• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Bumi Adalah Penjara & Manusia Makhluk Buangan! Teori Konspirasi "Planet Penjara"

Si.jonii
TS
Si.jonii
Bumi Adalah Penjara & Manusia Makhluk Buangan! Teori Konspirasi "Planet Penjara"
Asal-usul manusia hingga saat ini masih saja menjadi perdebatan, mulai dari evolusi manusia, nenek moyang manusia, hingga baru-baru ini teori konspirasi muncul kalau sebenarnya manusia bukanlah berasal dari bumi. Menurut teori ini manusia dipindahkan atau dibawa ke bumi oleh alien pada puluhan ribu tahun yang lalu, teori ini adalah salah satu dari sekian teori yang menyebutkan bahwa bumi bukanlah habitat asli indonesia, bagaimana penjelasannya? berikut ini teori yang telah kita rangkum dari berbagai sumber.

Quote:

Teori ini bernama teori "planet penjara", yang menyebut bahwa bumi sebenarnya hanyalah penjara. Manusia merupakan makhluk yang dihukum dan dibawa bumi karena sifatnya manusia yang rakus dan kejam, mirip-mirip dengan cerita terbuangnya Adam dari Taman Firdaus ya. Senada dengan teori planet mutiara sebuah buku yang ditulis oleh dokter Ellis Silver berjudul Humans are not from earth yang mengungkapkan bahwa manusia berasal dari planet lain, sejumlah fitur fisiologis tidak menunjukkan bahwa adanya evolusi kehidupan manusia di bumi.

Hal ini juga didukung oleh sejumlah penemuan terbaru yang katanya ada kecacatan ekologi antara interaksi manusia dengan lingkungannya, namun teori ini ternyata tidak dapat diterima oleh banyak ilmuwan dan dianggap kontroversi, menanggapi gagasan silver tersebut Chris Mckay seorang astrobiolog dari badan penerbangan dan antariksa Amerika Serikat Nesa mengatakan bahwa silver sudah terlalu jauh menjelajah. Kehidupan mungkin memang berasal dari antariksa tetapi tak bisa dikatakan manusia langsung dikirim dari antariksa, nah gimana nih menurut kamu.

Didalam bukunya tersebut silver juga mengatakan kalau manusia sampai saat ini masih beradaptasi dengan kondisi bumi, ia menambahkan hal ini dibuktikan dengan kecacatan ekologi dimana manusia selalu dalam kondisi tidak sehat contohnya saja setiap hari manusia selalu merasakan keluhan-keluhan kecil seperti pusing, mual, sakit punggung atau keluhan kecil lainnya. Namun dampaknya tidak signifikan tapi hal tersebut selalu ada setiap harinya, menurut silver sakit punggung sendiri sebut sebagai efek gravitasi bumi yang terlalu tinggi, sangat berbeda dengan planet asli nenek moyang manusia itulah kenapa manusia masih terus beradaptasi dengan lingkungan bumi, tapi nyatanya hal itu enggak bisa dikatakan valid. Berdasarkan ilmu kesehatan tubuh manusia yang sering mengalami sakit-sakitan itu bisa disebabkan oleh berbagai hal mulai dari lemahnya daya tahan tubuh atau seringnya terpapar kuman, virus atau parasit. Hal ini disebabkan karena dengan gaya hidup yang kurang sehat, lingkungan hidup yang tidak higienis hingga gangguan kesehatan tertentu seperti efek samping dari penggunaan obat-obatan.

Selain soal adaptasi ini terhadap lingkungan bumi, matahari juga dianggap sebagai faktor merugikan bagi manusia, meskipun sinar matahari adalah sebuah energi tanpa batas yang memiliki beragam manfaat, tanpa sinar matahari tidak ada kehidupan di bumi dan tak ada tumbuhan, hewan maupun manusia. Namun lagi-lagi menurut silver, energi matahari yang begitu dahsyat justru menjadi bias alias merugikan manusia, gagasannya tersebut mengatakan kalau reaksi tubuh manusia terhadap matahari sangat buruk, matahari dapat membuat iritasi pada kulit hingga kanker kulit.

Berbeda dengan hewan mereka tidak akan merasakan dampak apa-apa karena sengatan matahari, Itulah kenapa dikatakan manusia bukan berasal dari bumi, tapi argumen ini tidak sepenuhnya benar silver dianggap keliru meskipun matahari adalah tempat yang paling tidak ramah karena suhu panasnya, radiasinya mematikan dan melahap segala sesuatu yang memasuki wilayahnya. Cahaya matahari justru Dianggap lebih sumber kehidupan di bumi, manusialah yang membutuhkan energi matahari untuk menunjang kehidupan, matahari juga berguna bagi manusia sebagai sumber vitamin D pada tubuh, membantu mencegah kanker, kanker usus besar, limfoma hodgkins, kanker ovarium, kanker pankreas dan kanker prostat, dan juga membantu manusia dalam kesehatan mental.

