iskrimAvatar border
TS
iskrim
3 Keuntungan Membeli Handphone Refurbish yang Jarang Orang Tahu


[ HT# 660 ]


Agan masih mencari atau tertarik membeli handphone baru? Adalah hal yang umum setiap orang pastinya ingin dan menyukai barang baru, terlebih itu adalah barang idamanannya, sebuah handphone dengan spek terbaru dan tercanggih!

Tapi buat kamu yang mungkin lebih berfikir kepada faktor kebutuhan, lebih masuk logika dan lebih berfikir ke arah yang lebih rasional tentang harga dan efektifitas penggunaannya dengan cara membeli handphone refurbish adalah pilihan yang bijak.

Refurbish bukanlah barang second, refurbish adalah barang resmi yang sudah di tangan penjual dalam keadaan masih tersegel tapi ditarik kembali oleh pabrikan (re-call) untuk dikondisikan ulang seperti mengganti bagian atau komponen tertentu yang tujuannya agar berfungsi normal karena mungkin faktor xsaat produksi.

Barang refurbish tidak selalu hal perbaikan atau update hardware atau software saja, tapi terkadang hal sepele seperti karena kemasan yang cacat akibat salah pengiriman, atau kesalahan cetak pada informasi box nya bisa dikatakan barang refurbish. Dengan catatan jika statusnya telah di re-call oleh pabrik resminya, bukan oleh oknum tertentu, ya.

Kemudian handphone refurbish ini di distribusikan kembali ke penjual, tetap memiliki garansi resmi berjalan, tetap dilengkapi paket layaknya barang baru, jaminan bebas dari barang cacat secara fisik, dan refurbish bukanlah barang bekas, ya Gan.

Meski secara resmi sudah pernah ditarik dari pasaran barang refurbish secara kualitas tidak kalah dengan kondisi barang baru, termasuk membeli laptop refurbish dan lain sebagainya.



"3 Keuntungan Membeli Handphone Refurbish

yang Jarang Orang Tahu"


PERTAMA



Jarang orang berfikir untuk membeli handphone refurbish ini, asal tahu saja secara kualitas tidak kalah dengan barang baru dan kamu akan mendapat harga lebih miring dari harga aslinya.

Meskipun handphone refurbish sudah mengalami penggantian salah satu komponen tapi kinerjanya sama dengan barang baru. Namun agar tidak terjebak dengan membeli barang refurbish ini carilah pejual yang benar-benar bisa dipercaya.


KEDUA



Terkadang orang ingin memiliki handphone lebih dari satu, atau uang lagi pas-pasan tapi ingin punya handphone maka handphone refurbish bisa menjadi pilihan untuk dibeli.

Daripada beli baru atau beli dua barang sekaligus baru tentu mengeluarkan uang lebih banyak, cara berhemat carilah handphone refurbish sebagai pilihan yang bijak.


KETIGA



Setelah kamu memastikan ingin membeli handphone refurbish maka carilah toko yang benar-benar bisa dipercaya, atau mengetahui dari informasi internet mengenai promosi atau informasi resmi yang mengiklankan handphone refurbish, tentu masih dalam bentuk garansi resmi pada perangkat keras termasuk software pendukungnya.

Bagi penjual yang jujur biasanya akan menyertakan stiker diluar kemasan atau box dengan tulisan keterangan : Refurbished Product.



Nah, itulah keuntungan membeli dan memiliki handphone refurbish yang bisa menjadi referensi dan wawasan agan en sista kali ini.

Barang refurbish memang jarang ditemui karena perusahaan sendiri tidak ingin menanggung rugi biaya produksi dan distribusi ulang yang mereka keluarkan kembali.


Jika agan dan sista bisa mendapatkannya bisa jadi ini sebuah keberuntungan yang jarang ditemukan. Jadi siapa takut membeli handphone refurbish?



Referensi.  ref, sebuah opini
Img.google img






Copyright © 2016 - 2020 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS
Diubah oleh iskrim 07-12-2020 22:54
indramamothAvatar border
nirankaraAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 23 lainnya memberi reputasi
24
9.9K
119
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet
icon
10.8KThread8.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.