mx667
TS
mx667
Belajar Bahasa Inggris dari Game Persona 4 (ternyata seru gila!)
Buat yang gak tahu, Persona 4 itu game yang awalnya dirilis di konsol PS2. Cuma dibuat lagi di PSVITA dengan nama Persona 4 Golden dan ada tambahan konten di versi PSVITA. Kalau gak salah sekarang P4G juga dijual di Steam. Singkatnya game-nya itu tentang kehidupan anak SMA tapi juga ada berantem - berantemnya melawan para monster. Lebih detailnya, yuk simak cerita saya berikut ini.





Cover Kaset - gamicus.fandom.com




Intermezzo

Pertama kali kenal game ini pas SMP kelas 3, masa - masa dimana saya udah malas maen game online (PBdan kawan - kawan) dan masa - masa dimana saya sedang mencari jati diri dan cinta.

Karena malas keluar rumah ngabisin duit untuk main game online yang mainnya gitu - gitu doang, akhirnya saya putuskan untuk searching di Google mengenai game PS2 yang seru, kebetulan ada PS2 nganggur di rumah. Ketemulah beberapa game, banyak yang menyebutkan Final Fantasy, tapi uniknya Persona 4 dan Persona 3 juga masuk ke dalam daftar game yang banyak direkomendasikan untuk dimainkan.

Pas di toko kaset game dan lihat gameplay dari Persona 4 ini awalnya gak tertarik karena terlalu banyak dialognya (omong - omongnya). Kan biasanya bocah suka yang action, berantem, pokoknya yang heboh lah. Jauh berbeda dengan game yang satu ini, akhirnya saya putuskan untuk gak membelinya dan malah membeli game yang lain (waktu itu lupa beli kaset apa).

Beberapa hari setelah bosan dengan game yang udah dibeli, akhirnya saya nekat untuk beli P4 ini, dengan memantapkan niat untuk memahami seluruh percakapan di dalam game yang ada banyak.

Awalnya agak bingung dengan nomor 4 di belakang kata "Persona". Game ini merupakan game seri atau gak? Apa harus main Persona 1, 2, dan 3 dulu untuk mainin P4? Ternyata setelah saya cari tahu di Google enggak perlu! Cerita dari game P4 dan P3 berdiri sendiri, gak harus main P3 untuk mainin P4. Kalau P1 dan P2 kurang tahu.



Ceritanya

Kalau kamu gak terlalu suka sama spoiler, sorry nih. Saya harus ceritakan cerita awal dari game ini untuk menjelaskan keseruannya. Cuma cerita awal aja kok, supaya kamu tahu misi utama dari game ini.

Ceritanya mengenai seorang anak SMA yang pas masuk ke kelas 2 SMA harus pindah sekolah karena pekerjaan orangtuanya. Nama tokoh utama dari game ini bisa kita tulis bebas. Kalau di anime-nya dia bernama Yu Narukami. Yu yang pendiam diajak berkenalan dengan teman kelasnya yang bernama Yosuke Hanamura dan Chie Satonaka. Mereka bertiga hangout atau nongkrong untuk membahas mengenai rumor yang sedang beredar di desa kecil mereka yaitu desa Inaba.

Spoiler for Mengenai Tokoh Utama dan Budaya Jepang:


Konon katanya jika kita menatap layar televisi yang sedang mati dan kebetulan sedang hujan, dan... persis pada tengah malam, kita bisa melihat soulmate atau jodoh kita. Nah menurut saya, dari sini aja ceritanya udah bikin penasaran, tapi gak cukup sampai disitu, ada yang lebih bikin penasaran. Si Narukami dan teman - temannya akhirnya nyobain tengah malam nonton televisi yang di tengah hujan dan sedang dalam kondisi mati. Mereka menyebut rumor ini dengan sebutan Mayonaka TV, atau dalam bahasa Inggris berarti Midnight Channel.

Spoiler for Dialog di Game:


Coba tonton video cuplikan berikut ini di menit ke 12:51, disitu ditunjukkin si Narukami mencoba mengecek si Midnight Channel, apakah rumor tersebut beneran atau enggak. Cuplikan video ini sebenarnya dari P4G, tapi gapapa, kurang lebih ceritanya sama kok, dan saya rasa gameplay pada saat awal - awal ini masih sama persis dengan P4 di PS2.




