Djamboel79Avatar border
TS
Djamboel79
Starball, Logo UEFA Champions League
Liga Champions musim 2020-2021 kembali berdenyut. Pekan ini akan memasuki matchweek keempat fase grup.



Delapan pertandingan akan dimainkan pada Rabu, 25/11/2020, dinihari WIB, sementara delapan laga lainnya akan dilangsungkan sehari berselang alias Kamis, 26/11/2020, dinihari WIB.

Delapan menjadi benang merah tulisan saya kali ini.

Berbicara tentang kasta tertinggi konpetisi antarklub Eropa, kita lebih akrab dengan cerita seputar trophy juara, alias Si Kuping Besar. Sejarah terkait piala tersebut mungkin sudah kita ketahui bersama.



Namun adakah diantara kita yang mengenal lebih dekat dengan logo UEFA Champions League. Tentu kita terbiasa melihat spanduk alias logo turnamen yang akan berada di depan wasit dan para pemain alias lebih dahulu masuk ke lapangan hijau.

Logo tersebut menyerupai bola dengan bintang berjumlah delapan bukan?!?!

Apakah kalian tahu makna dari delapan bintang tersebut?

Logo ini mulai diperkenalkan pada pagelaran Liga Champions musim 1994-1995.

Designer logo UEFA Champions League adalah Phil Clements. Dia adalah founder dari Design Bridge, perusahaan desain terkenal di kota London, Inggris.

Logo berbentuk bola dengan delapan bintang tersebut rupanya melambangkan delapan tim di edisi pertama UEFA Champions League.

Jika sebelumnya kita mengenal turnamen tersebut dengan nama Piala Champions, maka sejak musim 1992-1993 kompetisi mulai bertajuk Champions League.

Pada musim 1992-1993 tersebut, perburuan gelar juara diikuti oleh delapan tim yang berhasil lolos ke babak fase grup, setelah melewati dua babak kualifikasi.



Untuk mengingatkan kita semua, delapan tim tersebut ialah AC Milan (Italia), IFK Gotenborg (Swedia), Glasgow Rangers (Skotlandia), CSKA Moskow (Rusia), PSV Eindhoven (Belanda), Club Brugge (Belgia), FC Porto (Portugal) dan Marseille (Prancis) yang akhirnya menjadi juara.

Logo UEFA Champions League yang melambangkan 8 tim yang sudah disebutkan tadi dinamakan 'Starball'. Star artinya bintang, sementara ball bermakna bola.

Jadi, Starball artinya bola bintang ya gansis!

#RinganJari
Diubah oleh Djamboel79 25-11-2020 06:14
panjip88Avatar border
doobeyAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.2K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread11KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.