• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • 5 Acara Lawas Trans TV yang Berkualitas & Menghibur, Sayangnya Sudah Tak Tayang Lagi

cintadineAvatar border
TS
cintadine
5 Acara Lawas Trans TV yang Berkualitas & Menghibur, Sayangnya Sudah Tak Tayang Lagi
Selamat datang kembali thread ane gan.

Kali ini ane akan kembali membahas tentang pertelevisian. Lebih tepatnya tentang Trans TV. Seperti yang diketahui, Trans TV adalah stasiun tv swasta Indonesia yang berdiri sejak 2001. Trans TV didirikan oleh Chairul Tanjung sebagai stasiun tv swasta Indonesia angkatan kedua dan Trans TV mendapatkan izin siaran pertama kali pada 1999 bersama dengan TV7, Metro TV, Global TV, dan juga Lativi. Namun Trans TV sendiri baru bisa bersiaran secara resmi pada 2001 setelah persiapan selama dua tahun. Sejak Desember 2001, Trans TV terus mengudara hingga sekarang dan telah memproduksi banyak acara mulai acara yang bagus sampai dengan acara yang jelek.



Trans TV memang dikenal sebagai tv yang selalu memproduksi acara sendiri. Meskipun sekarang ini acara Trans TV seringkali dikritik. Namun setidaknya ada acara jadul seru dan menghibur dari Trans TV. Acara apa sajakah itu?

1. Indonesia Mencari Bakat (IMB)


Indonesia Mencari Bakat adalah talent show dari Trans TV yang pernah hype pada awal 2010an dan sempat mendulang rating yang tinggi. Konsepnya mirip Got Talent dari Britania Raya namun lebih sederhana. Siapa sangka IMB lebih populer ketimbang IGT? Banyaknya bakat-bakat unik dalam acara ini menarik animo masyarakat untuk menontonnya. Mulai dari bakat menari, menyanyi, sampai bakat unik lainnya yang jarang diekspos.

Indonesia Mencari Bakat dilanjutkan hingga season 4 pada 2014 namun Trans TV justru tidak melanjutkannya karena mungkin masalah rating yang terus menurun ditambah pada tahun tersebut merupakan tahun yang sangat hype talent show lain seperti Indonesian Idol dan Dangdut Academy musim pertama.


2. Bajaj Bajuri


Ya, sudah pasti kalau yang satu ini adalah salah satu acara terbaik yang pernah diproduksi untuk Trans TV. Sitkom ini membuat memori yang kuat bagi pemirsa tv di era 2000an. Cerita yang ringan dan sangat sederhana, karakter yang unik, hingga humor yang sangat merakyat, membuat sitkom ini layak disebut sebagai sitkom legendaris Indonesia.

Cerita sehari-sehari Bajuri beserta keluarga dan para tetangga di kampungnya menjadi sajian utama. Cerita setiap episodenya sangat dekat dengan kehidupan masyarakat sehingga membuat para penonton merasa ikut dalam cerita. Secara kualitas Bajaj Bajuri memang sangat baik terutama untuk masalah teknis di mana sinetron zaman sekarang justru terkesan ngasal. Salut dengan Aris Nugraha selaku kreator sinetron ini. Tidak heran kalau Aris juga berhasil dalam membuat sinetron Preman Pensiun.


3. Ranking 1


Sebuah kuis tentang ilmu pengetahuan umum yang dikemas secara menarik. Para peserta yang jumlahnya banyak harus menjawab pertanyaan dan yang salah harus menyingkir alias sistem eliminasi. Yang paling menyenangkan adalah ketika memasuki soal tentang sains seperti fisika dan kimia. Jawabannya akan dijelaskan dalam praktek sains sederhana seperti percobaan fisika dan kimia. Menurut ane acara ini selain menghibur juga menambah wawasan pengetahuan. Sayangnya acara seperti justru tidak bertahan cukup lama di Trans TV.

4. Sketsa


Sebuah acara komedi yang berisikan kumpulan tayangan singkat yang punchline-nya absurd dan aneh. Tapi justru di situlah letak kelucuan dan daya tarik dari Sketsa. Menurut Wikipedia, Sketsa adalah adaptasi acara komedi asal Britania Raya berjudul The Sketch Show dan formatnya mirip. Setiap episodenya, akan ada kumpulan sketsa adegan yang menampilkan parodi yang bersifat absurd dan kocak. Kalimat terkenal dalam acara ini adalah "Tapi enggak kayak gitu juga kali!" dan juga "Waduh!".

Oh iya jangan lupakan juga kalimat mantra "tatap mata ojan!" emoticon-Ngakak (S)

5. Extravaganza


Acara komedi yang ada bahkan sebelum era OVJ ada. Menariknya, para pengisi acara ini justru kebanyakan bukanlah pelawak murni. Keunikan Extravaganza adalah bukan hanya menyajikan sketsa komedi biasa tapi juga menampilkan banyak segmen yang selalu ditunggu oleh para pemirsa. Segmen-segmen tersebut kebanyakan adalah bentuk parodi dari acara-acara lain yang sudah ada di Trans TV. Extravaganza ditayangkan setiap malam Minggu di jam prime time sebelum Bioskop Trans TV dimulai. Ane dulu sering nonton Extravaganza dilanjut nonton Bioskop Trans TV. Seru sih waktu itu.

Oh iya, Extravaganza dirancang oleh Wishnutama yang kemudian ia jugalah yang membuat format Opera Van Java pada 2008 dan mungkin karena OVJ sukses besar, maka Extravaganza disetop penayangannya.


Gimana gan, ada acara jadul Trans TV lainnya yang bagus dan menghibur? emoticon-Ngakak (S)

Quote:
maleo.pejuangAvatar border
ferist123Avatar border
vicohimawan2340Avatar border
vicohimawan2340 dan 15 lainnya memberi reputasi
16
8.1K
68
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.