• Beranda
  • ...
  • Sidoarjo
  • [COC Reg. Sidoarjo] Jangan Salah, Bandara Juanda Surabaya Ada Di Sidoarjo Loh!!

mr.zen204...Avatar border
TS
mr.zen204...
[COC Reg. Sidoarjo] Jangan Salah, Bandara Juanda Surabaya Ada Di Sidoarjo Loh!!
Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

sumber gambar

Halo agan sista. Selamat pagi semuanya. Apa kabar kalian pagi ini?. Pasti sehat kan?. Semoga kalian tetap sehat dan semangat menjalani hari.

Oiya gan.. Di thread COC Regional kali ini ane akan membahas tentang kota yang cukup panas di Jawa Timur. Kota ini bernama Sidoarjo. Banyak yang bisa dibahas dari kota ini. Secara ane juga dari Jawa Timur. Ane sering ke Sidoarjo karena ada saudara ane yang tinggal disana.

Spoiler for bandara juanda:


Apa yang kalian tahun tentang Bandara Internasional Juanda Surabaya?. Pastinya bandar udara yang ada di Surabaya kan. Ternyata kalian semua salah gan. Bandara juanda terletak di Sidoarjo. Lah kok bisa ? Ya bisa hehehe. Yuk kita tengok sejarah singkatnya.

Bandara Juanda dibangun ketika Indonesia sedang memperjuangkan kemerdekaan Irian Barat. Karena faktor politik tersebut bandara ini dipercepat pembangunannya. Dimulai dari gagasan tahun 1956 dan diresmikan pada tahun 1963.

Bandara ini merupakan bandara yang pertama kali dibangun setelah Indonesia merdeka. Bandara ini dibangun diatas lahan sebesar 2.400 hektar. Itu bukan hanya tanah namun, ada sawah dan juga rawa. Sehingga perlu pasir dan batu dalam jumlah banyak untuk meratakan atau menutup sawah dan rawa.

Spoiler for juanda lama:


Proyek ini disebut proyek "Waru". Untuk memenuhi kebutuhan pasir dan batu. Pihak proyek mengambil pasir dari kali Porong dan batu dari salah satu sisi bukit di Pandaan. Jika dihitung material yang diambil dari kedua tempat tersebut 11.200.000 m³ atau sekitar 1.800.000 ton. Disini ratusan truk proyek sangat berjasa.

Bahkan material sebanyak itu cukup untuk membangun jalan sepanjang 793 Km dari Jakarta-Surabaya. Dengan lebar 5m dan tebal 30cm. Dan lagi, jika dihitung jarak tempuh seluruh truk proyek bisa sampai 25 km atau sekitar 600 kali mengelilingi bumi.

Dengan proyek yang berjalan siang-malam. Bandara ini siap digunakan pada tanggal 22 September 1963. Oiya.. Nama Juanda digunakan untuk bandara ini karena jasa pak Juanda yang sangat besar untuk terlaksananya proyek. Jasa beliau yaitu menyelesaikan permasalahan keuangan proyek ketika krisis keuangan di Indonesia. Tak lama setelah menyelesaikan masalah tersebut. Pak Juanda wafat pada tanggal 7 November 1963.

Spoiler for pak juanda:


Akhirnya pada peresmian bandara tanggal 12 Agustus 1964. Presiden Republik Indonesia kala itu, Bung Karno. Beliau memberi nama bandara ini dengan nama Juanda. Untuk mengenang jasa-jasa beliau.

Seperti itu sejarah singkatnya. Dan hingga tahun 2012 bandara ini disebut sebagai Bandara Internasional Juanda Surabaya. Kenapa hanya sampai 2012 saja?. Karena di tahun tersebut pemerintah Sidoarjo diwakili DPRD Sidoarjo membuat surat permohonan perubahan informasi lokasi bandara ini kepada Dinas Perhubungan.

Spoiler for tampak atas:


Akhirnya penyebutan bandara ini berubah menjadi Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo. Sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Sidoarjo merasa dirugikan karena Sidoarjo tidak pernah disebutkan kepada para penumpang pesawat yang mendarat di Bandara Juanda ini. Bahkan, mereka menganggap penyebutan Bandara Juanda Surabaya adalah kebohongan publik.

Jadi jangan salah sebut lagi ya gansis hehehe.. Sekian dari ane dan terimakasih sudah mampir.

Referensi 1, 2

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
siapikaAvatar border
dhinyzfrnAvatar border
kudanil.laAvatar border
kudanil.la dan 33 lainnya memberi reputasi
30
6.5K
148
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sidoarjo
Sidoarjo
icon
909Thread365Anggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.