fanya06Avatar border
TS
fanya06
Kenapa Kamu Harus Good Looking?

Hai Gansist! Ketemu lagi dithread ane. Kali ini ane mau bahas tentang "kenapa harus good looking?" Emang kenapa ya? Apa sih alasannya?

Namun sebelumnya, Gansist pasti sudah tahu dong arti good looking? Yaps, good looking itu istilah yang berasal dari bahasa Inggris, yang mempunyai arti ' bagus dilihat'. Jadi, orang yang bagus dilihat itu yang seperti apa, sih?


Sumber gambar


Ya pasti yang nyaman dilihat kan? menurut ane good looking itu bisa dilihat dari kecantikan paras wajahnya yah, karena enggak bisa dipungkiri cowok pastinya senang dan langsung naksir sama cewek yang punya paras cantik.  Apalagi cowok memang mahluk visual, yang artinya segala sesuatu dinilai dari visual atau tampilan luar. Tapi definisi cantik bagi cowok itu beda-beda ya, Sist kita enggak bisa menyamaratakan semua cowok.

Tetapi yang perlu diingat, bukan penampilan aja sih yang bisa menilai good lookingtetapi akhlak, dan atittude yang baik pasti bisa menambah nilai plus.


Sumber


Alasan kenapa kamu harus good looking itu menurut ane bukan cuma biar nyaman dilihat orang. Tetapi karena zaman sekarang tingkah masyarakat sikapnya cenderung lebih baik terhadap orang-orang yang terlihat rupawan. Ya gak?


Apalagi kalau Gansist berada di tengah-tengah orang yang menganggap penampilan adalah 'harga'. Contohnya: jika Gansist ingin melamar pekerjaan di sebuah perusahaan yang butuh SPG, tenaga marketing atau customer service. Tentu saja Gansist harus good looking, karena penampilan adalah kunci.


Hal ini membuat banyak orang terobsesi untuk memperbaiki penampilan sendiri. Menutup-nutupi segala kekurangan demi terlihat tanpa cela. Teruntuk area wajah, pori-pori engga boleh terlihat besar, apalagi sampai dipenuhi bintik hitam. Kantung mata engga boleh bengkak dan gelap, meskipun memang habis bergadang semalaman untuk alasan apapun. Selain itu, bibir pun enggak boleh kering dan terlihat gelap, harus senantiasa lembab dan merona.

Sumber

Ini baru soal perawatan kulit wajah, belum ke make up dan segala tetek bengek seperti pakaian dan aksesoris lainnya supaya terlihat semakin good looking. Neglecting the irrefutable fact that we are humans, and we are flawed in every possible way. Penampilan hanya satu dari sekian cela yang bisa Gansist temukan, dan mungkin karena penampilan adalah salah satu yang paling mudah ditutupi celanya. lah tapi jadi terobsesi mengejar kesempurnaan ya.

Tapi sebelum Gansist mencoba untuk mengejar kesempurnaan tersebut, ane mau nanya dulu. Apa alasan-alasan itu cukup untuk mengembalikan jutaan rupiah per tahun yang sudah Agan dan sista keluarkan untuk perawatan? Entahlah, untuk sementara ane masih bertanya. Padahal menjadi good looking itu gak dibayar, tetapi mungkin kita akan lebih banyak memiliki teman.

Sumber

Tentu saja ane mengetik ini sambil menatap penampilan sendiri dan mengutuk noda hitam yang hampir tak bisa dihilangkan dari wajah. Seraya berpikir kapan ane punya banyak duit untuk memperbaiki penampilan ane supaya good looking. Wkwk


Tapi biarlah, setidaknya ane masih bisa pake scrub bunga mawar plus madu malam nanti. Ritual menyingkirkan kekusaman pada wajah tanpa mengeluarkan banyak uang supaya terlihat good looking. Setidaknya udah lumayan buat bahagia karena masih bisa merawat wajah. Hehe, kenapa ane jadi curhat.

Sekian dulu ngomelnya, terima kasih karena sudah membaca sampai selesai. Jangan lupa tetap bahagia. Karena kunci kecantikan adalah bahagia. Kalau udah cantik pasti kamu good looking 🤧

Baca juga:Siap-Siap Kaya, Kalau Agan Sudah Didatangi Mimpi Ajaib Ini!







Referensi: Opini Pribadi



Diubah oleh fanya06 28-02-2021 15:14
ElviHusnaAvatar border
andryprasetio13Avatar border
aygilagilityAvatar border
aygilagility dan 21 lainnya memberi reputasi
22
7.5K
71
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
Sista
icon
3.9KThread7.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.