standalone17
TS
standalone17
Segarnya Es Semangka, Buah Favorite Rosulullah. Cocok Temani buka Puasa mu !
Pertama-tama TS ucapkan MARHABAN YA RAMADHAN. Bulan penuh berkah dan ampunan, bagi muslim bulan ini adalah bulan paling di tunggu-tunggu kedatanganya. Dan menjadi bulan pembeda diantara bulan-bulan lainnya, karena kita sebagai muslim diwajibkan untuk berpuasa 1 bulan penuh, demi menjalankan perintah-Nya.


Saat puasa kita harus menahan makan & minum,amarah/emosi, hawa nafsu dan hal lainnya yang dapat membatalkan puasa. nah hal yang paling di tunggu saat berpuasa tentu saja adalah saat berbuka, saat berpuasa setiap muslim sepertinya lebih merindukan adzan magrib dibandingkan dengan pasangannya sendiri. haha emoticon-Big Grin

Saat menunggu berbuka inilah biasanya kita sibuk menyiapkan menu berbuka, entah itu minuman atau makanan. namun ingat apa yang di sunnah-kan oleh Rosulullah saat berbuka adalah dengan makanan/minuman yang manis.
Kali ini ane akan membagikan menu berbuka yang simple dan bisa dilakukan di rumah, ini salahsatu menu fovarite ane juga GanSis dan cocok untuk disajikan dalam skala besar seperti buka bersama teman atau keluarga besar.
Nama nya adalah ES SEMANGKA JELLY.
sesuai namanya bahan utama dari minuman menyegarkan ini adalah buah Semangka, yang tentu saja hampir setiap orang menyukai buah segar berwarna Merah (kuning juga ada) ini.

Untuk membeli bahan utamanya yaitu semangka, ane biasa beli buah di toko buah langganan ane dan istri. letak toko nya tidak jauh dari gang rumah, bisa berjalan kaki sekitar 5 menit. tapi jarang ane lakukan dan lebih memilih pakai motor (dasar orang indonesia, malas jalan kaki.. wkwk).


setelah ber negosiasi dengan si mas nya, akhir nya ane dapet 1 buah semangka kuning dengan bobot 3.45 kg seharga Rp. 29.000,- (harga perkilogram nya Rp. 8500,-) dan karena ane termasuk pelanggan setia (cieelah setia),ane mandapatkan CASHBACK 1000 rupiah dari penjual. Lumayan kan buat bayar parkir swalayan emoticon-Big Grin

Kenapa ane pilih semangka kuning?
sebetulnya dari segi rasa sama saja menurut ane, tapi semangka kuning itu dari segi warna lebih fresh dan bikin ngiler aja daripada semangka merah.

Untuk bahan-bahan lain, ane membeli di Swalayan Saudara (Jepara Kota), Swalayan Saudara sendiri bisa kalian temukan di 2 lokasi jepara, tapi yang paling dekat dengan ane ya di Jepara Kota ini. FYI, disini tidak ada Supermarket seperti Giant, Carrefour, Hypermart,dst. jadi supermarket sekaligus Mall di jepara ya hanya Swalayan Saudara ini (sampai tulisan ini dibuat ya).


Quote:

oke mari kita langsung buat saja minuman seger ini.
Quote:

Quote:


cukup mudah bukan? GanSis bisa banget buat Es Semangka Jelly ini dirumah ko. bahan-bahannya mudah ditemukan.

Semangka sangat cocok untuk ta'jil saat puasa, selain karena rasanya yang manis dan bikin seger, semangka merupakan salahsatu buah favorite Rosulullahlho GanSis.
Nabi Muhammad SAW pernah bersabda, “Tak satupun dari wanita yang sedang hamil dan makan semangka akan gagal untuk menghasilkan keturunan yang baik di wajah dan sangat baik dalam sifat.”
Selain itu, kegemaran Nabi Muhammad SAW dalam mengonsumsi buah semangkan juga dijelaskan dari riwayat Aisyah bahwa, “Sesungguhnya Nabi -SAW- sering makan semangka disertai ruthab.” (HR.at-Tirmidzy no.1843, dishahihkan oleh al-Albany dalam Shahih at-Tirmidzy no.1843)."
Tentunya ada yang disukai oleh Rosulullah merupakan hal yang sangat baik untuk manusia ya.
Terimakasih untuk gan @monto12 sudah mengingatkan ane sumber dalilnya.

Quote:

Yuk mari makan semangka dari sekarang, tapi ingat jangan terlalu berlebihan ya. karena segala sesuatu yang berlebihan itu TIDAK BAIK.

sumber foto: Pribadi
referensi: kandungan & manfaat semangka



Diubah oleh standalone17 19-04-2021 01:21
evywahyuniannaharryalizazet
alizazet dan 36 lainnya memberi reputasi
35
6.6K
184
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cooking & Resto Guide
Cooking & Resto Guide
icon
8.7KThread11.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.