• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Long Distance Marriage : Komunikasi itu Vital Meski Sebatas Virtual

JulidHatiAvatar border
TS
JulidHati
Long Distance Marriage : Komunikasi itu Vital Meski Sebatas Virtual
Long Distance Marriage - Jauh sebelum pandemi mungkin banyak para pasangan yang terpaksa harus mengarungi bahtera rumah tangganya dengan kondisi yang akrab disebut LDM. Adalah sebuah situasi dimana terjadi hubungan jarak jauh dalam sebuah pernikahan, suami dan istri tidak tinggal secara bersama oleh karena satu dan lain alasan. Mulai dari urusan kedinasan di luar kota, merantau untuk mencari nafkah, dan masih banyak lagi faktor yang menjadi penyebabnya. 



Peraturan Larangan Mudik Tahun 2021


Dalam threadsebelumnya saya sudah bagikan tentang bagaimana rasanya menghadapi wacana mudik yang sudah dipastikan akan gagal total. Partai ulangan dari Lebaran tahun lalu yang juga harus urungkan niat mudik akibat adanya pembatasan angkutan transportasi demi menekan angka sebaran Covid-19. Meski serasa pelik, namun hati ini harus belajar berdamai dengan ikhlas untuk lapang menerima kenyataan akan gagal berkumpul bersama keluarga saat hari kemenangan tiba. 
Melalui surat edaran, Pemerintah sudah sah melarang masyarakat guna melakukan kegiatan mudik pada Lebaran tahun 2021. Adapun larangan tersebut tertuang pada Surat Edaran Kepala Satgas Penanganan COVID-19 bernomor 13 Tahun 2021,  yakni tentang Peniadaan Mudik di Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 1442 Hijriah selama kurun waktu 6 - 17 Mei 2021. Sebagai info tambahan nih gan, bahwa larangan ini berlaku di semua moda transportasi, yaitu transportasi laut, udara, dan darat. emoticon-Mewek

Gagal Mudik Part 2


Masih terbayang ingatan bulan puasa dan hari Lebaran tahun lalu, di tanah sepetak (rumah kontrakan), berteman kesendirian sembari menjaga baterai smartphone tetap terisi demi tetap dapat berkomunikasi. Meski tak sendirian, karena para tetangga kanan kiri rumah pun mereka juga tak pada mudik, namun ada saja rasa janggal karena tak bisa berkumpul dengan keluarga tersayang.
Sedih dan terharu serasa kompak menjadi satu, melebur bersama angan membayangkan akan betapa indahnya hari lebaran bareng keluarga di kampung halaman. 
Besar kemungkinan Ramadhan dan Lebaran tahun ini akan serupa dengan tahun kemarin, menimbun rasa rindu, menabung rasa kangen, ekstra sabar, hingga akan tiba waktu untuk menghempaskannya dikala mudik diperbolehkan kembali. 

Akan ada banyak hal yang nongkrong di kepala, rasa kangen yang terus membayang aka nberbagai hal dan keseruan selama berlebaran di tanah kelahiran. Momen dimana bisa berkumpul bareng keluarga dan kerabat, menikmati ketupat dengan resep masakan khas keluarga, bersalam-salaman untuk saling memaafkan dengan tetangga dan kerabat, hingga berfoto-foto dengan pose seru yang kemudian unggah ke jagad maya untuk sekadar berbagai atau demi eksistensi. 

Komunikasi Vital Meski Sebatas Virtual



Atas alasan gagal mudik dan juga tetap semangat memperhatikan adanya protokol kesehatan, semoga tetap kebahagiaan bisa dirasakan oleh kita semua yang masih dan sedang berjuang di tanah rantau meski diselimuti dengan awan galau. Komunikasi menjadi hal yang sangat vital, walaupun kita tak bersua secara langsung, namun bersyukur dengan masih dapat berhubungan meskipun sebatas lewat ranah virtual.
Halal Bihalal keluarga bisa dilakukan secara daring, memanfaatkan produk teknologi seperti Zoom maupun Google Meet untuk langsungkan proses saling maaf memaafkan. Mengobati rasa kangen kepada anak istri, orang tua, dan kerabat meski hanya lewat gambar dan suara, menikmati ketupat dan opor ayam resep khas keluarga walau hanya dari balik lensa. 

Tetap jaga komunikasi dengan keluarga dan jangan kasih kendor untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan, dan semoga #RamadhanBerkah bisa dirasakan oleh kita semua emoticon-2 Jempol.


 
Diubah oleh KASKUS.KAPTEN 12-04-2021 05:05
shoyusushiAvatar border
fira262Avatar border
trisutrisno22Avatar border
trisutrisno22 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.9K
92
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.