• Beranda
  • ...
  • Green Lifestyle
  • Demi Kurangi Sampah Masker Di Tengah Pandemi, Insinyur Ciptakan Masker Mudah Terurai!

hayosayasiapaAvatar border
TS
hayosayasiapa
Demi Kurangi Sampah Masker Di Tengah Pandemi, Insinyur Ciptakan Masker Mudah Terurai!


Selama satu tahun kebelakang kita memiliki gaya hidup baru, GanSis. Gaya hidup lebih bersih dan lebih menjaga diri karena adanya pandemi Covid-19. Banyak hal yang berubah sejak adanya virus corona, salah satunya adalah kewajiban menggunakan masker.

Yap! Sudah hampi satu tahun ini kita diwajibkan untuk selalu mengenakan masker kemanapun kita pergi. Dari sekian banyak masker yang ada, masker medis menjadi salah satu masker yang direkomendasikan karena efektivitasnya lebih baik daripada masker kain.

Meskipun terbilang efektif, tapi ada batas waktu ideal dalam penggunaan masker loh, sehingga kamu harus rajin-rajin mengganti maskermu. Hal ini tentunya menciptakan tumpukan sampah baru, yaitu sampah masker. Tentunya hal ini merupakan sebuah masalah baru. Hal ini terbukti dari ditemukannya 62.000 ton atau 1,5 miliar masker yang mencemari lautan, tahun lalu.

Demi menyelesaikan permasalahan sampah masker yang kian menumpuk, seorang insinyur mekanik asal Vietnam bernama Thanh Nguyen bersama tiga siswa Ph.D., pun menciptakan masker yang bisa terurai dengan cepat. Meskipun dapat terurai dengan cepat, tapi kualitas maskernya ga perlu diragukan lagi loh. Bahkan kemampuan proteksi dan filtrasi masker buatan Thanh Nguyen tersebut dikatakan setara dengan masker medis dan juga masker N95.

Kemampuan terurai yang cepat ini dikarenakan masker buatan insinyur ini tidak menggunakan polypropylene, material pada masker medis yang terurai sangat lama. Sang insinyur pun menggunakan Piezoelectricity sebagai penggantinya. Piezoelectricity sendiri merupakan material yang dapat menghasilkan medan listrik internal ketika terkena tarikan atau tekanan mekanis, hal inilah yang membuat masker ini cepat terurai.

Yap! Nantinya secara bertahap masker buatan insinyur Thanh Nguyen ini akan terurai dengan sendirinya, tentunya dalam waktu yang terbilang cukup cepat ya, berbeda dengan masker medis atau masker N95 pada umumnya. Nah, sifat masker yang dapat terurai dengan cepat ini bisa juga disebut dengan sifat biodegradable. Pokoknya ramah lingkungan deh, jadi kita ga perlu khawatir lagi dengan penumpukan sampah masker.



SUMBER
khoirul48Avatar border
galigulagaluAvatar border
raliakbarrrAvatar border
raliakbarrr dan 32 lainnya memberi reputasi
33
4.1K
119
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Green Lifestyle
Green Lifestyle
icon
3KThread3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.