masnukho
TS
masnukho 
Istri Gampang Ngambek Hanya karena Masalah Sepele? Begini Cara Menyikapinya
Punya istri gampang ngambek hanya karena masalah sepele?
Begini cara menyikapinya


Istri mudah ngambek hanya karena masalah sepele di dalam rumah tangga, tentu akan membuat para suami repot karena harus melakukan bujuk rayu agar mood-nya kembali baik.

Saat seorang istri ngambek kepada sang suami biasanya mereka akan lebih cenderung untuk diam setelah meluapkan emosinya, berharap suaminya meminta maaf entah masalah yang muncul tersebut salah dari dirinya sendiri atau hanya kesalah pahaman semata.

Ngambeknya seorang istri dapat dikatakan sangat manusiawi GanSis, kembali kepada sifat seorang wanita yang mengutamakan perasaan dan sebab itulah mereka mudah tersentuh dan tersinggung.

Marahnya seorang istri kepada suaminya hanya karena masalah kecil seperti suami tidak membalas pesan karena sedang sibuk bekerja atau suami lupa tanggal ulang tahun pernikahan seringkali dianggap sebagai sikap kurang dewasa dari seorang istri, meskipun sebenarnya ngambeknya seorang istri adalah bentuk dari rasa ingin dimengerti dan disayangi lebih dari suaminya.

Lalu bagaimana sih cara menyikapi istri yang mudah ngambek-ngambek manja?
Berikut ini beberapa diantara cara-caranya.




1. Ajak Ngobrol Baik-baik

Kunci menyelesaikan masalah rumah tangga adalah dengan berkomunikasi dengan baik antara suami dan istri.

Ajak istri ngobrol baik-baik jika perasaannya sedang tidak baik atau ngambek. Turuti keinginannya jika yang diminta tidak menyalahi aturan, dan masih wajar bisa diwujudkan oleh suaminya. Kecuali jika apa yang diminta sudah tidak masuk akal, maka tidak wajib untuk dituruti dan jelaskan baik-baik alasannya kenapa keinginannya tidak diwujudkan.

2. Jangan Berbicara Kasar

Berbicara kasar kepada istri ini juga tidak baik untuk dilakukan GanSis, karena marahnya suami bisa membawa kepada hal yang buruk dan sangat dihindari di dalam pernikahan yaitu talak cerai.

Sangat akan lebih baik jika para suami diam terlebih dahulu saat istri ngambek jika perasaan dan pikiran sedang dikuasai oleh emosi.

3. Sisihkan Waktu Berdua

Menyisihkan waktu berdua untuk liburan atau mengenang masa-masa indah bersama juga dapat menjadi salah satu cara agar dapat saling memahami perasaan antara suami dan istri.

Seringkali sepasang suami istri melupakan bahwa waktu untuk berduaan sudah tidak terlalu penting karena sibuk dengan pekerjaan dan tugas masing-masing, inilah yang membuat suami istri mudah salah paham antara satu sama lain.



Itulah GanSis beberapa cara menyikapi istri yang mudah ngambek kepada suaminya hanya karena masalah kecil.

Di dalam rumah tangga yang menjadi penting adalah komunikasi, karena jika antara suami dan istri tidak ada komunikasi maka akan sangat mudah timbul masalah.

Oke, mudah-mudahan thread ini bermanfaat dan ada pelajaran baik yang bisa Agan dan Sista ambil.




Penulis: @masnukho©2022
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3, 4
verdandigrdasiemsidasprovocator.3301
provocator.3301 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
4.5K
68
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & Family
icon
8.8KThread9.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.