dhedheoktiAvatar border
TS
dhedheokti
Paling Ditunggu! Cek 5 Fakta Cdrama Feng Qi Louyang
Tayang 1 Desember mendatang

Quote:


Cdrama berbeda dengan Kdrama, jika Kdrama bisa tayang tepat waktu, maka Cdrama harus mengantre terlebih dahulu untuk mendapatkan hak siar.

Meski begitu banyak dari penggemar drama asia yang juga menantikan drama asal tirai bambu ini. Seperti salah satunya yang berjudul Feng Qi Louyang.

1. Drama ini sudah menyelesaikan syuting sejak pertengahan tahun lalu

Quote:


Drama yang sudah mulai syuting sejak november 2020 lalu ini, memang menjadi salah satu drama yang paling ditunggu. Pada tanggal 17 November 2020 lalu, seluruh pemain dan kru-kru drama tersebut melakukan upacara dan berdoa bersama untuk memulai syuting.

Drama yang dikabarkan akan tayang pada tahun 2022 ini, ternyata mendapatkan hak tayang lebih cepat. Setelah menyelesaikan syuting pada pertengahan tahun 2021, tepat diminggu kedua bulan november, tim drama mengumumkan bahwa drama tersebut akan tayang pada akhir desember tahun ini.

2. Drama ini juga dibintangi oleh mantan idolKpop, loh.

Quote:


Seperti yang sudah kita ketahui, bahwa sekarang ini memang banyak mantan idolkpop yang mulai kembali ke negara asalnya. Bahkan mereka memulai karirnya kembali di negerinya tercinta, kendati demikian drama Feng Qi Luoyang sendiri akan dibintangi oleh dua mantan idol Kpop dari generasi berbeda.

Yups, drama yang tayang premier melalui IQiyi ini dibintangi oleh Victoria mantan anggota grup F(x) dan juga Wang Yibo member dari UNIQ. Dengan dibintangi oleh keduanya, drama ini juga menjadi salah satu drama yang ditunggu oleh banyak penggemar, loh.

3. Bertema drama kostum dan action ini drama ini berkisah tentang Baili Hongyi

Quote:


Sempat ditolak mentah-mentah untuk memerankan karakter Baili Hongyi, akhirnya sutradara memutuskan Wang Yibo tetap memerankan karakter tersebut.

Baili Hongyi sendiri diceritakan sebagai salah satu anak keturunan bangsawan yang cerdas dan bijaksana. Namun, ia juga merupakan sosok yang memiliki hati batu dan tidak berperasaan.

Bersama dengan Gao Bingzhu dan Wu Siyue, Baili Hongyi memimpin untuk menyelidiki kasus kematian sang ayah. Gao Bingzhu sendiri merupakan musuh sekaligus orang yang paling mengetahui Baili Hongyi, sementara Wu Siyue merupakan teman dekat Gao Bingzhu yang sebenarnya tidak pernah akur, dan terpaksa akur untuk menyelidiki kasus tersebut.

4. Drama ini mengambil latar kota tertua di China

Quote:


Luoyang tidak hanya sebuah judul, salah satu pemeran utamanya, Wang Yibo juga berasal dari kota itu. Selain itu, Luoyang juga merupakan salah satu kota tertua di China yang juga menyimpan banyak sejarah.

Drama ini juga merupakan adaptasi dari novel dengan judul yang sama karya Ma Boyong. Menariknya, novel tersebut belum diterbitkan, dan rencananya akan diterbitkan bersamaan dengan penayangan perdana dramanya.


5. Fengqi Louyang merupakan salah satu cdrama yang masuk dalam kategori drama S+

Quote:


Dibintangi oleh Wang Yibo dan juga Victoria Song serta melakukan syuting di Hengdian Studio membuat drama ini masuk ke dalam kategori drama S+.

Dimana drama dengan kategori S+ sendiri merupakan sebuah kategori yang diberikan untuk sebuah drama yang memiliki biaya produksi tinggi, dan di targetkan mendapatkan keuntungan yang besar.

Dengan kategori tersebutlah, drama ini menjadi salah satu drama yang paling ditunggu oleh para penggemar. Selain itu, Louyang merupakan provinsi asal sang pemeran utama, Wang Yibo.

So, penasaran kan dengan dramanya. Drama ini sudah tamat sejak akhir bulan Desember tahun lalu, buat kamu yang ingin menonton drama tersebut, kamu bisa menontonnya langsung melalui platform streaming onlineIQiyi.
belibeli69Avatar border
belibeli69 memberi reputasi
1
1.6K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Series & Film Asia
Series & Film Asia
icon
2.1KThread3.3KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.