gogopowrAvatar border
TS
gogopowr
Kesalahan-Kesalahan Dalam Menyetrika Pakaian


Banyak orang mengeluhkan bahwa menyetrika itu merupakan pekerjaan yang tidak menyenangkan. Anggapan ini tentu salah jika kamu sudah mengetahui cara-cara yang cermat dalam menyetrika pakaian.

Ada beberapa kesalahan yang biasanya dilakukan kebanyakan orang saat menyetrika, sehingga hasil setrika tidak rapi dan maksimal, antara lain:

1. Pakaian terlalu kering
Pakaian yang terlalu lama tergantung di jemuran sehingga mengering karena terkena sinar matahari langsung akan membuat pakaian menjadi kaku, sehingga susah untuk dikembalikan ke bentuk aslinya.

2. Tidak mengibaskan pakaian
Setelah keluar dari mesin cuci, sebaiknya pakaian dikibaskan terlebih dahulu untuk memudahkan proses setrika.

3. Tidak membasahi pakaian
Biasanya saat menyetrika kita menggunakan semprotan pewangi, karena selain membuat wangi pakaian, semprotan air tersebut akan membantu untuk melicinkan pakaian agar lebih rapi.

4. Tidak mengatur temperatur
Saat menyetrika bahan pakaian yang halus seperti sutera atau sintetis, setrika harus menggunakan temperatur yang rendah. Sementara bahan seperti wol menggunakan temperatur sedang dan temperatur yang panas untuk bahan katun dan linen. Aturlah temperatur sesuai dengan bahan pakaian yang akan disetrika.

5. Menyetrika dengan acak
Jangan pernah lakukan setrika dengan pola acak maupun memutar. Selalu gunakan pola dengan arah yang lurus.

6. Tidak segera menggantung atau melipat pakaian
Setelah menyetrika pakaian, pastikan segera dilipat atau digantung. Jika tidak, maka pakaian kembali kusut.

7. Setrika abal-abal
Selain faktor-faktor diatas, ada juga penyebab hasil setrika tidak maksimal, yaitu pemilihan merek setrika yang salah. Jika membeli setrika dengan merek abal-abal, tentu hasilnya tidak seperti yang diharapkan. Tapi jangan khawatir, dengan Cosmos Setrika tipe CIS 318-F1, kamu bisa tenang dan nyaman dalam menyetrika pakaianmu. Dilengkapi permukaan stainless steel, setrika ini memiliki tapak yang luas untuk menyetrika lebih cepat dan merata. Kabel CIS 318-F1 juga panjang, sehingga kamu bisa menjangkau sudut-sudut pakaian dengan lebih fleksibel. Jangan lupa setrika terbaru keluaran Cosmos ini memiliki Swivel Cord alias kabel yang tidak mudah kusut.
kudanil.laAvatar border
baiklAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.8K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
Sista
icon
3.9KThread7.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.