Pas di scene itu entah kenapa saya merasa takjub, mungkin karena baru menemui cerita game seperti itu. Nah disitu terjadi kejadian aneh yang menimpa Narukami, dimana ketika dirinya mencoba menonton Midnight Channel, ternyata dia bisa masuk ke dalam televisi. Narukami merasa seolah - olah kaya ada godaanuntuk mencoba memegang dan masuk ke dalam TV tersebut. Kejadian aneh itu akhirnya diceritakan ke Chie dan Yosuke.

Mereka bertiga bercerita kalau memang mereka bertiga melihat seseorang di Midnight Channel (padahal TV dalam keadaan mati). Apakah orang itu soulmate mereka? Gak tentu, itu karena gambar dari Midnight Channel pada saat itu kurang jelas.

Singkat cerita Chie dan Yosuke gak percaya kalau Narukami bisa masuk ke dalam televisi, mereka akhirnya iseng pergi ke supermarket Junes untuk mencoba membuktikan perkataan Narukami, yaitu masuk ke dalam televisi (di sana ada jualan TV, TV-nya gede - gede, jadi cocok untuk percobaan).

GIF
Beneran masuk TV - tenor.com


Perkataan Narukami terbukti benar, gak tahu kenapa Narukami bisa punya kekuatan untuk masuk ke dalam TV. Gak hanya itu, Chie dan Yosuke juga bisa masuk ke dalam TV, mungkin karena terbawa oleh kekuatan si Narukami.

Spoiler for Asal Kekuatan Narukami:



Dunia di dalam TV - megamitensei.fandom.com


Ketika masuk ke dalam dunia TV, Chie, Yosuke, dan Narukami terkejut dengan dunia yang ada di dalam televisi. Ternyata televisi yang tipis yang ada di mall Junes, bisa dimasuki dan di dalamnya ada ruang yang luas seolah - olah dunia lain. Jadi bisa dibilang, televisi di game ini, entah dimanapun letaknya, bisa dimasuki oleh orang - orang tertentu yang punya kekuatan misteriustersebut. TV di dalam dunia ini seolah - olah seperti portal gitulah, untuk masuk ke dunia lain (kita sebutnya dunia TV aja ya).

Spoiler for Battle system:


Singkat cerita Narukami dan kawan - kawan ketakutan dan memutuskan untuk kembali ke dunia nyata (keluar dari dunia TV) dengan bantuan seekor beruang.


Teddie - megamitensei.fandom.com


Secara misterius di dalam dunia TV ini ada seekor atau seorang boneka beruang bernama Teddieyang baik dan jadi pemandu kita selama berkelana di dunia TV (melawan para monster dan menyelamatkan orang - orang). Gak diketahui Teddie ini makhluk apa, asalnya darimana, untuk saat ini belum jelas. Manusia bukan, binatang bukan, anggap saja Teddie ini sebagai tukang ngelucu dan pemandu di dalam game.

Hal yang bikin penasaran gak cukup sampai disitu, kejadian gak terduga terjadi dimana ada seorang siswi di SMA tempat dimana Narukami dan kawan - kawannya bersekolah (SMA Yasogami), meninggal. Meninggalnya ini gak wajar, almarhum ditemukan nyangkut di atas tiang listrik bergelantungan gitu. Ini bukan kejadian pertama, sebelumnya udah pernah ada satu kasus serupa yaitu seorang pembawa berita wanita yang ditemukan tewas di kondisi yang serupa (digantung di tempat - tempat tinggi).

Jadi udah ada 2 korban tewas secara misterius, nah siswa SMA Yasogami yang meninggal bernama Saki Konishi, ditemukan di daerah desa Inaba. Saki Konishi adalah senpai (kakak kelas) pujaan hati si Yosuke. Sudah pasti Yosuke sedih banget.

Dalam kondisi sedih, ternyata Yosuke malah mengeluarkan pernyataan mengejutkan. Yosuke berkata, sebelum mayat Konishi senpai ditemukan, ia menonton Midnight Channel dan pernah melihat Saki Konishi di TV. Yosuke berasumsi kalau orang yang tayang atau ditayangkan di Midnight Channel, adalah orang yang akan mati dalam waktu dekat.

