Kreativv.comAvatar border
TS
Kreativv.com
Rekomendasi Smart TV Terbaik Biar Nonton Film Serasa di Bioskop

Manusia modern memiliki kebutuhan teknologi yang canggih untuk berbagai aktivitas, termasuk menikmati hiburan. Untuk itu, buat kamu yang suka menikmati waktu santai sambil nonton, kamu bakal memerlukan smart TV. Keunggulan utama dari TV ini adalah memiliki koneksi cepat ke internet, serta bisa memutar ratusan channel untukmu. Makanya, penting bagimu untuk tahu rekomendasi smart TV terbaik, seperti berikut ini.

1. SHARP Aquos Smart Led Tv 2T-C32Bg1I



Seri Aquos dari SHARP ini bisa dikategorikan tidak terlalu mahal untuk harganya, dengan kisaran harga antara tiga sampai empat juta rupiah. TV ini menjalankan sistem operasi Android. Di dalamnya dibekali Engine X2 Master Engine, serta teknologi Colour Enhancement Wide Color. Ada juga keunggulan lain seperti HDR 10, Azan reminder, koneksi internet cepat dan dilengkapi 3 port HDMI.

2. Samsung 4K Frame Smart TV

sumber: blibli.com


Desain unik minimalis menjadi ciri khas TV dari brand asal Korea ini. Desainnya berbentuk minimalis seperti bingkai lukisan. TV ini mempunyai resolusi tinggi 3840 x 2160 piksel, sangat jernih seakan kamu melihat visualnya langsung di depan mata. Ada juga fitur lainnya yaitu HDR, Smart View, LED TV sehingga lebih hemat listrik, koneksi internet cepat. Di dalamnya juga berisi karya seni yang diciptakan seniman-seniman terkenal di dunia.
3. Toshiba 32L5650

sumber: tokopedia.com


TV pintar asal Jepang ini memiliki desain slim dan elegan. Fitur unggulannya yang utama yakni quick web link yang memudahkanmu menikmati koneksi internet super cepat. Ada juga keunggulan lainnya yakni USB Movie dan Personal Video Recording, Auto View, program TV khusus dan Active Motion Resolution. Sudah terinstal juga aplikasi seperti YouTube, App Store, Screen Mirroring dan web browser. Kamu bisa dapatkan TV ini seharga tiga jutaan rupiah.
4. Philips 6753 Ambilight TV

sumber: philips.com


Serial TV Philips ini memiliki layar LCD dan LED backlight. Kamu akan dimanjakan oleh visual layar dengan lebar 55 inch, warnanya jernih, tajam serta dinamis. Ada juga fitur Ambilight dengan fungsinya sebagai cahaya redup sehingga mampu memperdalam warna hitam, ini membuat mata tidak cepat lelah. Sedangkan, keunggulan lainnya yakni HDR, 4K Ultra HD, koneksi internetnya cepat dan memiliki Voice Command Mode. TV canggih ini dibanderol dengan harga delapan jutaan rupiah.
5. LG 55UM7300PUA

sumber: lg.com


TV dari LG ini juga terjangkau banget. Performa visualnya keren dan di dalamnya ada prosesor Quad Core dengan sistem teknologi Al Thing LG yang canggih. Layarnya jernih dengan fitur 4K dan grafis HD. Ada juga keunggulan lain seperti opsi konektivitas, voice control, akses AI dengan WEBOS, serta dilengkapi Support AirPlay 2 untuk MacOS dan iPhone. Banderol harga TV ini sekitar empat hingga lima juta rupiah saja.
6. Hisense H8E Smart 4K UHD TV

sumber: digitaltrends.com


Kamu bisa menikmati visual jernih dan tajam dengan fungsi High Dynamic Range atau HDR dari TV ini. Ada juga sambungan dengan OK Google dan Alexa yang memudahkanmu mengontrol TV dengan menggunakan suaramu. Sementara, fitur unggulan lainnya yakni 4K Ultra HD lebih dari 8 juta piksel, Bluetooth connection, Motion Rate 120, audio dari Harman Kardon serta koneksi internet lancar. TV ini bisa kamu bawa pulang dengan harga tujuh jutaan rupiah.

Demikian rekomendasi smart TV dengan kualitas terbaik tapi harganya murah. Dengan visual yang terbaik dari jenis TV lain, membuatmu nggak sabar deh buat nonton drama Korea favorit kamu yang paling dinanti. Nggak ada salahnya kamu pertimbangkan untuk beli salah satu smart TV dari semua yang direkomendasikan barusan. Kalau bisa dapat yang bagus dengan harga murah, kenapa tidak?

Buat kamu yang minat dan mau ngecek harga TV diatas bisa klik dimariya!

Baca Juga: 6 Rekomendasi Laptop untuk WFH, Bikin Semangat Ngumpulin Cuan!


0
1.8K
0
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Electronics
Electronics
icon
6.3KThread2.5KAnggota
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.