• Beranda
  • ...
  • Animasi
  • Riko The Series, Animasi Edukasi Cocok Untuk Tontonan Keluarga Agan Sista

mamaproduktifAvatar border
TS
mamaproduktif
Riko The Series, Animasi Edukasi Cocok Untuk Tontonan Keluarga Agan Sista

Weekend seperti ini belum lengkap rasanya jika tidak memiliki hiburan yang wajib ditonton oleh anggota keluarga. Selain untuk menghilangkan rasa jenuh juga sebagai pengisi waktu luang disaat pandemi seperti ini. 

Indonesia ternyata memiliki banyak talenta berbakat loh gansis. Sebelumnya, sudah ada film animasi Nusa dan Rara yang sudah tayang terlebih dahulu di channel youtubenya Nusa dan Rara Official.

Kini, telah hadir kembali tontonan edukasi anak yaitu Riko The Series. Film animasi ini diluncurkan di channel youtube riko the series yang diproduseri oleh Ari K Untung dan Teuku Wisnu. 
Spoiler for SS:

Pengisi suara dari peran-peran tokoh dari Riko The Series adalah:
1. Arie K Untung sebagai pengisi suara Qiio
2. Teuku Wisnu sebagai pengisi suara Ayah
3. Dhini Aminarti sebagai pengisi suara Bunda
4. Keyla Untung sebagai pengisi suara kak Wulan
5. Jordan Omar sebagai pengisi suara Riko

Animasi yang sudah memasuki season 2 ini berisi eksplore dan keingintahuan seorang Riko yang sesuai dengan usianya. Dalam setiap melakukan kegiatan selalu mengucapkan bismillah. Hal ini tentu menjadi kebiasaan yang baik untuk seorang anak. Bagaimana bersikap menjadi seorang anak yang sholeh dan berbakti kepada kedua orang tua juga sekitarnya.

Selain itu ada edukasi mengenalkan para ilmuwan islam seperti Ibnu Al Haitam, alkhawarizmi dan lainnya.

Terakhir, untuk menutup seriesnya selalu ada mengkupas ayat-ayat berasal dari Alquran.  

Tayangan edukstif ini wajib ditonton oleh anak-anak gansis di rumah, karena kadang sebagai orang tua jika memberikan pengertian atau edukasi kepada anak kadang susah masuknya. Tetapi, jika diberikan tayangan edukatif seperti ini anak akan mudah untuk menirunya. 

Riko tayang di Yotube setiap hari jumat pukul 16.00 WIB di channel Riko The Series sudah memiliki 255 ribu subscribers loh. Selain itu, di setiap habis tayang episode barunya selalu diadakan kuis terkait episode terbarunya loh.

Berikut trailer episode terbaru riko the series ya gansis


So, gampang banget kan jawab pertanyaannya. Namun, strategi nya adalah agan sista kudu harus gercep buat jawab kuisnya lewat mentimeter.com.

Setiap kuis yang diadakan selalu akan ada update kode yang diberikan agar bisa bergabung di mentimeter.com.

Biasanya ada hadiah 5 juta rupiah setiap minggunya, juga ada setoran hafalan surat pendek bagi anak-anak yang ingin bergabung untuk setor hafalan bisa lewat Instagram riko the series.
Spoiler for SS:

Tunggu apalagi seru kan nonton Riko tje series, ilmunya dapet, nonton bareng keluarganya dapet dan bisa dapet kesempatan menang juga jika ikutan kuis dan setor hafalan si kecil.

Jangan lupa setiap hari Jum'at tayang di channel YouTube nya riko the series yah..sekian thread ane kali ini. Semoga bermanfaat bagi kaskuser semua.

Penulis: @mamaproduktif
Referensi: channel YouTube riko the series,instagram riko the series.
Diubah oleh mamaproduktif 27-11-2020 08:20
ketanggung1706Avatar border
8komanderAvatar border
8komander dan ketanggung1706 memberi reputasi
2
7K
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Animasi
Animasi
icon
2.5KThread957Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.