• Beranda
  • ...
  • Movies
  • 9 TV Series dengan Rating Tertinggi, Mana yang Paling Seru?

cintadineAvatar border
TS
cintadine
9 TV Series dengan Rating Tertinggi, Mana yang Paling Seru?

Selamat datang kembali di thread ane gan.

Jika agan sedang mencari rekomendasi tv series dengan rating tertinggi berdasarkan penilian fans maka di sinilah tempatnya. TV series dengan rating yang tinggi di situs IMDb biasanya memang memiliki kualitas yang sangat bagus apalagi kalau nilainya di atas 9. Karena penilaiannya berdasarkan banyak pengguna dan ditambah dengan para kritikus. Oh iya, di bawah ini adalah tv series yang berkategori drama dan yang berkategori non drama atau dokumenter kita skip saja karena kita lagi membahas tv series yang drama. Langsung saja gan ini dia pembahasan singkatnya.

1. Breaking Bad (9.4)


Di posisi pertama ditempati oleh Breaking Bad yang merupakan tv series yang dirilis pada 2008 dan berjumlah 5 season. Berkisah tentang guru kimia yang divonis kanker paru-paru dan memutuskan untuk menjadi bandar narkoba agar bisa menghidupi keluarga di sisa hidupnya. Dia mengajak mantan muridnya yang berpengalaman pada akses jaringan narkoba. Series ini dipuji habis-habisan karena jalan ceritanya dan keakuratannya tentang dunia narkoba.

2. Band of Brothers (9.4)


Merupakan tv series buatan HBO yang dirilis pada 2001 silam. Band of Brothers adalah salah satu tv series dengan biaya produksi termahal sepanjang masa. Berjumlah 10 episode, Band of Brothers mengisahkan salah satu babak terpenting dalam Perang Dunia 2 lebih tepatnya kisah nyata kelompom Easy Company dalam peperangan dan pendaratan di Normandia. Ini merupakan salab satu karya terbaik yang pernah diproduksi oleh HBO. Kisah yang begitu heroik sekaligus mengharukan.

3. Chernobyl (9.3)


Masih tv series yang diproduksi oleh HBO yaitu mini seri berjudul Chernobyl. Sesuai dengan judulnya, series ini diangkat dari kisah nyata. Sesuai judulnya, series ini mengisahkan tentang kecelakaan nuklir terparah dalam sejarah umat manusia di Ukraina pada 1986. Warga Chernobyl yang "ditipu" oleh pemerintah malah tidak khawatir setelah insiden tersebut. Hasilnya menjadi fatal dan rumit.

4. The Wire (9.3)


Kalau yang satu ini adalah series HBO yang dirilis pada 2003 dan berjumlah 5 season. Ceritanya tentang sulitnya para penegak hukum dalam menangani sindikat kejahatan obat terlarang. Plot yang apik dan jalan cerita yang seru membuat series ini terasa sebentar walau episodenya berjumlah puluhan. Bagi agan yang berlangganan HBO Go, serial ini patut untuk ditonton.

5. Avatar: The Last Airbender (9.2)


Ya, kalau yang satu ini pastinya hampir semua Kaskuser tahu series ini karena memang dulu sempat sering tayang di GTV. Serial Nickelodeon ini ternyata memiliki rating yang sangat tinggi. Kalau ceritanya ya pasti sudah pada hafal. Semua negara pada awalnya hidup dengan damai tapi semuanya berubah ketika negara api menyerang. Hanya Avatar yang bisa menghentikannya, tapi saat dibutuhkan dia malah menghilang. Aang, seorang pengendali angin didapuk untuk menjadi Avatar baru.

6. Game of Thrones (9.2)

Awalnya Game of Thrones ada di urutan teratas series dengan rating tertinggu namun ratingnya mengalami penurunan pasca perilisan season 8 atau season final karena dianggap mengecewakan banyak fans. Meski demikian, Game of Thrones tetaplah salah satu series terbaik yang pernah dibuat. Kisahnya sendiri adalah tentang perebutan tahta di dunia yang disebut Westeros dan Essos.

7. The Sopranos (9.2)

Masih dari HBO, The Sopranos merupakan tv series yang dirilis sudah cukup lama yaitu pada 1999. Series ini mengisahkan tentang kehidupan dan sepak terjang seorang bos mafia kriminal bernama Tony Soprano dengan dua sisi kehidupan yaitu tentang pekerjaan dan juga kehidupan pribadinya.

8. Fullmetal Alchemist: Brotherhood (9.0)

Merupakan anime dengan rating tertinggi sepanjang masa dan fansnya sempat berseteru dengan fana Attack on Titan. Anime ini dirilis pada 2009 dan merupakan remake dari Fullmetal Alchemist versi 2003. Kisahnya adalah tentang seorang kakak beradik yang menghidupkan kembali ibunya dengan teknik terlarang dan membuat keduanya dikutuk dengan mengerikan. Mereka harus mencari cara agar semuanya bisa kembali seperti semula.

9. Sherlock (9.0)


Merupakan series tentang Sherlock Holmes versi modern dan dibintangi oleh Benedict Cumberbacth dan Martin Freeman. Setiap season hanya berjumlah tiga episode untuk menjaga kualitas cerita. Setiap episodenya kita akan kagum pada kejeniusan seorang Sherlock Holmes dalam memecahkan kasus yang pelik.

Nah, sudah nonton yang mana aja nih? emoticon-Ngakak

Quote:
AraminaAvatar border
mentarisfrAvatar border
78KgAvatar border
78Kg dan 23 lainnya memberi reputasi
24
15.2K
248
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Movies
Movies
19.9KThread17.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.