Quote:

Silver juga mengatakan bahwa tubuh manusia tidak selaras dengan waktu 24jam sebagai akibat dari rotasi bumi, banyak orang memang mengganggu waktu berjalan begitu cepat dan tujuh hari dalam seminggu 24 jam dalam sehari dianggap belum cukup, akibatnya berbagai permasalahan tidur selalu disalahkan atas kurangnya jam istirahat melebihi jam produktif. Nah inilah yang menjadi alasan teori 24 jam ini muncul bahwa di planet nenek moyang manusia berasal, dalam sehari waktu rotasi itu lebih dari 24jam, makanya hingga saat ini manusia terus menyesuaikan jam tubuh dengan rotasi bumi.

Tapi apakah teori ini benar-benar? sains ternyata punya penjelasan bahwa fenomena ini berkaitan dengan aspek psikologis sosiologis sampai neurosains dimana manusia cenderung merasa waktu berjalan begitu cepat seiring dengan perkembangan usia, bisa jadi karena jam biologis berubah dan hari-hari yang dijalani penuh tekanan dan kurang kenyamanan. Tak hanya aspek fisik dan fisiologis manusia silver juga menyebut proses kelahiran bayi manusia yang rumit adalah bukti bahwa manusia bukan berasal dari bumi, baginya melahirkan adalah sesuatu yang traumatis bagi wanita, ia juga mengklaim bahwa kelahiran manusia adalah yang paling rumit dari semua makhluk hidup. Pada manusia, ibu membutuhkan berbagai penanganan medis untuk membuat persalinannya berjalan normal terlebih lagi perkembangan bayi disebut cenderung lambat dibanding hewan, dimana dalam beberapa hari setelah lahir mamalia telah bisa berjalan sementara bayi akan tetap lemah dan butuh pengasuhan selama bertahun-tahun.

Nah teori ini pasti mengandung kontroversi, tentu manusia tidak bisa disamakan dengan mamalia atau makhluk hidup lainnya. Proses melahirkan ibu memang begitu rumit karena tingkat metabolisme ibu dan tumbuh kembang bayi yang sangat rendah dan rentan dibanding hewan, seorang pakar neurofisiologi bernama Martin Garwicz mengatakan alasan kenapa bayi hewan dapat berjalan lebih dulu dari manusia itu karena jumlah sel otak pada manusia jauh lebih banyak dari mamalia. 

Fakta menarik lainnya dari British journal of neurology bahwa inteligensi yang dimiliki oleh bayi manusia berumur empat bulan sudah hampir sama dengan simpanse yang berumur dua tahun, sedangkan pada bayi manusia yang berumur 10 bulan tingkat kecerdasannya sama dengan simpanse yang telah dewasa. Nah selain teori yang dikemukakan oleh silver ada juga teori konspirasi lain yang menyebutkan bahwa manusia memiliki gen tambahan dalam tubuh yang diperoleh dari evolusi untuk adaptasi dengan bakteri yang ada di bumi, gen tambahan ini adalah yang disebut teori konspirator sebagai adaptasi nenek moyang kita ketika memijak bumi dan jadilah umat manusia seperti sekarang. Namun klaim ini dianggap meragukan karena bukti sains menyebutkan bahwa ilmuwan menemukan benar ada DNA alien dalam tubuh masing-masing manusia, namun DNA asing tersebut disinyalir bukan berasal dari nenek moyang alien melainkan dari mikroorganisme yang berdiam di lingkungan masa purba, hasil penelitian ini telah dipublikasikan dalam jurnal Genome Biology yang fokus pada transfer gen horizontal. Pola transfer gen itu diyakini merupakan transfer gen antara organisme yang hidup dalam lingkungan yang sama, transfer gen antar spesies sini dulu terjadi pada hewan dan kini terjadi juga pada manusia, gen-gen alien tadi berperan penting mengatur metabolisme dan sistem kekebalan tubuh manusia.

Quote:

Nah demikianlah penjelasan tentang benarkah manusia berasal dari planet lain diluar bumi, konspirasi memang selalu menjadi asupan paling fenomenal di era saat ini, banyak yang menyantapnya dengan nikmat banyak pula yang tidak selera dengannya. Kalau kalian termasuk yang mana nih, apakah kamu percaya sama teori-teori tersebut? komen dibawah ya, semoga bermanfaat dan sampai jumpaa..

Referensi : 1 & 2
Diubah oleh Si.jonii 29-11-2021 02:56
eFVZeekakekane.cellembuhbanget
embuhbanget dan 12 lainnya memberi reputasi
11
5.7K
79
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.3KThread80.9KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.