• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Seragam Siswi SMA Zaman Dulu dan Kenapa Kini Malah Berubah dan "Wajib" Berjilbab?

xianying21
TS
xianying21
Seragam Siswi SMA Zaman Dulu dan Kenapa Kini Malah Berubah dan "Wajib" Berjilbab?


Pernahkah agan bertanya-tanya kenapa seragam sekolah negeri sekarang baik itu SD, SMP, sampai SMA semuanya seolah wajib memakai jilbab walaupun bukan sekolah Islam alias masih sekolah negeri? Padahal sekitar awal 2000an seragam sekolah di Indonesia masih tidak terlalu konservatif. Kita banyak menemukan anak-anak sekolah SMA yang siswinya menggunakan lengan pendek dan rok selutut. Begitu juga dengan anak-anak SMP yang celananya pendek. Sejarah seragam sekolah di Indonesia memang menarik untuk kita telusuri.

Apalagi akhir-akhir ini kita kerap mendengar kabar pemaksaan siswi di sekolah negeri menggunakan jilbab padahal tidak ada aturan seperti itu di sekolah negeri. Lain halnya di sekolah-sekolah Islam yang sudah jelas itu adalah aturan wajib yang tidak bisa kita tawar lagi.

Sejarah Seragam Sekolah di Indonesia


Seragam sekolah di Indonesia kita mengenal warna dasar seperti putih-merah untuk SD, putih-biru untuk SMP dan juga putih-abu-abu untuk SMA. Penetapan seragam ini sudah ada sejak Idik Sulaeman yang menjabat sebagai Direktur Pembinaan Kesiswaan di Ditjen Pendidikan Dasar dan Menengah dengan masa periode 1979-1983.



Bukan tanpa alasan, warna-warna tersebut punya artinya tersendiri. Warna merah melambangkan semangat yang tinggi karena SD adalah masa-masa awal belajar, warna biru melambangkan rasa percaya diri karena masa SMP adalah masa-masa remaja, dan warna abu-abu melambangkan ketenangan karena masa-masa SMA adalah periode transisi menuju dewasa.

Kenapa Sekarang Jadi Wajib Berjilbab?


Nah, kemudian, aturan penggunaan seragam sekolah di Indonesia sebenarnya sudah ada lewat Surat Keputusan (SK) yang dikeluarkan oleh Ditjen Pendidikan Dasar dan Menengah yang berisi tentang penggunaan seragam sekolah di era pemerintahan Soeharto. Dalam SK tersebut, mengatur corak warna seragam di setiap jenjang pendidikan dasar dan menengah. Tidak ada kewajiban siswi seragamnya untuk berjilbab atau pun celana SMP harus panjang.

Hal ini tentu berbeda dengan sekolah-sekolah Islam seperti Madrasah Tsnawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) yang tentu saja siswinya harus menggunakan jilbab. Selama era orde baru, tradisi ini terus bertahan. Di mana para siswi di sekolah negeri tidak wajib menggunakan jilbab dan kebanyakan menggunakan rok selutut. Walaupun tentu saja tidak larangan untuk menggunakan jilbab.



Ketika memasuki era awal reformasi penggunaan jilbab oleh siswi di sekolah dasar khususnya SMP dan SMA menjadi semakin banyak. Ini karena semakin bebasnya berekspresi, kaum konservatif menjadikannya untuk mewajibkan penggunaan jilbab ini di sekolah negeri, oleh guru bahkan oleh kepala sekolah.

Memasuki akhir 2000an, penggunaan jilbab di SMA semakin wajib dan saat ini jarang sekali kita lihat siswi SMA di sekolah negeri menggunakan gaya seragam zaman dulu bahkan kalau tidak pakai akan kena sanksi oleh pihak sekolah seperti yang terjadi di Sumatera barat beberapa waktu lalu.

Baru-baru ini juga terjadi pemaksaan penggunaan jilbab kepada siswi SMA di Bantul oleh gurunya yang berdampak pada traumanya siswi tersebut. Padahal secara aturan negara dan sekolah negeri tidak ada aturan itu, semuanya bebas mau pakai ya silahkan, mau tidak pakai yang juga silahkan.

Keharusan siswi menggunakan seragam berkerudung ini seolah menjadi aturan tidak tertulis dan harus dipatuhi oleh semuanya walaupun siswi di sekolah negeri itu bukan Islam. Pemaksaan ini sebenarnya menyedihkan karena sekolah negeri adalah sekolah milik negara, bukan milik agama tertentu.

Akan tetapi, bukan berarti di semua sekolah negeri “aturan wajib” ini ada, di kota-kota besar masih banyak sekolah negeri yang tidak mewajibkan siswinya untuk berkerudung walaupun roknya memang panjang dan juga lengan panjang, berbeda dengan masa era orde baru sampai dengan akhir tahun 2000an dulu.

Seragam Sekolah Swasta Lebih keren dan Modis


Meski demikian, kalau kita lihat seragam swasta elite di Indonesia justru modelnya lebih terlihat keren dan stylish seperti di Korea Selatan dan Jepang. Para siswa menjadi terlihat lebih modis dan tidak terlihat kucel dan lecek karena model seragamnya itu-itu saja. Tapi ya namanya sekolah swasta yang bagus apalagi seragamnya keren pasti biayanya mahal dan yang bersekolah di sana adalah anak-anak sultan.

Nah, gimana gan? Apakah ketika agan sekolah dulu aturan ini sudah ada? emoticon-Leh Uga

Sumber Referensi
Satu

Dua

tigertanibelinduaNikita41
Nikita41 dan 12 lainnya memberi reputasi
11
10K
156
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.3KThread81KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.