dionlanang
TS
dionlanang
Apakah Anda Percaya Terhadap Lelang Online Pegadaian?

Siapa yang tak mengenal Pegadaian, Perusahaan yang bergerak dibidang jasa keuangan Gadai-Menggadai ini sudah tak asing lagi di telinga masyarakat Indonesia. Perusahaan plat merah ini mempunyai kantor yang cukup banyak tersebar di penjuru negeri, proses pengajuan pinjaman yang tidak berbelit-belit, status perusahaan yang bonafit karena milik negara,  dan bunga yang relatif rendah, menjadi alasan tersendiri bagi masyarakat untuk menggadaikan barang nya di PT. Pegadaian (Persero). Namun siapa sangka, dibalik nama besar PT. Pegadaian (Persero) justru ada pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab dengan mengatas namakan PT. Pegadaian dan melakukan penjualan barang dengan dalih lelang Online pegadaian, barang-barang yang dijual pun beragam, seperti Laptop, Perhiasan, hingga Ponsel. (Sebenarnya ane sudah lama ingin menulis ini, namun baru sempat kali ini ane menuliskan nya).

BACA JUGA: Inilah Alasan Mengapa Kereta Api Tak Boleh Berhenti Sembarangan
Berikut Beberapa Akun Instagram Yang Mengatas Namakan Pegadaian dan melakukan aktifitas penjualan dengan dalih Lelang Online.

Quote:

Gambar-gambar diatas adalah hasil Screenshot pribadi yang ane lakukan, dan untuk melakukan aksinya para akun bodong ini tak ragu untuk melakukan Pomosi Berbayar terhadap Postingan nya. Tak Cuma itu, Followers akun-akun bodong ini pun juga tak sedikit, semuanya sudah mencapai ribuan Followers bahkan ada yang menembus angka 88 ribu Followers. Menurut asumsi ane, Followers yang banyak ini bisa mereka dapat dengan 2 cara, pertama mereka melakukan pembelian Followers, dan yang kedua efek dari seringnya mereka beriklan postingan di Instagram. Namun meski Followersnya banyak, semua postingan akun-akun bodong ini tidak memiliki komentar 1 pun, Yah, itu karena kolom komentarnya mereka Privasi, Mungkin mereka takut kalau akun mereka diserbu komentar-komentar bar-bar dari Netizen Indonesia.
BACA JUGA: Setelah Insiden Penusukan, Syekh Ali Jaber Dikawal Banser

Quote:

Tak cuma melakukan sponsor atas postingan-postingan nya, mereka juga menawarkan harga yang tidak masuk akal untuk menarik minat orang lain. Tak jarang akun-akun bodong ini juga mengunggah foto dan video dari kantor-kantor pegadaian dan karyawan pegadaian untuk menarik minat. 

PERNYATAAN RESMI PT. PEGADAIAN (Persero).
Quote:

BACA JUGA: Pengakuan Nikita Mirzani: Durasi 'Ena-Ena' Paling Sebentar Saat Dengan Vicky
Ane beberapa kali melihat pernyataan dari Pihak pegaian, baik itu di youtube, di beberapa media online, hingga di situs resmi milik Pegadaian yang inti dari pernyataan tersebut yakni menyatakan Pegadaian tidak pernah melakukan Lelang Barang Online. Mengutip dari situs pegadaian.co.id (22/10/2020), Menurut Sekretaris PT. Pegadaian (Persero) Swasono Amoeng Widodo, Pegadaian belum membuka Lelang Online,  barang gadai yang jatuh tempo tidak pernah dijual melalui sistem Lelang secara Online, semua barang yang jatuh tempo dijual oleh Pegadaian dengan sistem On The Spot (secara langsung ke konsumen). Penjualan Barang jatuh tempo dilakukan di kantor pegadaian, Bazar, hingga Pameran. Konsumen yang berminat membeli barang lelang pagadaian bisa melihat dan memeriksa barang nya secara langung, jika sudah oke dengan barang yang di minati maka konsumen melakukan pembayaran ditempat dan barang pun akan diberikan ke konsumen saat itu juga.

Tonton Videonya:


Sumber: Youtube The Gade TV
Semoga kita lebih waspada lagi dalam menjalani transaksi jual beli Online, jangan sampai niatnya pingin Untung malah justru Buntung karena di Tipu orang.

(SUMBER: Pegadaian.co.id,  22/10/2020)

Ada 6 Pihak yang ane pingin mereka ikut berkontribusi agar hal-hal semacam ini bisa enyah dari negeri kita tercinta.
1. Untuk Netizen Indonesia, Jika menemukan akun yang ter-Indikasi mengarah ke Penipuan harap jangan diam saja, AYO REPORT akun-akun tersebut agar di hapus oleh Instagram.
2. Untuk Korban Yang Terlanjur Kena Tipu, Jika anda terlanjur kena tipu, maka lakukanlah laporan ke Kepolisian agar segera bisa ditangani. Apalagi penipuan yang dialami memakai media sosial, ada bukti chat, ada nomor Telpon, ada nomor rekening. Itu merupakan bukti-bukti awal yang bisa menjadi jalan masuk bagi Kepolisian untuk melakukan Penyelidikan.
3. Kepada PT. Pegadaian (Persero), Pegadaian perlu melakukan sosialisasi lebih aktif lagi untuk menyikapi persoalan Lelang Online. Saya ras Pegadaian tidak cukup hanya dengan melakukan sosialisasi melalui website dan media sosialnya. Pegadaian juga perlu melakukan sosialisasi tertulis di setiap kantor-kantor mereka di seluruh Indonesia.
4. Pihak Kepolisian, Pihak kepolisian sebagai penegak hukum juga perlu melakukan penindakan terhadap akun-akun yang telah terbukti melakukan penipuan. Dan untuk Akun-akun yang yang belum terbukti melakukan penipuan, kayaknya perlu deh sesekali di DM.
5. KOMINFO, Kominfo nampaknya juga perlu memblokir akun-akun penipuan yang ada di jagat media sosial.
6. HACKER, Bagi agan-agan yang mempunyai Skills di bidang IT khususnya dalam urusan Hack, Ayo manfaatkan skillmu untuk memberantas kejahatan Cyber.


emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Blue Guy Cendol (L)


Quote:



Diubah oleh dionlanang 07-01-2023 11:13
amdar07wisudajuniibelindua
ibelindua dan 42 lainnya memberi reputasi
43
9.4K
118
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.