• Beranda
  • ...
  • Sports
  • 5 Pemain Brasil dengan Koleksi Menit Bermain Terbanyak di Liga 1

SkorIndonesiaAvatar border
TS
SkorIndonesia
5 Pemain Brasil dengan Koleksi Menit Bermain Terbanyak di Liga 1
Brasil menjadi negara yang paling banyak menyumbangkan pemain di Liga 1 2020, berikut lima pemain dengan menit terbanyak.

Pemain-pemain asal Brasil mendominasi daftar pemain asing yang berkiprah di Liga 1 2020. 


Arthur Cunha saat membela Arema FC dalam sebuah pertandingan Liga 1 2019. Musim ini Arthur dipinjamkan ke Persipura. /Jessica Margaretha
Total ada 22 pemain Brasil yang mentas di Liga 1 2020, jika dihitung sejak 2017 alias edisi pertama, jumlahnya naik mencapai 76.

Dari semaraknya pemain Brasil di Indonesia tersebut, Statoskop (Grup Skor Indonesia) mencatat lima pemain yang mengoleksi menit bermain terbanyak.

Kelima pemain tersebut menjadi tulang punggung di timnya sehingga banyak diberi kesempatan bermain.

Di posisi pertama ada mantan center-back Arema FC, Arthur Cunha, yang mencatatkan 7.545 menit bermain.

Arthur yang musim ini membela Persipura Jayapura sempat dua musim berseragam Arema FC.

Kini Arthur memilih hengkang dari Indonesia dan bergabung dengan tim Liga Malta, Sliema Wandererers.

Bek sekaligus kapten PSIS Semarang, Wallace Costa, menjadi pemain dengan menit bermain terbanyak.

Eks-pemain Persela Lamongan itu mengoleksi 5.838 menit bermain selama tiga musim berlaga di Indonesia.


Trio pemain PSIS Semarang asal Brasil, Wallace Costa, Flavio Beck Juniors (tengah), dan Bruno Silva (kiri) merayakan gol ke gawang Persela pada pekan kedua Liga 1 2020, 7 Maret 2020. PSIS Semarang


Di bawah Wallace, ada rekannya di PSIS Semarang, Flavio Beck Junior.

Gelandang yang di Indonesia sejak Liga 1 2017 itu membukukan 5.421 menit bermain bersama empat klub berbeda yakni Borneo FC, Bhayangkara FC, Semen Padang, dan PSIS Semarang.

Baik Wallace maupun Flavio Beck saat ini masih belum kembali ke Indonesia. 

Keduanya masih terhalang peraturan untuk meninggalkan kampung halamannya.

Di peringkat keempat, palang pintu kokoh, Jaimerson Xavier, menguntit duo PSIS Semarang.

Jaimerson mempunyai catatan 5.405 menit bermain sejak datang pertama kali ke Indonesia bersama Persija Jakarta pada 2017.

Jaime, panggilannya, kini bermain untuk Madura United terhitung sejak Liga 1 2019.

Adapun di peringkat kelima adalah mantan gelandang Barito Putera, Douglas Packer, yang kini telah angkat kaki dari Indonesia.

Douglas mempunyai catatan 5.299 menit bermain bersama Laskar Antasari pada Liga 1 2017 hingga 2019.

Berikut lima pemain Brasil dengan menit bermain terbanyak di Liga 1:
1. Arthur Cunha 7.545 menit
2. Wallace Costa 5.838 menit
3. Flavio Beck Jr 5.421 menit
4. Jaimerson 5.405 Menit
5. Douglas Packer 5.299 menit

SUMBER


Berita Liga 1:
Top Aksi 3 Pertandingan Awal Liga 1 2020: Madura United
Top Aksi 3 Pertandingan Awal Liga 1 2020: Persib Bandung
Top Aksi 3 Laga Awal Liga 1 2020: Tira Persikabo


n.h3Avatar border
thebavarian.90Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
606
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.9KThread10.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.