nibrasulhaqAvatar border
TS
nibrasulhaq
7 Menu Incaran Di Hari Raya Qurban, Agan Mengincar yang Mana?

Olahan dari Kambing dan Sapi



Bismillah

Ada dua hari raya bagi ummat islam, hari raya Idul Fitri dan hari raya Idul Adha.

Hari raya Idul Fitri identik dengan budaya bersilaturrahmi, sementara hari raya Idul Adha umumnya identik dengan ibadah haji dan berqurban.

Untuk ibadah qurban, sebagian besar orang akhirnya akan disibukkan dengan memasak pasca penyembelihan hewan qurban dan penyaluran dagingnya kepada orang-orang yang berhak.

Sibuk mencari resep lalu dipraktekkan pada daging qurban yang didapat, berikut menu incaran yang sering tampak di meja-meja makan:

1. Asem-asem Iga

Dari namanya saja kita sudah dapat memperkirakan bagaimana rasanya. Karena namanya asem-asem, otomatis rasa masakannya tidak luput dari rasa asam.

Meski rasa asam, tetapi tentu saja menjadi lebih nikmat karena dipadu dengan gula. Gula yang digunakan pun adalah gula jawa.

Bagian iga sapi, diolah dengan bumbu bawang merah, bawang putih, lengkuas. Rasa asam bisa didapat dari asam jawa, tomat atau belimbing wuluh. Ada juga yang menggunakan ketiga bahan tersebut sekaligus untuk mendapatkan cita rasa asam yang pas.

2. Sop Buntut


Menu kedua ini mungkin bumbunya hampir sama dengan masakan sopo-sop pada umumnya. Hanya saja, yang membedakan adalah isian daging pendamping sayur mayurnya.

Dari nama masakannya pun kita juga dapat menebak bahwa daging yang digunakan adalah bagian buntut atau ekornya sapi.

Sayur mayur seperti wortel dan beberapa sayur pendamping sesuai selera, buntut sapi itulah yang menjadi keistimewaan tersendiri untuk menyantapnya.

3. Iga Bakar
Menu ini sering kali menjadi menu andalan pada resto-resto. Meski begitu, kita dapat memilihnya menjadi salah satu menu ketika hari raya qurban. Di saat daging qurban berlebih.

Untuk mencoba mengolah menu ini, kita dapat mencobanya dengan cara searching resep dan cara memasaknya dari channel-channel youtube yang beredar.

4. Sate
Sate daging sapi maupun kambing bukan lah menu asing bagi sebagian orang. Karena meski bukan hari raya, menu ini juga sering dijual, dari harga lesehan kaki lima hingga resto bintang lima pun, pasti ada.

Hanya saja, ketika hari raya qurban, memilih menu ini karena memiliki sensasi dan pengalaman tersendiri saat mengolahnya. Mulai dari memotong kecil-kecil daging, menusuknya pada lidi hingga membakar dan membaliknya satu per satu.

Belum lagi ada seni mencicippi sate langsung saat ada yang telah matang, meski hanya beberapa.

5. Gule
Sementara menu gule, umumnya bergandengan dengan sate. Jika ada gule, tentu saja ada yang namanya sate. Masakan ini bersantan sehingga menambah cita rasa gurih santan di dalamnya.

6. Kikil
Kikil juga tidak kalah menjadi menu andalan saat idul qurban. Banyak orang yang gemar dengan menu tersebut. Meski tidak jarang juga yang justru menghindari menu kikil.

Nengolah daging dan kawan-kawan hingga menjadi teman makan nasi atau lontong ini, cukup rumit, pasalnya kita harus membakarnya terlebih dahulu.

7. Bakso
Menu ketujuh ini cukup terkenal dan banyak penggemarnya. Dari segala usia banyak yang menyukai dan mengidolakannya. Olahan daging yang dibentuk mwnjadi bola-bola kecil ini tidak kalah rumitnya.

Mulai dari menggilingkan daging bersamaan dengan bumbu-bumbu juga tepung-tepung, lalu mencetaknya dengan berhati-hati. Ukuran bakso seperti bola pimpong ini dapat menjadi ladang berlatih kesabaran.

Bagaimana tidak? Karena kita harus sanggup mencetaknya satu per satu. Meski antara effort memasaknya tidak berbanding lurus dengan upaya menghabiskannya.

Itulah beberapa menu andalan yang dapat kami rangkum dengan melihat langsung di tempat-tempat penyembelihan atau di rumah-rumah ibadah mereka masing-masing.

Wassalamualaikum

Penulis: @nibrasulhaq
Narasi: Oppri
g
iskrimAvatar border
iskrim memberi reputasi
2
617
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.