c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Superbug Dimasa Depan! Sanggupkah Manusia Bertahan?





Pembahasan ini berkaitan dengan dunia sains, berkaitan dengan ilmu kedokteran dasar. Dan berkaitan juga dengan kehidupan manusia, dimana dahulu banyak manusia yang sakit akibat bakteri dan meninggal.

Dahulu luka tergores kecil saja bila tidak ditangani akan infeksi dan akhirnya meninggal, saat itu pneumonia dan demam rematik menjadi penyakit yang mematikan.



Disinilah muncul seorang dokter yang menemukan senyawa yang diproduksi oleh bakteri dan jamur ternyata mampu membunuh atau menghambat perkembangan mikroba. Dokter itu ialah Alexander Fleming, seorang Profesor Bakteriologi di Rumah Sakit St. Mary di London.

Sejak saat itu penisilin menjadi penanda awal era antibiotik yang saat ini dipakai oleh jutaan manusia bahkan hewan, dari tahun 1928 hingga saat ini 2022 manusia sudah sering mengkonsumsi zat antibiotik.



Tahun berganti tahun, waktu pun berganti dengan cepatnya pemakaian antibiotik untuk hewan yang dikonsumsi tentu akan mengalami efek samping di kemudian hari.

Dosis yang diberikan juga terkadang serampangan maka lambat laun akan ada mikroba yang mengalami resistensi antibiotik, mereka punya kemampuan bertahan hidup dari antibiotik yang sering digunakan.



Maka efek yang terjadi akan ada satu masa ketika antibiotik sudah tidak efektif lagi menekan pertumbuhan mikroba atau bakteri penyebab penyakit.

Kuman penyakit atau bakteri yang tahan terhadap antibiotik ini disebut dengan nama Superbug, namun istilah medis lebih dikenal dengan nama bakteri multidrug resistant organism (MDRO).



Maka di kalangan medis saat ini sedang kesulitan ketika beberapa bakteri ternyata kuat dengan antibiotik yang paling ampuh didunia sekalipun.

Yah, hal itu sudah terjadi dan hasilnya banyak nyawa menghilang akibat seringnya penggunaan antibiotik yang tidak rasional maka timbulah bakteri yang ressistant terhadap antibiotik.



Bakteri yang kuat terhadap antibiotik diketahui,

1. Carbapenem-resistant Enterobacteriaceae

2. Clostridium difficile

3. Acinetobacter baumannii

4.Methycillin-resistant Staphylococcus aureus

5. Pseudomonas aeruginosa

Nama bakteri diatas sudah menjadi superbug, bila sudah menginfeksi pasien dapat dipastikan mereka akan gugur.



Cara satu-satunya adalah menggunakan antibiotik secara bijak, terlebih hewan yang dimakan tak lepas dari antibiotik yang disuntikkan. Maka hal ini yang harus di edukasi agar masyarakat tidak serampangan memakai antibiotik.

Sakit lebih baik kembali ke alam terlebih dahulu, obat herbal bisa menjadi solusi menangani kasus superbug.


Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2021
referensi : klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star




Diubah oleh c4punk1950... 30-11-2021 22:37
atrhurAvatar border
ipanpunAvatar border
fathroniAvatar border
fathroni dan 24 lainnya memberi reputasi
25
6.2K
48
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.