• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Perusahaan Ini Memberi Tunjangan Pada Karyawan Yang Menikahi Karakter Anime

ih.sul
TS
ih.sul
Perusahaan Ini Memberi Tunjangan Pada Karyawan Yang Menikahi Karakter Anime


Kemajuan industri telah membuat sumber daya manusia menjadi sesuatu yang paling berharga. Perusahaan-perusahaan kelas top sebisa mungkin mencoba untuk menjaga agar sumber daya mereka (pekerja) bisa terus bekerja dan tidak pindah ke perusahaan lain.

Memberikan gaji yang tinggi dan juga beragam tunjangan fasilitas adalah salah satu usaha perusahaan untuk memanjakan para pekerjanya. DPR contohnya, orang-orang yang bertugas untuk mewakili suara rakyat ini memiliki gaji yang amat tinggi serta beragam tunjangan yang jumlahnya tak kalah fantastis. Tunjangan istri, tunjangan anak, tunjangan jabatan, tunjangan beras, bantuan listrik, asisten, mobil dan banyak lagi. semua tunjangan itu diperuntukkan agar DPR bisa melakukan tugasnya dengan maksimal tanpa perlu khawatir dengan apapun lagi.



Namun dewasa ini jaman semakin canggih dan manusia semakin edan. Ketertarikan manusia mulai menyimpang dari hal-hal normal seperti misalnya LGBT atau sesuatu yang sebenarnya tidak nyata seperti karakter 2 dimensi. Dengan ketertarikan seperti itu bagaimana cara perusahaan untuk menanganinya?

Tapi ternyata ada lo perusahaan yang memberi tunjangan pada karyawan yang menikahi karakter anime. Meski menikah dengan karakter khayalan saja cukup untuk membuat kewarasan mereka dipertanyakan namun perusahaan ini tetap berbaik hati memberi tunjangan.

Perusahaan tersebut bernama Vinclu inc. Perusahaan ini adalah perusahaan pengembangan teknologi dan cukup terkenal dengan produk mereka yakni Gatebox, produk yang membuat seseorang bisa merasakan 'hidup' bersama karakter virtual. Hmm, wajar aja sih kalau mereka mendukung pernikahan antar dimensi, toh memang itu produk utamanya.



Gatebox seolah mendukung orang-orang yang mengaku mencintai karakter anime dan ingin menikahinya. Mereka mengeluarkan formulir pernikahan tidak resmi dan mendukung karyawannya untuk ikut menikahi karakter anime, karna itulah tunjangan ini ada.

Untuk mendapat tunjangan itu sendiri seorang pekerja harus melewati prosedur yang jelas dan menunjukkan bukti valid bahwa dia memang benar-benar menikahi karakter anime. Perusahaan ini bahkan mengambil tindakan yang cukup jauh seperti bertanya kapan jatuh cinta dan pertanyaan lain layaknya interview pernikahan jadi pekerja tak bisa sekedar berpura-pura hanya untuk mendapat tunjangan. Uniknya, karyawan yang menikah dengan manusia normal tidak mendapat tunjangan.



Tapi memangnya ada orang yang menikah dengan karakter anime? Jawabannya ada dan fenomena ini banyak ditemui di Jepang yang dikenal dengan standar tingginya. Ada banyak anak muda di Jepang yang memilih tidak menikah karna biaya hidup dan karna itulah banyak orang yang mencari pelarian ke karakter anime. Yang jelas masalah ini merupakan salah satu pr pemerintah disana untuk mencegah angka kelahiran yang terus menyusut.

Sekian dari saya mari bertemu di thread saya yang lainnya.


sumur
serapionIeoipanpungta007
gta007 dan 29 lainnya memberi reputasi
30
8.3K
116
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.