• Beranda
  • ...
  • Sports
  • Prediksi Inter Milan Vs Real Madrid: Ajang Balas Dendam

newsbolaskor
TS
newsbolaskor
Prediksi Inter Milan Vs Real Madrid: Ajang Balas Dendam


BolaSkor.com - Inter Milan akan menantang Real Madrid pada matchday 1 Grup D Liga Champions 2021-2022, di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (16/9). Duel tersebut menjadi ajang pembalasan dendam untuk Nerazzurri.

Inter dan Madrid juga berada dalam satu grup pada edisi Liga Champions musim lalu. Hasilnya, Inter kalah dalam dua laga. Tak heran, Inter gagal lolos ke-16 besar.

Kini, Inter berambisi membalaskan kekalahan. Nerazzurri punya sejumlah amunisi anyar seperti Hakan Calhanoglu, Edin Dzeko, dan Denzel Dumfries yang siap memberikan mimpi buruk untuk Madrid.

Sementara itu, Real Madrid juga dalam kepercayaan diri penuh. El Real menuai kemenangan pada laga terakhir melawan Real Betis.



Kondisi Tim

Real Madrid harus memakirkan sejumlah bintangnya pada laga kali ini. Menurut kabar rilis pemain yang akan dibawa, Madrid tidak akan diperkuat lima penggawanya.

Gareth Bale, Toni Kroos, Dani Ceballos, Marcelo, dan Ferland Mendy akan absen pada laga nanti. Menurut laporan yang beredar, kelima pemain itu masih dalam masa pemulihan.

Sementara itu, Inter tidak akan diperkuat Stefano Sensi. Penggawa tim nasional Italia itu mengalami cedera lutut ketika Inter bermain imbang 2-2 kontra Sampdoria.

Kabar baiknya, Inter bisa memainkan Allessandro Bastoni. Sang bek terlihat mulai berlatih dalam grup.

Komentar

Simone Inzaghi menegaskan Inter bersiap membuka lembaran baru melawan Real Madrid. Inzaghi ingin La Beneamata lolos ke babak 16 besar setelah dalam beberapa musim terakhir selalu gagal.

"Apa yang terjadi, termasuk tahun lalu, adalah masa lalu. Kami punya kesempatan untuk menulis sejarah masa kini," terang Inzaghi seperti dilaporkan Football Italia.

"Ini akan menjadi grup yang rumit. Namun, kami ingin melangkah," sambung mantan pelatih Lazio itu.

Pada sisi lain, Carlo Ancelotti menaruh perhatian khusus kepada lini pertahanan. Sebab, ia menilai sektor gedor Madrid sudah cukup baik.

"Kami memiliki kualitas cukup baik dalam menyerang. Namun, kami harus benar-benar meningkatkan sisi pertahanan," kata Ancelotti.

Prakiraan susunan pemain:

Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Dimarco, de Vrij, Skriniar; Perisic, Calhanoglu, Brozovic, Barella, Darmian; Lautaro, Dzeko.

Pelatih: Simone Inzaghi.

Real Madrid (4-3-3): Courtois; Gutierrez, Alaba, Militao, Carvajal; Modric, Casemiro, Valverde; Vinicius, Benzema, Hazard.

Pelatih: Carlo Ancelotti.

Head to head

26-11-2020 Inter 0-2 Madrid (Liga Champions)
04-11-2020 Madrid 3-2 Inter (Liga Champions)
25-11-1998 Inter 3-1 Madrid (Liga Champions)
16-09-1998 Madrid 2-0 Inter (Liga Champions)
16-04-1986 Madrid 5-1 Inter (UEFA Cup)

Prediksi BolaSkor

Inter Milan 1-1 Real Madrid


Sumber
newsmerahputihkabarotocomarfananda090047
arfananda090047 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
841
1
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.8KThread10.5KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.