trifatoyah
TS
trifatoyah
Ketika Aku Mencintai Suamiku, Maka Aku Juga Harus Mencintai Mertuaku

bisa membersamai ibu mertua adalah kebahagiaan tiada ternilai harganya

Ketika anak harus berbakti pada kedua orang tua maka berbaktilah, karena kita tidak lahir dari sebongkah batu melainkan lahir dari rahim seorang ibu, makanya ada perintah untuk berbakti pada ibumu, lalu ibumu, sesudah itu ibumu bahkan sampai tiga kali baru ayahmu.

Quote:


Kadang Aku mendengar seorang menantu yang tidak akur dengan mertuanya, karena berbagai macam sebab, padahal sebelum menikah tentunya si calon ini berusaha mati-matian untuk mengambil hati mertuanya agar disetujui ketika mau melamar anak gadis orang, atau pun mau dilamar oleh pasangannya. Miris sekali rasanya, ketika terjadi percekcokan antara mertua dengan menantu lantas ini salah siapa?

Tentunya nggak ada pihak yang mau disalahkan, maunya di posisi yang benar. Okelah kalau begitu. Akan tetapi sebagai seorang menantu seharusnya sedikit menoleh kebelakang, siapa orang yang membersamai pasangan kita sebelum bersama dengan kita, tentunya orang tua masing-masing. Bagaimana perasaan orang tua yang dikatakan sudah sepuh, lantas dipisahkan begitu saja dengan anak yang dicintainya, kadang ada orang tua walaupun anaknya sudah menikah masih tetap mempedulikan tentang makanannya, memasakan untuk anaknya.

bersama ibu mertua tercinta

Harusnya ketika kita mencintai pasangan kita maka kita juga harus mencintai mertua kita. Dalam artian kita menghormati, menghargai pendapatnya dan juga bersikap sopan dan santun terhadapnya.

Walaupun perbedaan pendapat itu selalu ada, nggak mungkin pendapat itu terus sejalan, tapi untuk yang lebih muda ada baiknya kita mengalah, karena mengalah juga belum tentu kalah. Kalau kita bisa mencintai orang tua kita kenapa kita tidak bisa mencintai mertua kita seperti orang tua kita sendiri?

Mari kita gandeng tangan yang sudah tak lagi muda, penuh dengan keriput, tangan yang telah membesarkan orang yang kita cintai dengan kasih sayangnya.

Buat ibu mertua yang selalu mencintai aku, dan jug cucu-cucunya, maafkan mungkin sampai saat ini kami belum bisa membalas semua jasamu, dan kamu yakin kami tak akan mampu membalas semuanya.

Kalau kita tidak bisa membalas semua jasa ibu mertua pada anak-anaknya setidaknya kit tidak berusaha untuk menyakiti hatinya.

Sekian Thread dari saya, semoga tidak ada lagi menantu yang membenci mertuanya, karena suatu hari nanti pastilah kita juga akan menjadi seorang mertua juga.
Sampai jumpa di Thread selanjutnya, tetap bahagia bersama keluarga tercinta



Opini pribadi
Sumber gambar dok.pri
erina79purbaraeukiverstappen
verstappen dan 19 lainnya memberi reputasi
20
5.2K
131
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & Family
icon
8.8KThread9.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.