Djamboel79
TS
Djamboel79
Siapa Sanggup Menjaga Kesempurnaan ?!?!
Liga Primer Inggris musim 2020-2021 mulai berdenyut kembali. Keseruan salah satu kompetisi terbaik di benua biru ini akan memasuki pekan ketiga.



Duel antara Brighton & Hove Albion versus Manchester United yang rencananya dilangsungkan Sabtu, 26/9/2020 malam hari WIB di Stadion Amex akan menjadi sajian pembuka parade sepuluh laga di pekan ketiga.

Memasuki pekan yang baru, tercatat ada lima tim yang masih sempurna alias meraih dua kemenangan di awal musim.

Dan menariknya, kesempurnaan lima tim tersebut bisa saja pudar pada pekan ketiga ini.

Mengapa demikian? Ikuti terus ya cerita menarik ala #RinganJari kali ini.

Lima tim yang dalam dua pertandingan awal musim sukses mengamankan poin sempurna ialah Crystal Palace, Everton, Leicester City, Arsenal dan Liverpool.

Menarik, empat tim diatas akan saling jegal dalam dua laga, sementara satu lainnya akan berhadapan dengan sesama klub yang pernah menyegel gelar juara Liga Inggris terutama saat kompetisi bertajuk Premier League.

Crystal Palace dan Everton akan saling baku hantam di pekan ketiga nanti.

Crystal Palace berhasil membuat kejutan pada pekan kedua lalu, saat mencuri kemenangan atas tuan rumah Manchester United.

Sebelumnya, pasukan Roy Hodgson memetik kemenangan di laga pembuka musim usai mengalahkan Southampton di Stadion Selhurst Park.

Sementara itu, calon lawan mereka yaitu Everton juga dalam kondisi apik.

Gol tunggal Dominic Calvert-Lewin dalam laga di Stadion Tottenham Hotspur pada pekan perdana berbuah tiga poin bagi Everton.

Sepekan berselang, pemain tersebut mencatat hattrick saat Everton menggebuk West Bromwich Albion dengan skor 5-2, di Stadion Goodison Park.

Duel antara Crystal Palace dan Everton nanti menjadi seru dikarenakan baru kali ini Crystal Palace menatap laga ketiga dengan enam poin.

The Eagles juga bertekad untuk meraih kemenangan pertama atas The Toffees sejak September 2014, saat mereka terkahir kali mampu mengalahkan Everton.



Sementara itu Carlo Ancelotti sedang berusaha membawa Everton mengulangi sejarah pada musim 1993-1994, dimana saat itu Everton mampu merebut tiga kemenangan secara beruntun di awal musim.

Pada musim 1993-1994, Everton tercatat berhasil meraih poin sempurna usai mengalahkan Southampton, Manchester City dan Sheffield United.



Sehari setelah laga Crystal Palace dan Everton dipentaskan, duel sesama mantan juara akan tersaji di Stadion Etihad.

Manchester City akan menjamu Leicester City. Manchester City memang baru satu kali merumput musim ini.

Pekan lalu, pasukan Pep Guardiola berhasil meraih kemenangan penting saat mengalahkan Wolverhampton Wanderers di Stadion Molineux.

Kemenangan tersebut menambah kepercayaan diri Kevin de Bruyne dkk saat menghadapi Leicester City.

Berbeda dengan tuan rumah, Leicester City mungkin dalam kondisi kurang baik. Pasalnya The Foxes baru saja disingkirkan Arsenal di ajang Piala Liga.

Hal ini tentu menjadi pekerjaan rumah bagi sang nahkoda yaitu Brendan Rodgers.

Jika mampu mengalahkan Manchester City, maka keberhasilan ini akan menjadi catatan terbaik awal musim bagi Leicester City.

Selain itu, bila berhasil meraih kemenangan dalam laga mendatang, maka Leicester City sukses menghentikan rentetan hasil buruk.



Dalam empat lawatan terakhir ke Stadion Etihad di ajang Premier League, Jamie Vardy dkk selalu pulang dengan kekalahan.

Terakhir kali Leicester City mampu mencuri kemenangan di Stadion Etihad terjadi pada Sabtu, 6 Februari 2016.



Pada musim dimana mereka akhirnya menjadi juara di akhir musim 2015-2016 tersebut, brace Robert Huth dan satu gol dari Marc Albrighton hanya mampu dibalas sekali oleh tuan rumah.

Skor 3-1 untuk kemenangan Leicester City menjadi pemandangan akhir di Stadion Etihad kala itu.

Dua tim tersisa yang masih sempurna saat memasuki pekan ketiga ialah Liverpool dan Arsenal.

Dua tim besar tersebut akan saling berhadapan dalam laga penutup pekan ketiga.

Arsenal sukses meraih kemenangan dalam dua laga Derby-London di dua pertandingan pertama awal musim disaat Liverpool akan menjadikan Arsenal sebagai tim asal London kedua secara beruntun untuk ditaklukkan musim ini.

Sebelumnya Liverpool berhasil menuntaskan perlawanan Chelsea saat bertandang ke Stadion Stamford Bridge akhir pekan lalu.

Bentrokan pertama Liverpool dan Arsenal di Stadion Anfield nanti seperti mengunggah memori musim lalu.

Pada musim 2019-2020, pertama kali Liverpool berjumpa Arsenal di ajang Liga Primer Inggris juga terjadi pada pekan ketiga.

Serupa dengan situasi saat ini, musim lalu baik Liverpool dan Arsenal memasuki Stadion Anfield dengan torehan sempurna di dua laga awal sebelumnya.

Meriam London sebagai tim tamu datang ke Anfield dengan sebelumnya mengemas kemenangan atas Newcastle United dan Burnley.

Sementara The Reds sebagai sang penghuni Anfield, meraih enam poin usai menghempaskan Norwich City dan Southampton.

Sejarah mencatat bahwa pada musim 2019-2020 kemarin, hanya Liverpool dan Arsenal, dua tim tersisa yang mampu memasuki pekan ketiga dengan torehan sempurna.

Menarik untuk dinantikan, apakah hasil akhir laga Liverpool dan Arsenal pada pekan ketiga nanti juga sama persis dengan akhir pekan ketiga musim lalu?



Hanya mengingatkan saja, Liverpool sukses mengalahkan Arsenal dengan skor 3-1 di akhir bentrokan kedua tim yang terjadi Sabtu, 24/8/2019 untuk tetap sempurna di akhir pekan ketiga, dimana dalam duel tersebut Mohamed Salah dua kali mencatatkan namanya di papan skor alias membuat brace.

Nah, demikian tadi cerita menarik terkait laga-laga yang melibatkan lima tim Premier League musim ini yang masih sempurna jelang pekan ketiga mendatang.

Siapakah dari Crystal Palace, Everton, Leicester City, Arsenal dan Liverpool yang terus menang?

Atau justru Manchester City ?!?!

#RinganJari
thebavarian.90naminaronitien212700
tien212700 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
997
6
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.8KThread10.6KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.