• Beranda
  • ...
  • MotoGP
  • Lorenzo : Apakah Rider Lain Bisa Sehebat Rossi Diusia 42 Tahun ?

bej0cornerAvatar border
TS
bej0corner
Lorenzo : Apakah Rider Lain Bisa Sehebat Rossi Diusia 42 Tahun ?


Valentino Rossi memang tengah mengalami kondisi paceklik juara yang panjang, terakhir Rossi merengkuh juara Moto GP pada tahun 2009. Setelah itu, rider asal Italia mendapat tekanan yang massif oleh para rider-rider muda..

Hingga tahun 2021, The Doctor semakin terpuruk dengan performanya. Namun, itu semua bukan tanpa sebab, usia Rossi yang telah menginjak 42 tahun menjadi faktor utama dibalik merosotnya performa.

Usia rata-rata para atlet yang dapat dikatakan produktif hanya sampai 30 tahun, selebih itu ? Kemampuan fisik akan semakin menurun, apalagi kalau sudah menginjak usia 40 tahun. Kemampuan fisik jelas akan hilang satu demi satu.

Hal ini seperti disampaikan oleh mantan rider Moto GP Jorge Lorenzo kepada Moto.it.

"Waktu berlalu untuk semua orang, itu normal. Ketika Anda sudah berusia 30, 32, 34 Anda sudah merasakan perbedaan, apalagi 42 tahun,” ujar Lorenzo...

Secara blak-blakan, Lorenzo mengatakan bahwa apa yang bisa dilakukan rider lain di usia 42 tahun.



“Saya ingin melihat apakah pembalap lain dapat melakukan seperti yang dilakukan Rossi pada usianya...Saya ingin melihat Marc Marquez, Jack Miller atau Bagnaia di lintasan pada usia 42 mereka,” mengakhiri perkataanya.

Baca Juga : Avintia Rugi Ribuan Euro Karena Kesalahan Bastianini

Ada benar juga perkataan Lorenzo, usia 42 tahun dan masih berada di lintasan dengan pressure tinggi jelas bukan hal yang mudah. Dan Rossi dapat di apresiasi untuk hal itu..
0
4.1K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
MotoGP
MotoGPKASKUS Official
1.5KThread2.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.