Matinya karena apa? Apakah dibunuh? Dibunuh siapa? Misteri itu yang harus dipecahkan oleh Narukami dan teman - temannya. Inilah konflik utama dari game ini.

Yosuke membujuk Narukami untuk datang ke dunia TV sekali lagi untuk menyelidiki dunia TV tersebut. Yosuke merasa, kematian Konishi ada hubungannya dengan dunia TV tersebut dan Midnight Channel. Dengan bantuan Teddie mereka berdua akhirnya sepakat menyelidikinya dan disinilah pertempuran melawan para monster Shadow dimulai. Di dunia TV, Narukami, Yosuke dan Teddie bertemu dengan para Shadow dan harus bertempur melawan mereka.

Spoiler for Bentuk Shadow:


Pertempuran ini gak hanya dengan tangan fisik atau kekuatan fisik saja, tapi ternyata Narukami punya kekuatan misterius yang bernama Persona.



Cuplikan video summon Persona


Spoiler for Apa itu Persona?:


Spoiler for Bentuk Persona:


Boss pertamayang harus dilawan oleh Narukami adalah Shadow Yosuke. Singkat cerita Yosuke dan Narukami, dibantu oleh penjelasan Teddie menyimpulkan bahwa Saki Konishi meninggal gara - gara dilempar ke dalam dunia TV dan gak mampu menghadapi Shadow-nya sendiri. Nah setelah Shadow Yosuke dikalahkan, dan Yosuke mau mengakui bahwa Shadow Yosuke itu merupakan bagian dari dirinya, maka Yosuke sekarang punya Persona juga.

Narukami dan Yosuke jadi teman satu tim untuk mengungkap misteri dunia TV ini.

Nah kedepannya bakalan ada beberapa orang lagi yang akan dilempar ke dalam TV. Tanda bahwa orang akan dibunuh dengan cara dilempar ke TV adalah Midnight Channel. Nantinya timnya Narukami akan menjadi semakin besar seiring dengan beberapa orang yang berhasil diselamatkan (dikalahkan Shadow-nya). Ok, sekarang kamu sudah tahu gambaran ceritanya dan konflik utama yang harus diselesaikan oleh sang tokoh utama.



Belajar Bahasa Inggris

Dari cerita di atas kita menyadari bahwa banyak percakapan di dalam game. Kita harus paham betul karena ini penting untuk mengungkap misteri pembunuhan di desa Inaba.

Nah selain kita harus mengalahkan para Shadow untuk naik level, kita juga perlu menjalin hubungan yang baik dengan orang - orang di sekitar desa Inaba. Contohnya teman sekolah, keluarga di rumah, dan lain - lain. Kenapa harus menjalin hubungan? Karena di game ini ada sistem namanya Social Link. Jika Social Link kita semakin kuat, maka Persona kita akan lebih bervariasi (lebih banyak) dan cepat naik level.

Untuk memahami cerita, menjalin hubungan yang baik, dan mengungkap kasus pembunuhan di game ini, maka kita perlu memahami setiap percakapan bahasa Inggris di game ini.

Pas jaman SMP kelas 3, saya menemui banyak kosa kata bahasa Inggris baru yang saya gak tahu artinya. Karena game-nya seru, dan saya pengen namatin game ini, makanya saya main game ini sambil buka HP untuk Google Translate. Jadi setiap ada kosa kata baru yang saya gak ngerti artinya, bisa tanya mbah Google. Repot? Gak juga, gak akan terasa dengan cerita dari game-nya yang seru.

Dari game ini juga saya jadi terbiasa dengan cara orang luar negeri ngomong bahasa Inggris. Kebetulan translasi atau terjemahan bahasa Inggris di game ini juga cukup baik (bahasa aslinya game ini setahu saya adalah bahasa Jepang, kemudian supaya bisa dijual ke seluruh dunia, makanya dibikin bahasa Inggris-nya).
Diubah oleh mx667 13-10-2021 09:13
onecloudkotasintangk499hikarinosenshi
hikarinosenshi dan 14 lainnya memberi reputasi
13
5.3K
76
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Console & Handheld Games
Console & Handheld Games
icon
5.9KThread4.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.