mamaproduktif
TS
mamaproduktif
Mitos Atau Fakta Bayi Sering Kaget Karena Kurang Gebrak?


Mitos Atau Fakta Bayi Sering Kaget Karena Kurang Gebrak?

Quote:


Selamat siang agan dan sista kaskuser dimanapun kalian berada yang terkeren, terkece dan tersmart sejagad kaskus raya. Semoga selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan. 

emoticon-Hai

Jumpa lagi sama thread ts mamaproduktif. Kali ini ane pengen bahas tentang Mitos Atau Fakta Bayi Sering Kaget Karena Kurang Gebrak?

Sebagai seorang ibu yang memiliki bayi yang usianya 2 bulan tahu benar bagaimana kondisi sang anak saat tidur.

Banyak yang berkomentar agar sering digebrak misal dengan sapulidi atau dengan tangan agar si bayi terbiasa.

Contohnya seperti misal ada suara air kran dinyalakan, pintu ditutup apalagi jika ada suara teriakan pastinya si bayi langsung kaget, atau mungkin langsung terbangun dan nangis.

Ane lihat di media sosial instagram makasar_info ada tradisi bayi digebrak dengan di simpan di atas nyiru bambu dan disawer uang recehan dan permen lalu di gebrak dengan gerakan memutar beberapa kali.



Tradisi tersebut masih dipercaya bahwa agar si bayi tidak akan kagetan nantinya. Apakah benar tradisi yang dilakukan?

Mari kita lihat faktanya dan penjelasan medis tentang sering kagetnya seorang bayi.

Secara medis seringnya kaget yang terjadi pada bayi ketika tidur dinamakan refleks moro. Refleks yang terjadi ini akan menghilang dengan sendirinya.
Quote:


Saat usia bayi kira-kira 3-4 bulan bahkan 6 bulan. Hal ini merupakan hal wajar terjadi bayi akan mengangkat kedua tangannya saat kaget, dimana hal ini seperti adaptasi si bayi yang tidak pernah mendengar secara langsung.

Jjka kaget pada bayi ini terjadi itu artinya pendengaran bayi memang bagus dan tumbuh kembang secara normal. Patut dicurigai apabila terjadi sebagian saja atau tidak ada refleks sama sekali.

Oleh karena itu, hal yang harus dilakukan adalah: dengan membedong bayi namun tidak terlalu ketat, selalu berada di dekat bayi, mengusap kepala ataupun dada bayi ketika tersentak dan dekap bayi dengan lembut.

Gimana nih gansis bayi di rumah masih sering kagetan seperti bayi saya tidak? Yuk diskusi di kolom komentar. Sekian thread ane kali ini. Kaskuser bijak selalu ninggalin jejak. Sekian terimakasih.

@mamaproduktif
Opini pribadi
Referensi:
1
2
3
4
cheria021yugeelujellyjello
ujellyjello dan 15 lainnya memberi reputasi
16
4.3K
60
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kids & Parenting
Kids & Parenting
icon
4.1KThread4.8KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.