• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Toyota Indonesia Akan Rakit Baterai Mobil Listrik di 2022

maryadc2020Avatar border
TS
maryadc2020
Toyota Indonesia Akan Rakit Baterai Mobil Listrik di 2022

Toyota Indonesia memiliki rencana untuk membangun pabrik perakitan baterai untuk mobil listrik pada fasilitas perusahaan yang berada di Karawang, Jawa Barat, di tahun depan. Hal ini sejalan dengan adanya rencana Toyota yang mau mulai memproduksi mobil hibrida atau hybrid electric vehicle atau HEV di dalam periode yang sama dan juga akan mendukung program elektrifikasi di dalam negeri.
 
“Komponen serta ekosistem kendaraan listrik itu adalah bagian yang paling penting. Dengan mengikuti strategi itu, pada saat kita memproduksi HEV di tahun depan, kita juga akan mulai merakit baterainya.” Kata Presiden Direktur Toyota Motor Manufacturing Indonesia atau TMMIN bernama Warih Andang Tjahjono di tengah – tengah pameran IEMS, Tangerang pada hari Rabu 24 November 2021.

“Kami harap aseembly process baterai ini akan terus dikembangkan ke supply chain nya nanti. Termasuk juga bagaimana motor listrik dan sebagainya.” Ucapnya.
Warih berkata kalau di awal komponen baterai itu akan diimpor dari Jepang. Tetapi, seiring berjalannya waktu, dia memberikan janji kalau akan selalu meningkatkan tingkat komponen dalam negeri atau TKDN nya.

Jadi, tingkat kandungan komponen dari Indonesia di seluruh mobil listrik yang dijual oleh Toyota bisa mencapai rata – rata mobil konvensional yaitu 80 sampai dengan 85%. 

“Saat ini TKDN atau mobil konvensional Toyota kita sudah menggapai 80 – 85%. In several years, HEV kita diharapkan juga dapat menggapai TKDN seperti itu.” Ucapnya.

Sedangkan untuk investasi proses assembly mobil listrik ini, Warih masih belum bisa memberikan rincian apakah dibutuhkan penanaman dana ulang atau melanjuti yang sudah ada.

Diketahui bahwa sebelumnya Toyota sudah menambahkan investasi untuk Indonesia sebesar Rp 28 triliun sampai dengan tahun 2024. Tambahan modal terkait ini akan digunakan untuk memproduksi mobil listrik serta penciptaan ekosistemnya.
Lalu, langkah strategis perseroan yang ada di dalam negeri rencananya akan dimulai di tahun 2022 yang diawali oleh produksi mobil hibrida. Saat ini kesiapan serta fasilitas produksi juga sudah berjalan.

Namun sayang, walaupun sebelumnya sudah diklaim akan memproduksi mobil yang banyak diminati masyarakat, namun informasi mengenai model perdananya juga masih dirahasiakan.
jlampAvatar border
jlamp memberi reputasi
1
1.3K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.7KThread14.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.