industry.co.idAvatar border
TS
industry.co.id
Muhaimin Minta Mendikbud Diganti:Pak Nadiem,Menangani Pendidikan TakBisa Sambil Gojek


INDUSTRY.co.id - Jakarta, Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar meminta agar Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Makarim dicopot dari jabatannya.

Pasalnya, Ia melihat sepanjang pandemi Covid-19 tidak ada solusi yang dibuat Nadiem dalam mengatasi darurat pendidikan nasional.

"Tapi sudah satu tahun lebih, hampir dua tahun, belum ada tanda-tanda yang diharapkan dari Menteri Pendidikan kita, saya mengusulkan Pak Menteri diganti," kata Muhaimin secara virtual dilansir SindoNews.com Minggu (17/1/2021).

Ditegaskan Muhaimin, akibat dari tak ada solusi penanganan, saat ini terjadi krisis pendidikan nasional, dan ada dua hal sekaligus yang mengalami kelumpuhan. 

Pertama, menurut Muhaimin, lumpuhnya ilmu pengetahuan dan teknologi. Lalu yang kedua, lumpuhnya masa depan sumber daya manusia dan masa depan nasib generasi penerus bangsa. 

"Tolong sampaikan ke Pak Nadiem bahwa Indonesia darurat pendidikan, butuh penanganan yang serius. Tidak bisa sambil lalu. Menangani soal pendidikan tidak bisa sambil guyonan, gak bisa sambil gojek. Gojek itu kalau bahasa Yogya itu bercanda. Gojekan itu namanya bercanda, gak bisa sambil bercanda dalam menangani krisis pendidikan kita," paparnya.

Saat ini, menurut Muhaimin, banyak stagnasi terjadi. Kurikulum pendidikan banyak yang terlambat dan Ia tak melihat adanya tanda-tanda perubahan dalam pendidikan nasional.

"Saya sudah berteriak-teriak berkali-kali, kehancuran pendidikan nasional nyata di depan mata kita,"tukasnya.

"Saya mengusulkan Menteri Pendidikan segera diganti dengan Syaiful Huda dari Ketua Komisi X supaya ada penanganan yang cepat dari stagnasi pendidikan nasional kita," pungkasnya.

Baca Berita Selengkapnya:
https://www.industry.co.id/read/7962...a-sambil-gojek
emineminnaAvatar border
maleo.pejuangAvatar border
jualplafonpvcAvatar border
jualplafonpvc dan 3 lainnya memberi reputasi
4
3.5K
65
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.9KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.