• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Nama Komponen Otomotif ini Ternyata Berasal dari Bahasa Belanda Gan!

KarjoKareAvatar border
TS
KarjoKare
Nama Komponen Otomotif ini Ternyata Berasal dari Bahasa Belanda Gan!

Ada banyak nama komponen otomotif yang kita kenal, entah itu dari motor ataupun mobil. Dan terkadang dalam penyebutannya, masing – masing kita memiliki penyebutan yang berbeda. Misalnya kopling, ada yang bilang kopling dan ada juga yang bilang kopleng. Tapi meskipun berbeda penyebutan, di Bahasa Indonesia sendiri itu semua udah ada pelafalan yang benarnya.


Nah, yang jadi pertanyaan adalah benarkah nama – nama tersebut berasal dari bahasa Indonesia? ternyata GanSis, dari info yang Ane dapat, beberapa diantara nama komponen otomotif tersebut bukan berasal dari bahasa Indonesia, melainkan dari bahasa Belanda GanSis. Haha...berarti sisa penjajahan Belanda...

Knalpot menjadi salah komponen yang namanya merupakan serapan keta dari bahasa Belanda. Dalam bahasa Belanda komponen ini disebut “knalpijp kapot” atau pipa pembuangan. Nah, karena di Indonesia, penyebutannya pun disesuaikan dengan pelafalan orang Indonesia, dari “knalpijp kapot” menjadi knalpot. Untung aja penyebutannya disesuaikan dengan mulut orang Indonesia, coba aja saat itu tetap dengan menggunakan bahasa Belanda, repot amat nyebutnya GanSis...hahaha

Selain knalpot, komponen lain atau istilah otomotif lain yang juga merupakan serapan dari bahasa Belanda diantaranya, persneling, kopling, bengkel, parkir, busi, ban, dan lampu. Perseneling itu berasal dari “versnelling”, ban dari “band” (hahaha...ini kocak sih, berarti band bahasa Belanda nya apa ya?), busi dari “bougie”, lampu dari “lamp”, kopling dari “koppeling”, bengkel dari kata “winkel” (berubahnya jauh juga ya...), parkir dari kata “parkeren” (harusnya ma ini gak usah diubah ya, tetap aja parkeren...haha)



nunuahmadAvatar border
isu152Avatar border
tien212700Avatar border
tien212700 dan 7 lainnya memberi reputasi
6
2K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.7KThread14.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.