ummuzaAvatar border
TS
ummuza
Liburan Asyik, Tak Menguras Kantong
Perpustakaan Umum Daerah







jumpa lagi bersama coretan @ummuza



Sekolah lama, tak ada liburnya juga anak akan mengalami kejenuhan. Libur kelamaan pun akan membuat kebosanan pada anak kalau tidak diisi dengan kegiatan. Tentu kegiatan yang positif ya, bisa menambah wawasan dan pengetahuan anak. Wah, pasti mahal tentu biayanya bisa nambah wawasan dan pengetahuan anak mesti pergi kemana gitu ya...


Eits tunggu dulu....
Murah tak mesti murahan kan?
Banyak tempat yang bisa dikunjungi dengan biaya murah tetapi tetap bermanfaat menambah pengetahuan bagi anak seperti datang ke museum sejarah, tempat-tempat bersejarah atau datang ke perpustakaan umum daerah.


Saya ada solusi ini buat mengisi liburan anak tanpa menguras kantong tapi anak tetap merasa enjoy, nyaman dan tentu saja menambah wawasan serta pengetahuan anak. Anak bisa kita ajak ke perpustakaan selain anak dapat ganti suasana, bisa menambah wawasan pengetahuan anak dan menambah minat baca anak juga. Apalagi kalau perpustakaannya mempunyai tempat yang nyaman dan aman buat anak beraktifitas. Anak akan semakin suka untuk membaca. Istilah kerennya belajar sambil bermain.





Perpustakaan umum daerah yang bisa dikunjungi dengan fasilitas yang nyaman buat anak karena ruangan khusus (tertutup) buat anak sehingga anak akan merasa betah saat membaca dan juga ada fasilitas mainan dan komputer serta pengunjung dewasa tidak merasa terganggu dengan adanya anak-anak. Ruangannya pun cukup luas, mainan pendukung juga ada dan tentu saja koleksi buku anak yang tersedia cukup banyak.











Dijamin deh, anak akan semakin semangat untuk senang membaca.


Nah, tempat atau perpustakaan yang mempunyai fasilitas seperti di atas yaitu Perpustakaan Umum Kota Magelang.

Di Perpustakaan Umum Kota Magelang
- kita bisa pinjam buku dibawa pulang
- untuk pinjam buku maksimal 2 buku saja selama seminggu tidak dipungut biaya sama sekali
- membuat kartu anggotapun tak ada biaya sama sekali alias gratis serta masa aktif kartu anggotapun berlaku seumur hidup. Tetap perlu melakukan perpanjangan kartu kalau masa berlakunya habis (hanya untuk update data saja).
- koleksi buku lumayan banyak
- ruang baca untuk anak dan dewasa terpisah
- ruangan berAC dan free wifi
- fasilitas pendukung lainnya yang akan membuat kita betah berada di lingkungan Perpustakaan Umum Kota Magelang. Oiya, pegawainya juga ramah-ramah kok, daripada bingung mencari kegiatan untuk mengisi liburan.












...ayo, datang langsung ya...



Kalau bukan kita sendiri yang menciptakan budaya membaca pada anak siapa lagi.

Belajarpun tak harus duduk manis di dalam kelas menyimak keterangan dari guru, banyak hal yang bisa dipelajari anak dalam kehidupan ini sehingga anak bisa lebih tangguh menghadapi masa depan.


AYO, BUDAYAKAN MEMBACA MULAI SEKARANG



Ada titipan pesan dari ADMIN PERPUSTAKAAN KOTA MAGELANG.

Kami infokan mulai 1 Juni 2022 untuk berkunjung ke Perpustakaan Umum Kota Magelang tanpa melakukan registrasi
Langsung saja datang ke Perpustakaan Umum Kota Magelang selama kuota masih ada
Kuota pengunjung masih terbatas 50 orang setiap harinya





Liburanku ke Perpustakaan, kamu kapan?


Semoga coretan @ummuzabermanfaat dan bisa nambah referensi tempat liburan yang asyik dan menarik

Mohon maaf jika ada kata-kata yang tak berkenan.



Sumber coretan murni opini pribadi dan admin Perpus Kota Magelang
Sumber gambar dokumen pribadi


perpus, 23 Juni 2022


emoticon-rosebbbnuwunemoticon-rose
Diubah oleh ummuza 27-06-2022 07:46
ungkemrAvatar border
ungkemr memberi reputasi
10
4.4K
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Domestik
Domestik
icon
10.2KThread3.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.