Djamboel79Avatar border
TS
Djamboel79
Karena Bundesliga Tak Melulu Soal Bayern Munich
Bundesliga musim 2020-2021akhirnya bergulir !



Tujuh belas klub Bundesliga akan saling jegal dengan satu tujuan yaitu menjadi penguasa tanah Jerman sekaligus mematahkan dominasi satu peserta lainnya yakni Bayern Munich.

Walaupun semua itu menjadi tidak mudah usai pekan perdana dimainkan. Apalagi sang juara bertahan mencatatkan hasil luar biasa saat melakoni laga pembuka kompetisi.

Merumput di kandang sendiri, Manuel Nuer dkk menghancurkan Schalke 04. Tak tanggung-tanggung, delapan gol diceploskan pasukan Hans-Dieter Flick ke gawang Schalke 04 tanpa bisa dibalas sebiji gol pun oleh tim tamu.

Namun cerita saya kali ini bukan dari hasil akhir laga diatas. Bukan pula dari runner-up dan peringkat tiga musim lalu (Borussia Dortmund, RB Leipzig) yang juga mencatat kemenangan di pekan pertama musim ini.

Cerita menarik kali ini sebagai respon dari laga terakhir pada pekan pembuka yang menampilkan duel antara VfL Wolfsburg dan Bayer Leverkusen.

Bila laga pembuka musim diwarnai delapan gol, maka duel penutup pekan ini justru nirgol alias imbang kacamata. Membosankan!



Kegagalan Wolfsburg meraih kemenangan atas tamunya, Leverkusen menjadikan puasa lebih panjang bagi 'trio burg' !!

Apakah kalian mengerti maksud saya ?!?!

Sejak SV Hamburg terdegradasi, maka tersisa tiga klub peserta Bundesliga yang memiliki nama dengan unsur 'burg'.

Ketiga klub tersebut ialah SC Freiburg, FC Augsburg dan VfL Wolsburg.

Kegagalan VfL Wolfsburg mengalahlan Bayer Leverkusen itulah yang membuat saya gyang bin keki.

Betapa tidak! Padahal jika Wolfsburg yang bermain di kandang sendiri bisa meraih poin penuh atas Leverkusen maka untuk kali pertama sejak sekian lama, kita bisa menyaksikan 'trio burg' ini kompak meraih kemenangan pada pekan yang sama.



Pasalnya, sehari sebelum duel Wolfsburg dan Leverkusen dimainkan, Augsburg dan Freiburg sudah berhasil menyegel tiga poin.

Padahal kedua tim tersebut harus melakoni laga tandang. Menariknya, para pemain Augsburg dan Freiburg sama-sama sanggup mencetak tiga gol meski main di kandang lawan.



FC Augsburg berhasil melewati tuan rumah FC Union Berlin (3-1), sementara kemenangan dengan skor 3-2 dipetik SC Freiburg atas tuan rumah VFB Stuttgart.

Pada musim 2019-2020, tepatnya pada pekan ke-30, 'trio burg' tersebut nyaris kompak meraih kemenangan.

SC Freiburg yang bermain lebih dahulu mampu mengalahkan Borussia M'Gladbach dengan skor tipis, 1-0.



Kemenangan dengan skor serupa juga diraih VfL Wolfsburg yang bermain sesudahnya. Klub asal kota pabrikan mobil VW ini menyudahi perlawanan tuan rumah, Werder Bremen.

Sayangnya, FC Augsburg yang memainkan laga penutup pada pekan ke-30, tak kuasa mengalahkan tim tamu, FC Koln.



Peluang unggul lewat hadiah penalti di babak pertama gagal dimaksimalkan pemain tuan rumah, setelah eksekusi penalti Niederlechner sukses dibendung kiper lawan.

FC Augsburg bahkan sempat tertinggal satu gol saat laga menyisakan lima menit di waktu normal. Bersyukur ketika akhirnya tuan rumah berhasil membuat kedudukan menjadi imbang pada menit ke-88 dan bertahan hingga akhir laga.

Terakhir kali 'trio burg' kompak meraih kemenangan terjadi pada pekan ke-9, musim 2018-2019.

Bermain di hari Sabtu, 27/10/2018, ketiganya berhasil mengalahkan lawan-lawan mereka saat itu.



SC Freiburg menjungkalkan Borussia M'Gladbach (3-1), SC Augsburg meredam tuan rumah Hannover 96 (2-1) serta VfL Wolfsburg sukses membawa poin penuh usai menang atas tuan rumah, Fortuna Dusseldorf dengan skor telak, 3-0!

Untuk bisa melihat 'trio burg' bisa sama-sama meraih kemenangan paling tidak kita harus menunggu hingga pekan keempat mendatang.

Hal tersebut dikarenakan, pada pekan kedua dan matchweek ketiga, akan ada derby-burg!

SC Freiburg kontra VfL Wolfsburg di pekan kedua, dan VfL Wolfsburg versus FC Augsburg sepekan berselang.

Pada pekan keempat nanti, SC Freiburg akan kedatangan Werder Bremen, FC Augsburg menjamu RB Leipzig, sementara VfL Wolsburg bertandang ke markas Borussia M'Gladbach.

Melihat jadwal tersebut kok saya tidak yakin ya 'trio burg' akan sama-sama menang pada pekan tersebut. Hmmm...

#RinganJari
doobeyAvatar border
arsalanalpAvatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 6 lainnya memberi reputasi
5
820
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread10.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.