lowbrowAvatar border
TS
lowbrow
Ketua Ormas di Karawang Kaya Raya, Hasilkan Miliaran Per Bulan Urus yang Kotor


TRIBUNJABAR.ID,KARAWANG- Kepala Kantor Kesbangpol Karawang, Sujana Ruswana menyebut sejumlah pimpinan ormas di Karawang kaya raya dari mengurus limbah industri.

Dia menerangkan, limbah industri banyak membuat orang-orang menjadi kaya.

"Nilainya itu bisa miliaran bahkan lebih setiap bulannya," kata Sujana Ruswana di Karawang, Rabu (1/12/2021).

Ia juga tak segan menyebut, jika ketua-ketua anggota ormas di Karawang itu menjadi miliarder.

"Ketua-ketua itu memang kaya," katanya.


Sujana menyebutkan sumber keuangan dari ormas salah satunya adalah badan usaha yang dibentuk ormas, selain dari iuran anggota dan bantuan dari proposal ke Kesbangpol.

Dikatakan Sujana, sejak tahun 1980an. Ormas di Karawang mencapai 600. Namun setelah munculnya undang-undang organisasi kemasyarakatan yang terdaftar hanya sekitar 270an.


"Kalau dahulu tinggal ke Kesbangpol untuk pendaftarannya, namun sekarang harus Kemenkumham. Kita tidak bisa membubarkan, tetapi kta bisa melakukan pembinaan," katanya.

Hanya saja, pengelolaan limbah industri itu faktanya menjadi sumber konflik antar ormas di Karawang.

Ini terkait rebutan limbah industri selalu terjadi," kata Sujana. Seperti diberitakan sebelumnya, konflik ormas di Karawang belum lama ini, disebut Kapolda Jabar Irjen Suntana terkait rebutan limbah pabrik.

Pada kesempatan itu, ia juga mengungkap potensi konflik di Karawang selain limbah industri. Pertama terkait dengan permasalahan tempat ibadah yang kerap terjadi. Kemudian kedua terkait dengan sengketa lahan mengingat Karawang sebagai kota industri dan perlu lahan yang luas.

"Sekarang ini adanya kereta cepat di situ kan ada permasalahan terkait sengketa tanah, itu bukti dan fakta ya, Karawang itu selalu terjadi," ujar Sujana.

Konflik Ormas di Karawang Soal Rebutan Limbah Industri 24 November

Pada 24 November 2021, sempat terjadi konflik ormas di depan Hotel Resinda Desa Purwadana Kecamatan Telukjambe Timur . Dua orang luka-luka dan mobil hancur.

Akibatnya, dua orang mengalami luka-luka dan sebuah mobil hancur. Dalam kunjungan ke Majalengka, Kapolda Jabar Irjen Suntana menyebut konflik ormas di Karawang diduga terkait rebutan pengelolaan limbah.

Konflik sempat terjadi pada 4 Oktober 2021 di depan pintu masuk Karawang International Industrial City (KIIC) dan menuju gerbang Tol Karawang Barat, Senin (4/10/2021).

Dalam video yang beredar terlihat kedua kelompok tengah saling lempar. Bahkan terdengar dua kali letusan tembakan.

"Iya tadi ada bentrok pas saya mau masuk kerja. Kalau dilihat pada pakai seragam biru," kata Nawawi warga Badami kepada Tribun Jabar, Senin (4/10/2021).

Menurut informasi yang dihimpun Tribun Jabar, bentrokan terjadi diduga karena perebutan limbah industri di salah satu pabrik di KIIC.

Karena kejadian itu, diperkirakan tiga orang mengalami luka.

"Iya benar ada yang luka," kata Kapolsek Telukjambe Timur Kompol Oesman Imam Qomarudin.

Bentrokan itu sendiri terjadi tepat di depan Hotel Resinda, Desa Purwadana, Kecamatan Telukjambe Timur, Karawang, sekitar pukul 12.00 WIB.

Kapolda Jabar Irjen Suntana mengatakan, penanganan kasus kerusuhan antar ormas masih dalam tahap perkembangan.

Saat ini, baru dua pelaku yang berhasil ditangkap.

"Tapi Alhamdulillah, sudah ditangkap pelakunya . Sementara yang sudah ditangkap dua ya, nanti akan akan berkembang di tempat lain," ujar Irjen Suntana saat melakukan kunjungan ke Balai Desa Rajagaluh, Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka dalam pelaksanaan vaksinasi, Kamis (25/11/2021).

Irjen Suntana menerangkan, bahwa kericuhan berawal dari adanya salah satu ormas yang melintas di rombongan ormas yang lain.

Saat itu, suasana memang lagi memanas usai kedua ormas tersebut mengajukan proposal terkait usaha pengelolaan limbah pabrik.

https://jabar.tribunnews.com/amp/202...konflik?page=3
muhamad.hanif.2Avatar border
CrotaftermetingAvatar border
indrastridAvatar border
indrastrid dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.8K
53
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.