• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Demi Konten Viral Pria Ini Cuci Muka di Got, Benarkah Sekarang Akal Tak Lagi Penting?

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Demi Konten Viral Pria Ini Cuci Muka di Got, Benarkah Sekarang Akal Tak Lagi Penting?
Tak lagi peduli dengan hujatan banyak orang, makin marak konten kreator melakukan tindakan nyeleneh demi viral


Viral, pasti Agan dan Sista sudah tidak asing dengan istilah yang satu ini. Sebenarnya viral sendiri dapat dikatakan sebuah momentum atau fenomena dimana sebuah kejadian mengalami kehebohan, menyebar dengan luas dan cepat serta hangat diperbincangkan oleh banyak orang baik itu di dunia nyata maupun di dunia maya atau media sosial.

Di era modern seperti saat ini, banyak sekali kejadian-kejadian unik, nyeleneh, panas, serta menarik perhatian yang menyebar dengan cepat dan menuai kontroversi yang memicu banyak orang untuk peduli, berkomentar dan membagikan kejadian tersebut semakin luas. Bahkan saat ini banyak orang yang berlomba-lomba untuk menjadi viral entah itu dengan cara positif ataupun dengan cara negatif yang nantinya akan viral karena menuai banyak hujatan.

Sebenarnya apa sih keuntungan dari viral?

Menurut pengamatan ane pribadi dari konten-konten atau kejadian yang selama ini viral selalu saja ada pihak-pihak yang memanfaatkan moment ini GanSis, ada yang memanfaatkannya untuk mencari views serta subcriber demi monetisasi, ada yang sengaja heboh dan nyeleneh untuk mencari endors, menciptakan hiburan, atau memang sekedar mencari keributan agar dikenal banyak orang.

Faktanya memang viral memiliki manfaat entah cara yang dilakukan oleh pemerannya positif atau negatif, settingan atau real kejadian yang menghebohkan.


sumber gambar

Terlepas dari fakta dan manfaat suatu kejadian atau tindakan menjadi viral, saat ini semakin banyak orang yang rela menggadaikan akal asal mereka dapat heboh, viral, dan dikenal, meskipun itu dengan melakukan aktifitas aneh, atau memalukan diri sendiri.

Tidak jarang seseorang juga rela melakukan settingan untuk sesuatu yang menghebohkan agar mereka mendapatkan perhatian dari banyak orang.

Salah satu kejadian viral yang tengah heboh di media sosial dengan mencerminkan pengesampingan akal dan rasa malu adalah aksi seorang pria cuci muka di got atau saluran air GanSis.

Beredar sebuah video di media sosial yang memperlihatkan seorang pria tengah jongkok di saluran air sembari mencuci muka dengan air got berwarna hitam tanpa rasa malu.

Aktifitas pria tersebut diiringi dengan lagu "Bodo Amat"yang pastinya ingin menjelaskan bahwa apa yang dilakukannya tidak perduli tanggapan dari orang lain.

Seperti apa cara pria tersebut ingin menjadi viral?
Lihat videonya di bawah!


Spoiler for Kejadian Viral:


Melihat cara pria tersebut membuat konten untuk viral, tentu kita semua dapat mengambil kesimpulan bahwa untuk menjadi terkenal dan heboh diperbincangkan oleh banyak orang hanya membutuhkan menggadaikan akal ya GanSis.

Apa lagi karakter netizen +62 sangat menyukai hal-hal yang berbau unik, nyeleneh, dapat dicaci maki, dan menuai kontroversi. Jadi saat melihat sebuah kejadian yang sekiranya sesuai dengan apa yang diinginkan oleh netizen maka tanpa diminta pun mereka akan membuat kejadian tersebut viral baik dengan dishare atau dikomentari.


sumber gambar

Nah kesimpulan dari pembahasan kita saat ini yaitu seorang konten kreator atau pemburu viral dapat memilih bagaimana cara untuk menjadi viral, entah itu dengan cara yang positif dengan aktivitas berprestasi dan membanggakan atau dengan cara negatif settingan yang menggadaikan akal.

Tentu ke dua pilihan tersebut mempunyai resiko masing-masing ya GanSis, baik itu sanjungan untuk konten viral bernilai positif atau cacian untuk konten bernilai negatif.


Quote:


Oke itulah tadi GanSis sekilas informasi dari fenomena viral yang sering terjadi di media sosial.
Semoga menambah wawasan Agan dan Sista semua.

Terima kasih telah singgah dan sampai jumpa di thread ane yang lain.



Penulis: @masnukho©2021
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar & referensi
1, 2, 3
lutfigilang01Avatar border
nurhuda008Avatar border
abunabil19Avatar border
abunabil19 dan 13 lainnya memberi reputasi
14
35.9K
94
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.