• Beranda
  • ...
  • Tegal
  • [COC Reg. Tegal] Mengenal Sejarah "Obongan Duit" di Tegal

miniadilaAvatar border
TS
miniadila
[COC Reg. Tegal] Mengenal Sejarah "Obongan Duit" di Tegal
"Obongan Duit" salah satu bangunan bersejarah yang ada di Tegal



Assalaamu'alaikum warrahmatullahi wabarakatuh. Selamat datang sahabat kaskus di thread ane kali ini.


"Uang bukan segalanya, akan tetapi segalanya butuh uang"Salah satu caption tersebut apakah Agan Sista pernah mendengar atau membacanya? Atau jangan-jangan, Agan dan Sista yang telah menciptakan caption familiar tersebut.

Uang adalah suatu benda yang sangat penting dalam era sekarang ini. Kalo dulu, sistem jual beli dengan cara barter atau saling tukar barang, zaman sekarang uang adalah alat untuk transaksi jual beli. Keberadaan benda satu ini paling dicari dalam kehidupan untuk pemenuhan kebutuhan sehari-hari.

Uang yang beredar di negara kita di bawah naungan Bank Indonesia. Dalam peredarannya Bank Indonesia mengeluarkan atau mencetak uang dalam bentuk logam dan kertas.



Berbicara tentang uang kertas, di antara Agan dan Sista pasti punya pengalaman yang hampir sama satu sama lain dalam memiliki atau memegang uang kertas. Namun, di sini ane mau membahas beberapa kriteria uang yang ditarik, bahkan dimusnahkan.

Menurut peraturan Bank Indonesia (PBI) Nomor 15/10/PBI/2013, inilah kriteria uang yang ditarik bahkan dimusnahkan.

1.Lusuh

Uang yang dianggap lusuh adalah uang yang memiliki ukuran dan bentuk yang sama seperti ukuran aslinya, akan tetapi memiliki kerusakan yang diakibatkan minyak, jamur, coretan atau nodalamanya membuat uang tampak kotor. Sedangkan pada uang logam, uang yang lusuh adalah uang yang kotor dan berubah warna.

Nah, pernahkah GanSist memiliki uang dalam kriteria ini? Pasti sering ya. Ane sendiri paling sebel jika mendapat uang penuh coretan dan lusuh. Biasanya sih, uang kembalian saat berbelanja di toko.

2.Rusak

Uang kategori rusak adalah uang yang memiliki ukuran dan bentuk yang tidak lagi sama seperti ukuran aslinya sehingga tidak layak edar. Perbedaan ukuran dan bentuk, bisa saja disebabkan terjadi robekan, bekas terbakar, usang atau kerusakan lain yang menyebabkan perubahan fisik pada uang.

Nah, keadaan yang satu ini juga sering ane alami. Uang kertas tidak sengaja tersobek atau mendapat uang dalam keadaan diplester, diisolatif bahkan direkatkan kembali dengan lem.

3.Cacat

Uang cacat adalah uang yang menjalani salah cetak atau spesifikasi pencetakan tidak sesuai dengan standar Bank Indonesia, akan tetapi terlanjur beredar di masyarakat. Kondisi uang cacat biasanya diumumkan langsung ciri-cirinya oleh pihak Bank Indonesia.

4.Uang lama

Uang lama yang tidak layak edar akan ditarik oleh pihak Bank Indonesia karena dikhawatirkan dipalsukan. Hal ini untuk melindungi masyarakat.

Nah, setelah membaca kriteria uang yang ditarik bahkan dimusnahkan. Kira-kira uang-uang itu akan dimusnahkan dengan cara bagaimana ya, GanSist?

Di sebuah daerah di Tegalsari, dekat dengan Jalan Bawal, Tegal terdapat sebuah bangunan bersejarah yang berhubungan dengan uang. Orang menyebut bangunan ini "Obongan Duit" yang berarti Obongan= Pembakaran dan Duit= Uang. Jadi jika digabung, maknanya adalah pembakaran uang.

Spoiler for Tampak Depan Obongan Duit:


Bangunan tua dengan cerobong asap yang menjulang, seolah tampak lama tidak digunakan lagi jika menilik bagian belakang bangunan. Namun, pada bagian depan bangunan terdapat plang bahwa bangunan itu merupakan aset dari Bank Indonesia(BI). Kok bisa?

Spoiler for Tampak Belakang Obongan Duit:


Ya, karena bangunan ini merupakan tempat untuk memusnahkan uang yang tidak layak edar. Makanya, warga sekitar menyebut bangunan ini "Obongan Duit". Cocok dengan keadaan bangunan yang memang terdapat cerobong asapnya. Namun, gedung ini di tahun 2000 an sudah tidak digunakan lagi.

Singkat cerita, pada saat proses pembakaran uang berlangsung, biasanya ada beberapa uang yang belum terbakar sempurna terbawa angin. Jadi, hal ini menjadi pemandangan unik tersendiri bagi masyarakat sekitar.

Nah, sahabat kaskus itulah bangunan bersejarah "Obongan Duit"yang berada di Tegal.

Bagaimana, GanSist? Adakah tempat atau bangunan bersejarah yang unik layaknya Obongan Duit ini di daerah Agan dan Sista?

Cukup sekian thread ane kali ini yang mengulas salah satu bangunan bersejarah yang unik di Tegal. Semoga bisa menambah pengetahuan ane dan sahabat kaskus semuanya.

Gak ada salahnya jika berkunjung ke Tegal selain berwisata alam juga berwisata sejarah di bangunan ini.

Jangan lupa singgah dan tinggalkan jejak berupa cendol, rate dan koment. Terima kasih, sampai jumpa lagi dan wassalam.

Terima kasih

Belajar Bersama Bisa


Sumber: Opini pribadi dan referensi 1, 2

Gambar : Pinterest dan Di sini

sayuh311Avatar border
tien212700Avatar border
abahaquariusAvatar border
abahaquarius dan 36 lainnya memberi reputasi
37
5K
119
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Tegal
Tegal
icon
240Thread258Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.