 1.000 hp, yang bisa digeber di jalan aspal sampai kecepatan 70 km/jam. Sementara di medan off road kecepataannya adalah 35 hingga 40 km/jam, untuk jarak jelajahnya 450 km. Tank yang hanya diawaki 3 kru ini punya panjang 9.20 m; lebar 3.30 m; dan tinggi 2.50 m.



----------------------



Referensi Tulisan: Army Recognition& eurasiantimes.com
Sumber Foto: sudah tertera di atas
Diubah oleh si.matamalaikat 01-10-2022 03:27
pakisal212Avatar border
69banditosAvatar border
mynameisantAvatar border
mynameisant dan 11 lainnya memberi reputasi
12
1.9K
18
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer
Militer
icon
19.9KThread6.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.